tirto.id - Jadwal Liga Spanyol malam ini, atau Kamis (13/5/2021) dini hari, akan mempertemukan Sevilla vs Valencia di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan. Duel ini dapat ditonton via live streaming beIN Sports 1 mulai pukul 00.00 WIB.
LaLiga masih punya 4 tim calon kuat perengkuh gelar musim ini, Sevilla termasuk di antaranya.
Satu poin yang dibawa dari Stadion Alfredo di Stefano, markas Real Madrid, pekan lalu menjadi keuntungan tersendiri bagi Sevilla. Pasalnya, dua calon juara lain, Barcelona dan Atletico, juga bermain imbang di pekan yang sama.
"Tidak ada yang perlu disalahkan setelah menjalani laga melawan Real Madrid, tim yang masih berusaha menjadi juara musim ini. Para pemain sudah melakukan tugasnya dengan baik di lapangan," terang Julen Lopetegui menanggapi laga kontra Los Blancos.
Kini untuk mewujudkan harapan juara LaLiga, Los Nervionenses wajib menang di 3 pertandingan sisa musim ini. Tentu saja dengan syarat 3 tim lainnya mengalami turbulensi performa.
Sebelum itu, Los Nervionenses harus melewati rintangan pertama melawan Valencia.
Hal itu pun tergolong cukup sulit bagi tim asuhan Julen Lopetegui. Karena jadwal yang mepet, mereka harus melakoni 3 laga sekaligus dalam sepekan.
Setelah menjamu Valencia dini hari nanti, mereka akan melawat ke Villarreal pada Minggu (16/5).
Julen Lopetegui pun tidak menampik kesulitan yang dihadapinya. Ia harus memutuskan tim terbaiknya hanya dalam kurun 2 hari pasca laga kontra Madrid.
"Dalam seminggu dengan tiga pertandingan kami akan memutuskan alternatif apa yang kami miliki berdasarkan perasaan para pemain," terangnya, dilansir laman resmi klub.
Di lain pihak, Valencia ingin mengulang keberhasilan 2 tahun lalu. Tepatnya pada Maret 2019, mereka sanggup menaklukan Stadion Ramon Sanchez Pizjuan dengan kemenangan 0-1 melawan Sevilla.
Performa Los Che musim ini pun cukup apik. Dengan koleksi total 46 gol, Mouctar Diakhaby dan kolega mampu mencatatkan nilai konversi 12 persen. Raihan tersebut sama dengan calon lawannya, Sevilla, yang notebene berada di papan atas saat ini.
Artinya, efektivitas serangan Valencia sudah cukup mampu mengimbangi Sevilla dalam laga nanti.
"Jalan yang harus diikuti adalah dengan bersaing dan berani, sehingga kami berada dalam posisi untuk menang," pungkas Voro Gonzalez, pelatih sementara Valencia.
Prediksi Susunan Pemain
Sevilla: Yassine Bounou; Jesus Navas, Jules Kounde, Diego Carlos, Marcos Acuna; Fernando, Joan Jordan, Ivan Rakitic; Suso, Lucas Ocampos, Youssef En-Nesyri. Pelatih: Julen Lopetegui
Valencia: Jasper Cillessen; Gabriel Paulista, Hugo Guillamon, Mouctar Diakhaby; Thierry Correia, Jose Gaya, Daniel Wass, Carlos Soler; Lee Kang In; Maxi Gomez, Goncalo Guedes. Pelatih: Salvador Gonzalez Marco (interim)
Skor Head to Head (H2H) Sevilla vs Valencia
5 Pertemuan Terakhir Sevilla vs Valencia:
27-01-2021: Sevilla vs Valencia 3-0
22-12-2020: Valencia vs Sevilla 0-1
19-07-2020: Sevilla vs Valencia 1-0
30-10-2019: Valencia vs Sevilla 1-1
31-03-2019: Sevilla vs Valencia 0-1
5 Pertandingan Terakhir Sevilla:
09-05-2021: Real Madrid vs Sevilla 2-2
03-05-2021: Sevilla vs Athletic Bilbao 0-1
25-04-2021: Sevilla vs Granada 2-1
21-04-2021: Levante vs Sevilla 0-1
18-04-2021: Real Sociedad vs Sevilla 1-2
5 Pertandingan Terakhir Valencia:
09-05-2021: Valencia vs Real Valladolid 3-0
02-05-2021: Valencia vs Barcelona 2-3
24-04-2021: Valencia vs Deportivo Alaves 1-1
21-04-2021: Osasuna vs Valencia 3-1
18-04-2021: Real Betis vs Valencia 2-2
Live Streaming LaLiga Sevilla vs Valencia
Pertandingan antara Sevilla vs Valencia dapat Anda saksikan melalui live streaming di beIN Sports 1.
Untuk dapat menyaksikan tayangan di beIN Sports, Anda dapat memilih paket berlangganan. Paket satu minggu dikenakan biaya Rp20.000 sedangkan paket satu bulan seharga Rp45.000.
Dengan berlangganan paket tersebut Anda juga dapat menyaksikan konten olahraga beIN Sports lain seperti Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup, dan Liga Australia.
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Nur Hidayah Perwitasari