Menuju konten utama

Jadwal Daftar Ulang SMMPTN Barat 2024, Link, dan Cara Ceknya

Jadwal daftar ulang SMMPTN Barat 2024 dan cara cek perlu dipahami, terutama bagi peserta yang lolos di pengumuman hasil seleksi.

Jadwal Daftar Ulang SMMPTN Barat 2024, Link, dan Cara Ceknya
SMMPTN Barat 2024. FOTO/smmptnbarat.id

tirto.id - Jadwal daftar ulang SMMPTN Barat 2024 dan cara cek perlu dipahami, terutama bagi peserta yang lolos di pengumuman hasil seleksi.

Pengumuman hasil SMMPTN Barat 2024 dilaksanakan pada Selasa, 9 Juli 2024, pukul 16.00 melalui https://pengumuman.smmptnbarat.id/. Usai agenda pengumuman, tahap selanjutnya bagi calon mahasiswa yang lolos SMMTPTN adalah daftar ulang yang jadwalnya bisa dicek di website kampus tujuan jalur SMMPTN Barat 2024.

Sebelum memasuki tahapan daftar ulang, SMMPTN Barat mengadakan masa sanggah untuk peserta yang dinyatakan tidak lolos. Penyelenggaraan masa sanggah diberikan kepada peserta SMMPTN-Barat 2024 untuk memberi sanggahan atau protes terkait hasil seleksi SMMPTN-Barat 2024 yang telah diumumkan.

Bagi calon mahasiswa yang lolos SMMPTN Barat berdasarkan hasil pengumuman seleksi wajib melaksanakan daftar ulang. Jika tidak daftar ulang, maka dinyatakan mundur dari proses penerimaan mahasiswa baru kampus tujuan. Jadi proses daftar ulang sangatlah penting untuk diperhatikan jadwal dan prosedurnya.

Berdasarkan laman resminya, SMM PTN-BARAT 2024 merupakan seleksi calon mahasiswa baru jalur mandiri yang dilaksanakan secara bersama antar-perguruan tinggi negeri yang tergabung dalam BKS-PTN Indonesia Wilayah Barat. Proses SMMPTN diawali dengan pendaftaran untuk selanjutnya dilaksanakan tes. Seleksi SMMPTN Barat didasarkan pada hasil pengerjaan soal tes UTBK serentak di bawah koordinasi panitia SMMPTN Barat.

Link Daftar Ulang SMMPTN Barat 2024

Daftar ulang SMMPTN Barat 2024 dilaksanakan sesuai prosedur dan jadwal yang ditetapkan masing-masing universitas. Umumnya jadwal pelaksanaan daftar ulang berlangsung pada awal pertengahan bulan Juli, tentu usai pengumuman SMMPTN 9 Juli 2024.

Informasi detailnya dapat diakses dari masing-masing laman resmi daftar ulang SMMPTN Barat 2024:

-Universitas Syiah Kuala https://usk.ac.id/

-Universitas Sultan Ageng Tirtayasa https://untirta.ac.id/

-Universitas Bengkulu www.unib.ac.id

-Universitas Jambi www.unja.ac.id

-Institut Seni Indonesia Padangpanjang https://www.isi-padangpanjang.ac.id/

-Universitas Palangka Raya https://upr.ac.id/

-Universitas Malikussaleh https://unimal.ac.id/

-Universitas Maritim Raja Ali Haji https://umrah.ac.id/

-Universitas Bangka Belitung https://www.ubb.ac.id/

-Universitas Teuku Umar https://utu.ac.id/

-Institut Teknologi Sumatera https://www.itera.ac.id/

-Universitas Seni Budaya Indonesia Aceh https://isbiaceh.ac.id/

-Universitas Samudra https://unsam.ac.id/

-Universitas Riau https://unri.ac.id/

-Universitas Siliwangi https://unsil.ac.id/

-Universitas Sumatera Utara https://www.usu.ac.id/

-Universitas Andalas https://www.unand.ac.id/

-Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau https://www.uin-suska.ac.id/

-Universitas Islam Negeri Mahmud Yunus Batusangkar https://uinmybatusangkar.ac.id/

-Universitas Islam Negeri Syahada Padangsidempuan https://www.uinsyahada.ac.id/

-Institut Seni Budaya Indonesia Bandung https://isbi.ac.id/

-Universitas Pembangungan Nasional "Veteran" Jakarta https://penmaru.upnvj.ac.id/

-Universitas Singaperbangsa Karawang https://www.unsika.ac.id/

-UIN Imam Bonjol Padang https://uinib.ac.id/

-Universitas Negeri Padang https://unp.ac.id/

Cara Sanggah SMMPTN Barat 2024

Masa sanggah merupakan waktu atau masa yang diberikan kepada peserta SMMPTN-Barat 2024 untuk memberikan sanggahan atau protes terkait hasil seleksi SMMPTN-Barat 2024 yang telah diumumkan. Mengutip laman SMMPTN Barat, masa sanggah dilakukan paling lama lima hari kerja usai pengumuman hasil seleksi.

Proses sanggah dilakukan peserta dengan mengajukan permohonan sanggah. Cara pengajuannya, yakni mengisi form sanggah melalui laman https://pendaftaran.smmptnbarat.id/ menggunakan akun peserta usai pengumuman kelulusan. Isian yang akan dibutuhkan, sebagai berikut:

-Melampirkan kartu tanda peserta yang sah

-Menyebutkan perguruan tinggi yang disanggah

-Menyatakan materi sanggahan

-Menyebutkan alamat email untuk komunikasi

-Materi sanggahan divalidasi oleh PPUM PTN untuk selanjutnya diproses sebagaimana mestinya

Apabila sanggahan ditolak, maka penjelasan sanggahan langsung dikirimkan oleh PPUM yang bersangkutan melalui email peserta yang mengusulkan sanggahan.

Namun, jika hasil sanggahan diterima dan calon mahasiswa dinyatakan lulus, PPUM PTN melaporkan pada Tim TIK SMMPTN-Barat 2024 supaya kelulusannya ditetapkan oleh Rektor PTN yang bersangkutan.

Baca juga artikel terkait SMMPTN BARAT 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani