Menuju konten utama

Jadwal Ascoli vs Venezia Serie B Italia 2024, Klasemen, Live

Jadwal Ascoli vs Venezia di Serie B Italia 2024 pekan 32. Siaran live pada Minggu (7/4). Simak prediksi laga & jam tayang.

Jadwal Ascoli vs Venezia Serie B Italia 2024, Klasemen, Live
Venezia FC. FOTO/veneziafc.it/

tirto.id - Jadwal Ascoli vs Venezia dalam laga pekan 32 Serie B Italia 2024 digelar di Stadio Cino e Lillo Del Duca, Ascoli Piceno, hari Minggu (7/4/2024), mulai pukul 21.15 WIB. Venezia berpeluang memperbaiki posisi demi tiket promosi ke Serie A.

Venezia diperkuat bek tengah Timnas Indonesia, Jay Idzes. Mereka menempati peringkat keempat dengan koleksi 57 poin. I Lagunari turun satu peringkat karena semalam Cremonese mampu mengalahkan Bari.

Praktis, Venezia harus memenangi laga demi mengambil alih posisi papan atas. Tugas tersebut seharusnya bisa dilakukan dengan mudah mengingat Ascoli merupakan tim papan bawah klasemen.

Jadwal Serie B Pekan Ini Ascoli vs Venezia

Pintu promosi ke Serie A masih terbuka lebar untuk Venezia. Secara regulasi, hanya dua tim peringkat teratas Serie B yang akan mendapatkan jatah otomatis menuju Serie A. Posisi tersebut saat ini masih ditempati Parma (65 poin) dan Cremonese (59 poin).

Sedangkan satu tiket lagi akan diperebutkan beberapa tim dengan jalur play-off. Tapi, apabila di klasemen akhir nanti tim peringkat ketiga unggul minimal 15 poin dari tim peringkat keempat, tidak akan ada babak play-off. Dengan kata lain, tim peringkat ketiga mengamankan tiket promosi terakhir bersama dua tim di atasnya.

Venezia masih memiliki kans finis dua besar karena liga masih menyisakan tujuh pertandingan. Pekan lalu, I Lagunari menyia-nyiakan peluang emas setelah kalah 2-3 atas Reggiana di kandang sendiri.

Hasil negatif itu turut membuat tim besutan Paolo Vanoli terlempar dari peringkat kedua. Alhasil, duel tandang kali ini menjadi momentum untuk memperbaiki peringkat sekaligus menjaga asa lolos Serie A.

"Kami jelas marah dengan hasil pertandingan dan bagaimana kami bermain. Kami harus menjadikan kekalahan itu sebagai motivasi untuk segera bangkit di pertandingan melawan Ascoli. Mereka tentu bukan lawan yang mudah dikalahkan," kata gelandang Tanner Tessmann di laman resmi klub.

Oleh karenanya, persiapan maksimal harus dilakukan Paolo Vanoli dan anak asuhnya. Kekalahan tidak boleh terjadi lagi. Apalagi mereka mengemban misi kembali bermain di Serie A.

"Pada awalnya kami hanya ingin bermain lebih baik dibanding musim lalu. Tapi kami bisa melaju sejauh ini dan semakin yakin dengan mimpi ini. Antara sekarang hingga akhir musim, kami harus menganggap setiap laga seperti laga terakhir kami," lanjut Tessmann.

Ascoli sebagai calon lawan berada di zona degradasi menuju Serie C. Tim asuhan Massimo Carrera menempati peringkat 18 (31 poin) dari 20 klub. Mereka menempati batas awal dari tiga tim yang degradasi dari Serie B.

Tren Ascoli cenderung negatif. Il Picchio hanya meraih satu kemenangan dari lima laga terakhir. Satu-satunya kemenangan ditorehkan atas Lecco, sang juru kunci alias tim terlemah.

Melihat situasi tersebut, laga ini diprediksi mampu dimenangkan Venezia yang sedang bersaing di papan atas klasemen.

Prediksi Susunan Pemain Ascoli vs Venezia

Pemain Timnas Indonesia, Jay Idzes berpeluang menjadi starter dan mengisi pos tiga bek sejajar bersama Giorgio Altare dan Marin Šverko. Venezia juga masih akan bertumpu pada ketangguhan Joel Pohjanpalo, top skor Serie B Italia 2024 dengan koleksi 19 gol.

Sedangkan Ascoli diprediksi mengandalkan Pablo Rodríguez dan Jeremiah Streng di lini depan. Pemain lain seperti Francesco Di Tacchio, Samuel Giovane, dan Valerio Mantovani juga bisa menjadi ancaman.

Ascoli (3-5-2): Devis Vásquez; Danilo Quaranta, Giuseppe Bellusci, Valerio Mantovani; Karim Zedadka, Raffaele Celia, Francesco Di Tacchio, Patrizio Masini, Samuel Giovane; Jeremiah Streng, Pablo Rodríguez. Pelatih: Massimo Carrera

Venezia (3-5-2): Jesse Joronen; Giorgio Altare, Jay Idzes, Marin Šverko; Antonio Candela, Francesco Zampano, Tanner Tessmann, Gianluca Busio, Bjarki Steinn Bjarkason; Joel Pohjanpalo, Christian Gytkjær. Pelatih: Paolo Vanoli

Rekor Head to Head (H2H) Ascoli vs Venezia

Dalam sejarahnya, kedua tim pernah bertemu di 19 pertandingan Serie B. Venezia unggul head to head atas Ascoli berupa sembilan kemenangan. Ascoli meraih empat kemenangan dan sisanya imbang.

Kedua tim juga pernah bertemu dua kali di Coppa Italia. Di ajang tersebut, mereka saling berbagi kemenangan.

5 Pertemuan Terakhir Ascoli vs Venezia

  • 02-12-2023: Venezia vs Ascoli 3-1
  • 18-03-2023: Ascoli vs Venezia 0-1
  • 29-10-2022: Venezia vs Ascoli 0-2

  • 07-08-2022: Venezia vs Ascoli 2-3
  • 13-03-2021: Ascoli vs Venezia 1-1
5 Pertandingan Terakhir Ascoli

  • 01-04-2024: Spezia vs Ascoli 2-1
  • 17-03-2024: Ascoli vs Lecco 4-1
  • 12-03-2024: Sampdoria vs Ascoli 2-1
  • 03-03-2024: Ascoli vs Reggiana 0-0
  • 28-02-2024: Ascoli vs Brescia 1-1

5 Pertandingan Terakhir Venezia

  • 01-04-2024: Venezia vs Reggiana 2-3
  • 16-03-2024: Palermo vs Venezia 0-3
  • 10-03-2024: Venezia vs Bari 3-1
  • 03-03-2024: Como vs Venezia 2-1
  • 29-02-2024: Venezia vs Cittadella 2-0

Live Score Ascoli vs Venezia

Pertandingan Serie B Italia 2023-24 antara Ascoli vs Venezia di Stadio Cino e Lillo Del Duca, Ascoli Piceno, Minggu 7 April 2024 pukul 21.15 WIB, dapat Anda ikuti melalui live score.

Link Live Score Ascoli vs Venezia

Klasemen Serie B Italia 2023-24

Berikut klasemen Serie B Italia 2023-24 terbaru:

NoKlubMainMenangSeriKalahGFGAGDPoin
1Parma3119845732+2565
2Cremonese

3117874533+1659
3Como3117775838+1258
4Venezia3117684025+2057
5Catanzaro3115794939+1052
6Palermo31147105545+1049
7Sampdoria31136124545043
8Brescia31101293532+342
9Pisa311010114041−140
10Reggiana3181673435−140
11Cittadella31109123540−539
12Südtirol31108133941−238
13Modena3181493641−538
14Bari31714103038−835
15Cosenza31810133235−334
16Spezia31713113043−1334
17Ternana3188153644−832
18Ascoli31710143338−531
19Feralpisalò3186173549−1430
20Lecco3157192959−3022

*Sampdoria mendapatkan hukuman pengurangan 2 poin.

Baca juga artikel terkait SERIE B 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Beni Jo & Fitra Firdaus