Menuju konten utama

Hasil Sriwijaya FC vs Bhayangkara FC di GoJek Liga 1 Skor Akhir 2-1

Pertandingan GoJek Liga 1 antara Sriwijaya FC vs Bhayangkara FC berakhir dengan skor 2-1.

Hasil Sriwijaya FC vs Bhayangkara FC di GoJek Liga 1 Skor Akhir 2-1
Pemain Sriwijaya FC merayakan gol. FOTO/ www.liga-indonesia.id

tirto.id - Pertandingan Sriwijaya FC vs Bhayangkara FC dalam lanjutan GoJek Liga 1 di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Sabtu (12/5/2018) berakhir dengan skor 2-1. Dua gol kemenangan Sriwijaya FC dicetak Esteban Vizcarra dan Patrich Wanggai, sedangkan gol Bhayangkara FC lahir lewat sepakan penalti Paulo Sergio.

Sriwijaya FC mendulang peluang pertama pada menit kedelapan. Menusuk dari sayap kiri ke kotak penalti, Manuchekhr Dzhalilov lantas melepaskan tendangan lengkung dengan kaki kanannya. Bola mengarah ke tiang jauh, tetapi sekadar melebar di kanan gawang.

Dua menit kemudian giliran Marckho Sandy yang menebar ancaman. Usai menerima umpan terobosan kiriman Adam Alis, Marckho melepaskan tendangan keras dari sudut sempit di sektor kanan kotak penalti. Gol urung tercipta karena bola hanya melebar dari gawang.

Skema bola mati Sriwijaya FC pada menit ke-13 juga belum membuahkan hasil. Bola hasil eksekusi tendangan bebas Adam Alis melewati pagar hidup, melambung di atas gawang.

Peluang serupa didapat Dzhalilov 10 menit kemudian. Bola hasil sepakan sang striker melewati pagar hidup, namun melambung tipis di atas gawang.

Awan Setho melakukan penyelamatan vital pada menit ke-37. Ia meredam bola hasil sepakan Alberto Goncalves dari dalam kotak penalti yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang.

Awan Setho kembali melakukan aksi penyelamatan empat menit jelang waktu normal paruh pertama usai. Kelengahan lini belakang tim tamu membuat Esteban Vizcarra dengan leluasa melepaskan tendangan dari sektor kanan kotak penalti, namun bola dengan mudah ditepis oleh kiper Timnas U-23 tersebut. Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

Babak kedua dimulai dengan menurunnya tempo permainan. Laga juga sempat tertunda sesaat lantaran pekatnya asap flare dari tribun penoton yang menghambat jarak pandang pemain stadion.

Sriwijaya FC mendapat peluang pada menit ke-63. Dari luar kotak penalti, Makan Konate melepaskan tendangan yang masih menyamping dari sasaran.

Laskar Wong Kito hampir memecah kebuntuan pada menit ke-69. Manuchekhr Dzhalilov melepaskan tendangan voli dari luar kotak penalti yang mengarah ke sudut kanan bawah gawang. Awan Setho tampil apik dan mampu menggagalkan peluang pemain asal Tajikistan itu.

Peluang balasan didapat Borneo FC enam menit kemudian. Usai menerima umpan bola mati, Alsan Sanda melepaskan tendangan dari sektor kiri kotak penalti, tetapi hasilnya melambung di atas gawang.

Di menit ke-79 Borneo FC sebenarnya mampu membobol gawang Sriwijaya FC. Dari luar kotak penalti, Dendi Sulistiawan melepaskan sepakan keras dari luar kotak penalti. Bola mengecoh Teka Paku Alam dan menggetarkan gawang, sayangnya gol dianulir wasit karena terlebih daulu terjadi offside.

Peluang balasan Sriwijaya FC dari situasi sepak pojok juga hampir menghasilkan gol. Lagi-lagi kiper tim tamu, Awan Setho yang menggagalkan peluang Laskar Wong Kito. Ia menangkap dengan baik bola hasil sundulan Mohamadou N'Diaye yang mengarah ke sudut kiri bawah gawang.

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-88. Sriwijaya yang mendominasi sejak awal laga unggul berkat gol Esteban Vizcarra. Memaksimalkan umpan silang kiriman Makan Konate dari sayap kanan, Vizcarra yang berdiri di sektor kiri kotak penalti melepaskan sundulan terukur. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang dan menjadikan skor 1-0.

Seolah belum puas, Laskar Wong Kito menambah perolehan gol pada injury time. Kali ini gol dicetak pemain pengganti, Patrich Wanggai. Berawal dari aksi menusuk Alberto Goncalves ke kotak penalti, bola lantas dituntaskan dengan umpan pendek. Wanggai tanpa kesulitan menceploskan si kulit bundar ke gawang dan mengubah skor jadi 2-0.

Bhayangkara FC sempat memperkecil ketertinggalan di penghujung laga. Paulo Sergio mencatatkan namanya di papan skor lewat eksekusi tendangan penalti yang mengarah ke sudut kiri atas gawang. Tendangan penalti sendiri didapat tim tamu lantaran handsball Mohamadou N'Diaye di kotak terlarang.

Sayangnya gol tersebut tak mampu menyelamatkan tim tamu dari kekalahan. Sriwijaya FC keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1.

Susunan pemain Sriwijaya FC vs Bhayangkara FC

Sriwijaya FC: Teja Paku Alam; Marckho Sandy, Hamka Hamzah, Mohamadou N'Diaye, Alfin Tuassalamony; Makan Konate, Zulfiandi, Adam Alis; Alberto Goncalves, Esteban Vizcarra, Manuchekhr Dzhalilov.

Cadangan: Sandy Pratama, Novan Setya Sasongko, Patrich Wanggai, Nur Iskandar, Yoo Hyun-ko, Syahrian Abimanyu, Bio Paulin.

Bhayangkara FC: Awan Setho Raharjo; Putu Gede, Vladimir Vujovic, Jajang Mulyana, Alsan Sanda; Lee Yu Jun, Wahyu Subo Seto, Vendry Mofu, F Rochman; Paulo Sergio, Nikola Komazec.

Cadangan: Wahyu Tri, Nurhidayat, Sani, Dendi Sulistiawan, TM Ichsan, Maldini Pali, Herman Dzumafo Epandi.

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2018 atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan