Menuju konten utama

Hasil Persija vs PSM di Liga 1 2019: Berbagi Satu Angka

Hasil Liga 1 2019 laga Persija vs PSM pada pertandingan tunda pekan ke-7 berkesudahan dengan skor akhir 0-0.

Hasil Persija vs PSM di Liga 1 2019: Berbagi Satu Angka
Penjaga gawang PSMS Medan Dhika Bayangkara menangkap bola umpan pemain Persija Jakarta pada pertandingan Semi Final Leg-2 Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Senin (12/2/2018). ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha

tirto.id - Persija harus puas berbagi satu angka saat menjamu PSM pada laga tunda pekan 7 Shopee Liga 1 2019, Rabu (28/8/2019). Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, dominasi Macan Kemayoran tak mampu merobek jala Rivky Mokodompit sehingga skor akhir berkesudahan tanpa gol.

Selain absennya Sandi Sute yang digantikan oleh Tony Sucipto, Persija tidak banyak melakukan perubahan dalam susunan pemain yang diturunkan. Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, dan Marko Simic tetap diandalkan di barisan lini serang.

Sementara itu, Marc Klok dan Wiljan Pluim tidak tergantikan di lini tengah Juku Eja. Keduanya menopang Eero Markkanen di lini depan. Sementara sisi sayap diisi Zulham Zamrun dan Rahmat.

Di awal-awal pertandingan, Persija langsung mengambil inisiatif serangan. Tak adanya penyuplai bola seperti Brunto Matos yang dipastikan hengkang di putaran kedua membuat Julio Banuelos lebih mengandalkan kecepatan lewat sisi sayap melalui Riko Simanjuntak.

Namun, peluang justru dihadirkan tim tamu pada menit 20. Asnawi Mangkualam yang memberikan sodoran kepada Eero Markkanen membuat penggawa asal Finlandia itu tinggal berhadapan dengan Shahar Ginanjar. Gol urung tercipta lantaran Shahar berhasil bergerak lebih cepat.

Tuan rumah bereaksi dua menit kemudian. Usai melakukan tusukan dari tengah, Riko Simanjuntak melepaskan umpan kepada Marko Simic yang berlari untuk menyongsong bola. Namun, justru bola lebih dekat kepada Rivky Mokodompit.

Satu kesempatan kembali didapat Juku Eja di pertangahan paruh pertama. Rahmat mendapat umpan mendatar dari sisi kiri pertahanan Persija. Berhasil mengontrol bola, sepakannya menyamping tipis di sisi kanan. Hingga turun minum skor tetap 0-0.

Bertekad untuk lebih efektif dalam memanfaatkan peluang, Julio Banuelos memasukkan Bambang Pamungkas menggantikan Ramdani Lestaluhu. Keberadaan Bambang membuat daya gedor Macan Kemayoran lebih tajam.

Pada menit 63 misalnya, mantan pemain timnas Indonesia itu berhasil menarik perhatian beberapa penggawa PSM dan membuat Riko Simanjuntak leluasa memberikan umpan kepada Marko Simic. Lagi, nama terakhir tak mampu memaksimalkannya dengan sempurna karena tendangannya masih melebar.

Tak sampai di situ, dominasi Persija kian menggila. Dua kesempatan diperoleh Riko Simanjuntak dan Ryuji Utomo. Bahkan, sundulan Ryuji usai mengkonversi tendangan sudut Ismed Sofyan sukses mengarah ke gawang yang sayangnya berhasil ditepis dengan cekatan oleh Rivky Mokodompit.

Sebaliknya, PSM hanya mengandalkan serangan balik. Masuknya Rasyid Bakri dan Raphael Maitimo seolah menegaskan bahwa Darije Kalezic ingin memperkuat lini tengah. Keputusan pelatih asal Swiss untuk setidaknya meraih satu poin akhirnya terwujud lantaran hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya laga skor tetap 0-0.

Susunan Pemain

Persija: Shahar Ginanjar; Ismed Sofyan, Maman Abdurahman, Ryuji Utomo (Yan Nasadit), Rezaldi Hehanusa; Tony Sucipto, Rohit Chand, Ramdani Lestaluhu (Bambang Pamungkas); Novri Setiawan, Riko Simanjuntak, Marko Simic.

PSM: Rivky Mokodompit; Asnawi Mangkualam, Aaron Evans, Abdul Rahman, Benny Wahyudi (Hasim Kipuw); M. Arfan (Rasyid Bakri), Marc Klok, Wiljan Pluim; Zulham Zamrun (Raphael Maitimo), Rahmat, Eero Markkanen.

Baca juga artikel terkait atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

Kontributor: Hendi Abdurahman
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Ibnu Azis