Menuju konten utama
Liga Inggris

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris 2020: Liverpool Dekati Rekor

Persaingan sengit ke zona Eropa dapat dilihat di klasemen Liga Inggris hingga Senin (6/7/2020). Sementara itu, Liverpool semakin mendekati rekor poin terbanyak dalam semusim milik Man City.

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris 2020: Liverpool Dekati Rekor
Liverpool, Trent Alexander-Arnold, kiri, merayakan setelah mencetak gol pembuka selama pertandingan sepak bola Liga Primer Inggris antara Liverpool dan Crystal Palace di Stadion Anfield di Liverpool, Inggris, Rabu, 24 Juni 2020. Paul Ellis / Pool via AP

tirto.id - Liverpool kembali ke jalur kemenangan saat menekuk tamu mereka Aston Villa 2-0 di Anfield pada Minggu (5/7/2020). The Reds yang sudah pasti menjadi juara Liga Inggris 2019/2020 kini total mengoleksi 89 angka, atau kurang 11 poin dari rekor perolehan angka terbanyak dalam semusim Premier League milik Manchester City 2017/2018.

Setelah kekalahan 4-0 oleh Manchester City pada Jumat (3/7), Liverpool yang memasang kombinasi pemain inti dan pelapis dalam starting XI kontra Aston Villa, sempat tertahan di babak pertama.

Namun, Naby Keita memecahkan kebuntuan pada menit ke-71. Berikutnya pemain pengganti Curtis Jones memastikan pesta kubu Anfield semenit jelang bubaran dengan gol debutnya.

Kemenangan kali ini tidak berpengaruh pada posisi Liverpool di klasemen Liga Inggris. Namun, kini mereka tinggal membutuhkan 12 angka untuk melampaui rekor angka Manchester City yang tercipta 2 musim lalu. Mengingat kompetisi tersisa 5 laga lagi, dan tersisa 15 poin yang bisa diambil, peluang The Reds cukup besar.

"Jika kami ingin meraih rekor poin tertinggi, berarti kami harus memenangkan semua pertandingan. Anak-anak tahu hal itu. Tapi, hal itu tidak penting untuk tim ini, kami bermain untuk segalanya setiap 3 hari," kata pelatih Liverpool, Jurgen Klopp dikutip situs web resmi Liverpool usai pertandingan.

Sementara itu, Manchester City menelan kekalahan mengejutkan dari tuan rumah Southampton pada Senin (6/7/2020). The Citizens tumbang 1-0 lewat tendangan jarak jauh Che Adams pada babak pertama.

Bagi Manchester City, ini adalah kekalahan ke-9 sepanjang musim 2019/2020. Jumlah tumbang mereka bahkan lebih banyak daripada Manchester United sang peringkat kelima (8 kali), Wolverhampton (7 kali), hingga Arsenal (8 kali).

"Kami tim dengan jumlah gol terbanyak, kami menciptakan banyak peluang, tidak ada tim yang kebobolan dengan peluang lawan lebih sedikit dibandingkan kami, tapi tim ini banyak kalah. Sulit bagi saya mencari alasannya," kata Pep dikutip BBC.

Pekan ini, persaingan zona Eropa musim ini semakin ketat menyusul kemenangan Leicester Ciy, Manchester United, Chelsea, dan Arsenal.

The Foxes sukses menjaga posisinya di peringkat tiga dengan membabat Crystal Palace 3-0. Sedangkan Chelsea tetap menempel ketat Leicester usai menenggelamkan Watford, juga dengan skor sama persis. Di sis lain, Manchester United mengalahkan kandidat degradasi, Bournemouth dengan skor 5-2.

Arsenal menunjukkan bahwa mereka belum menyerah dari perebutan zona Eropa. Bermain di Molineux, skuad asuhan Mikel Arteta membungkam Wolverhampton Wanderers dengan skor 0-2. The Gunners memangkas selisih poinnya dengan Wolves menjadi 3 angka.

Sementara itu, penantang zona Eropa lain, Burnley dan Sheffield United harus puas berbagi angka di Turf Moor pada Minggu (5/7). Mereka tidak beranjak dari peringkat delapan dan sembilan. Sedangkan Tottenham Hotspur baru bermain dini hari nanti 02.00 WIB melawan Everton.

Perebutan gelar top skor Premier League 2019/2020 juga semakin panas usai pekan ini. Pasalnya, pemuncak daftar top skor sementara, Jamie Vardy akhirnya mengakhiri puasa gol dengan mencetak brace ke gawang Crystal Palace.

Klasemen Liga Inggris 2020 Terbaru

Berikut tabel klasemen sementara Liga Inggris 2019/2020 per 6 Juli.

KlubMainMenangSGPoin
Liverpool33294789
Man City33214766
Leicester33173258
Chelsea33171657
Man Utd33152355
Wolves3313952
Arsenal3312849
Sheff Utd3312148
Burnley3313-946
Tottenham3212745
Everton3212-744
Newcastle3311-1043
Southampton3313-1343
Crystal Palace3311-1242
Brighton338-936
West Ham338-1831
Watford336-2328
Aston Villa337-2627
Bournemouth337-2727
Norwich335-3621

Daftar Top Skor Liga Inggris 2019/2020

Berikut daftar 9 besar pencetak gol terbanyak Liga Inggris 2019/2020 per 6 Juli.

No.PemainKlubGol
1Jamie VardyLeicester City21
2Pierre-Emerick AubameyangArsenal19
3Danny IngsSouthampton18
4Mohamed SalahLiverpool17
5Sergio AgüeroManchester City16
5Sadio ManéLiverpool16
7Raúl JiménezWolverhampton15
7Anthony MartialManchester United15
7Marcus RashfordManchester United15

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Fitra Firdaus