Menuju konten utama

Info Formasi CASN PPPK 2023 Kota Batu dan Syarat

Berikut info formasi CASN PPPK 2023 di Kota Batu, Jawa Timur, beserta persyaratannya.

Info Formasi CASN PPPK 2023 Kota Batu dan Syarat
Pelaksanaan seleksi kompetensi CAT-UNBK PPPK Guru dari pelamar umum di SMPN 2 Kuta Utara Dalung, Badung. (ANTARA/HO-Pemkab Badung.)

tirto.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Batu, Jawa Timur telah mengumumkan rincian formasi yang akan dibuka untuk seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2023 yang terdiri dari Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Secara garis besar, pendaftaran CASN 2023 akan dibuka pada tanggal 17 September sampai 6 Oktober 2023. Namun demikian, terjadi perbedaan jadwal seluruh proses antara CPNS dan PPPK.

Jadwal pendaftaran hingga penetapan NIP CPNS berlangsung pada 17 September2023-17 Maret 2024. Sedangkan PPPK hingga enetapan NI PPPK berlangsung dari 17 September2023-8 Februari 2024. Sementara itu, pendaftaran dapat dilakukan melalui laman https://sscasn.bkn.go.id/.

Rincian Formasi CASN 2023 Kota Batu

Rincian beberapa formasi yang dibuka pada seleksi CASN 2023 Kota Batu sebagai berikut:

  • Analis Hukum
  • Analis Kebakaran
  • Analis Kebijakan
  • Analis Sumber Daya Manusia Aparatur
  • Arsiparis
  • Penata Kelola Bangunan Gedung dan Kawasan Permukiman
  • Penata Kelola Jalan dan Jembatan
  • Penata Penanggulangan Bencana
  • Pengawas Bibit Ternak
  • Pengawas Mutu Hasil Pertanian
  • Pengawas Perdagangan
  • Pengendali Dampak Lingkungan
  • Penggerak Swadaya Masyarakat
  • Penyuluh Lingkungan Hidup
  • Perencana
  • Perisalah Legislatif
  • Pranata Hubungan Masyarakat
  • Pranata Komputer
Untuk informasi lebih lengkap terkait formasi seleksi CASN 2023 Kota Batu, dapat diakses melalui link PDF berikut ini:

Rincian Formasi CASN 2023 Kota Batu PDF

Syarat Pendaftaran CASN 2023 Kota Batu

Berikut ini sejumlah syarat dalam pendaftaran seleksi CASN 2023 Kota Batu:

  1. Ijazah;
  2. Transkrip nilai;
  3. Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  4. Akta kelahiran;
  5. Daftar riwayat hidup (CV);
  6. Dokumen lainnya yang akan diumumkan lebih lanjut.
Adapun masing-masing instansi memiliki syarat khusus. Para pelamar diimbau untuk teliti dalam mempersiapkan dokumen yang diperlukan sebagai syarat.

Jadwal dan Tahapan Pendaftaran CASN 2023

Jadwal dan tahapan dalam pendaftaran CASN 2023 yaitu:

CPNS

  • Pengumuman Seleksi: 16 - 30 September 2023
  • Pendaftaran Seleksi: 17 September - 6 Oktober 2023
  • Seleksi Administrasi: 17 September - 9 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 10 - 13 Oktober 2023
  • Masa Sanggah: 14 - 16 Oktober 2023
  • Jawab Sanggah: 14 - 18 Oktober 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 17 - 23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24 - 26 Oktober 2023
  • Penjadwalan SKD CPNS: 27 - 30 Oktober 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKD CPNS: 31 Oktober - 3 November 2023
  • Pelaksanaan SKD CPNS: 4 - 13 November 2023
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS: 11 - 14 November 2023
  • Pengumuman Hasil SKD CPNS: 15 - 17 November 2023
  • Masa Sanggah: 18 - 20 November 2023
  • Jawab Sanggah: 18 - 22 November 2023
  • Pengolahan Nilai SKD CPNS Hasil Sanggah: 21 - 25 November 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 22 - 27 November 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS Non CAT: 28 November - 17 Desember 2023
  • Pemetaan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT (Input Lokasi SKB): 28 - 30 November 2023
  • Pemilihan Titik Lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh Peserta Seleksi: 1 - 3 Desember 2023
  • Penarikan data final: 4 - 5 Desember 2023
  • Penjadwalan SKB CPNS dengan CAT: 6 - 7 Desember 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat SKB CPNS dengan CAT: 8 - 10 Desember 2023
  • Pelaksanaan SKB CPNS dengan CAT: 11 - 17 Desember 2023
  • Integrasi Nilai SKD dan SKB: 18 - 30 Desember 2023
  • Pengumuman Kelulusan: 31 Desember 2023 - 7 Januari 2024
  • Masa Sanggah: 8 - 10 Januari 2024
  • Jawab Sanggah: 8 - 14 Januari 2024
  • Pengolahan Nilai Seleksi Hasil Sanggah: 10 - 15 Januari 2024
  • Pengumuman Kelulusan Pasca Sanggah: 11 - 17 Januari 2024
  • Pengisian DRH NIP CPNS: 18 Januari - 16 Februari 2024
  • Usul Penetapan NIP CPNS: 17 Februari - 17 Maret 2024
PPPK

  • Pengumuman Seleksi: 16 - 30 September 2023
  • Pendaftaran Seleksi: 17 September - 6 Oktober 2023
  • Seleksi Administrasi: 17 September - 9 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 10 - 13 Oktober 2023
  • Masa Sanggah: 14 - 16 Oktober 2023
  • Jawab Sanggah: 14 - 18 Oktober 2023
  • Pengumuman Pasca Sanggah: 17 - 23 Oktober 2023
  • Penarikan data final: 24 - 26 Oktober 2023
  • Penjadwalan Seleksi Kompetensi: 27 - 30 Oktober 2023
  • Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi: 31 Oktober - 3 November 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi: 5 - 29 November 2023
  • Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan: 10 November - 1 Desember 2023
  • Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi: 25 November - 4 Desember 2023
  • Pengumuman Kelulusan: 1 - 10 Desember 2023
  • Pengisian DRH NI PPPK: 11 Desember 2023 - 9 Januari 2024
  • Usul Penetapan NI PPPK: 10 Januari - 8 Februari 2024

Baca juga artikel terkait CPNS 2023 atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Alexander Haryanto