Menuju konten utama

Jadwal Bola Hari Ini 22 Juni Live TV Piala Presiden Tayang Indosiar

Jadwal bola hari ini Rabu 22 Juni 2022 Borneo FC vs Barito (16.00 WIB), RANS vs Persija (20.30 WIB) live streaming Vidio & tayang Indosiar.

Jadwal Bola Hari Ini 22 Juni Live TV Piala Presiden Tayang Indosiar
Ilustrasi Sepakbola. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jadwal bola hari ini, Rabu, 22 Juni 2022, akan menyajikan 2 laga Piala Presiden, yaitu Borneo FC vs Barito Putera pukul 16.00 WIB dan RANS Nusantara vs Persija pukul 20.30 WIB. Seluruh laga dapat ditonton melalui siaran langsung Indosiar dan live streaming Vidio.

Persaingan untuk menjadi tim yang lolos 8 besar Piala Presiden 2022 semakin sengit. Di Grup C dan Grup D yang kompetisinya sudah berakhir, sudah ada masing-masing 2 tim yang mendapatkan tiket lolos. Mereka adalah Persib, Bhayangkara FC (Grup C), Arema FC dan PSM Makassar (Grup D).

Kini tinggal 2 grup yang belum rampung digelar, yakni Grup A dan Grup B. Jadwal Piala Presiden hari ini pada Rabu (22/6/2022) akan menggelar rangkaian laga dari Grup B.

Saat ini, puncak klasemen Piala Presiden Grup B masih ditempati oleh Barito Putera dengan perolehan 4 angka dari 2 pertandingan yang dilakoni. Namun, posisi mereka relatif belum aman. Tim berjuluk Laskar Antasari ditempel ketat oleh Borneo FC di urutan kedua dengan gap 1 angka.

Sementara itu, peringkat ketiga ditempati oleh RANS Nusantara FC dengan koleksi 2 poin. Madura United duduk di bawahnya dengan raihan 1 poin, disusul Persija di tangga terbawah, belum mengantongi poin sama sekali.

Jadwal Bola Hari Ini: Piala Presiden 2022 Live Indosiar

Tuan rumah Grup B Piala Presiden 2022, Borneo FC, akan melakoni laga kedua pada hari ini. Mereka akan menantang Barito Putera di Stadion Segiri, Samarinda, pada pukul 16.00 WIB sore nanti.

Pelatih Milomir Seslija memastikan bahwa timnya akan tampil dengan komposisi pemain andalan. Striker tim nasional Indonesia, Stefano Lilipaly, bisa diturunkan sejak menit pertama. Di samping itu, ia juga berpeluang menurunkan penyerang sayap gesit, Terens Puhiri.

"Tidak banyak perubahan melawan Barito Putera. Kami akan tampil dengan kekuatan terbaik," kata Milomir, dilansir laman resmi Piala Presiden.

Duel nanti sekaligus bakal menjadi laga debut Lilipaly bersama Borneo FC. Pemain naturalisasi kelahiran Belanda tersebut baru bergabung bersama Pesut Etam pada Mei lalu.

"Saya sangat bersemangat untuk menjalani debut. Kami akan berjuang maksimal meraih kemenangan," ungkap Lilipaly.

Laga lain yang berpotensi menghadirkan pertarungan sengit adalah RANS FC vs Persija. Kedua tim berambisi meraih kemenangan perdana di ajang Piala Presiden 2022.

RANS FC hanya mampu meraih hasil imbang di 2 laga terakhir yang dilakoni. Setelah bermain imbang 1-1 di laga pembuka kontra Barito, tim milik pesohor Raffi Ahmad ini kembali meraih 1 poin di laga kedua melawan Madura United (0-0).

Di kubu seberang, Persija baru memainkan 1 pertandingan. Namun, hasil yang diraih Macan Kemayoran terbilang buruk: kalah 0-2 dari Barito Putera.

"Tentunya ada hal yang harus ditingkatkan dari pertandingan pertama karena ini penting agar pemain mengerti yang kita rencanakan. Memang laga tidak mudah tapi sekali lagi kita siap antisipasi hal itu untuk bisa meraih poin maksimal," ujar Ferdiansyah, salah satu pemain Persija Jakarta.

Live Streaming Piala Presiden 2022 Hari Ini

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Piala Presiden 2022 hari ini dapat Anda saksikan melalui Indosiar dan live streaming di Vidio.

Untuk menonton di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum terlebih dahulu dengan beberapa pilihan harga, yakni paket 1 minggu (Rp19.000), paket 1 bulan (Rp29.000), dan paket 1 tahun (Rp199.000).

Berikut rincian jadwal pertandingan sepak bola dari ajang Piala Presiden 2022 yang akan berlangsung pada hari ini, Rabu (22/6).

Pukul 16.00 WIB, Borneo FC vs Barito Putera (Live Indosiar dan Vidio)

Pukul 20.30 WIB, RANS Nusantara FC vs Persija Jakarta (LiveIndosiar dan Vidio)

* Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan Piala Presiden 2022 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait JADWAL BOLA HARI INI atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Fadli Nasrudin & Fadli Nasrudin
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Fitra Firdaus & Fitra Firdaus