tirto.id - Pertandingan leg pertama semifinal Piala Presiden 2019 antara Persebaya vs Madura United yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (3/4/2019) berakhir dengan skor 1-0. Gol tunggal kemenangan Bajul Ijo diciptakan Manu Jalilov pada menit 64.
Dengan hasil ini, Persebaya hanya membutuhkan hasil seri di leg kedua yang dijadwalkan bakal dihelat di Stadion Ratu Pamelingan, Sabtu (6/4/2019) untuk meraih tiket final Piala Presiden 2019.
Di awal-awal babak pertama, tempo permainan dari kedua tim berlangsung cepat. Silih serang antara Persebaya dan Madura United tak terhindarkan. Selain itu, sisi sayap menjadi sektor yang sama-sama diandalkan guna membongkar masing-masing lawan.
Di akhir paruh pertama, peluang diperoleh tuan rumah lewat Amido Balde dan Manu Jalilov. Jika tendangan Balde menyamping tipis di sisi kanan gawang, sepakan Jalilov hampir saja mengubah keadaan andai tidak dihalau oleh kaki M. Ridwan. Babak pertama pun berakhir dengan skor 0-0.
Di awal babak kedua, pelatih Djadjang Nurjaman melakukan pergantian pemain dengan memasukkan M. Hidayat dan mengeluarkan Alwi Slamat untuk memperkuat lini tengah. Sementara di kubu tim tamu, pelatih Dejan Antonic akhirnya menurunkan Andik Vermansah untuk menggantikan David Laly.
Saat waktu menunjukkan menit 64, gol yang ditunggu-tunggu oleh tuan rumah akhirnya tercipta lewat sundulan Manu Jalilov. Diawali dari pergerakan Amido Balde yang melakukan akselerasi dari sisi kiri, ia mengirimkan crossing ke kotak penalti. Tanpa kesulitan, Jalilov berhasil menanduk bola dan mengubah skor menjadi 1-0.
Lima menit setelah gol Jalilov, Andik Vermansah hampir saja menyamakan kedudukan. Miswar Saputra yang terlanjur maju membuat Andik memutuskan untuk melakukan tendangan lob, tapi bola menyamping tipis di sisi kiri gawang.
Pada menit 79, Misbakus Solikin memperoleh peluang setelah menerima sodoran dari Osvaldo Haay. Namun, sepakannya jauh dari target. Dalam momen yang sama, Dejan Antonic diusir wasit lantaran melakukan protes keras yang menganggap Osvaldo Haay telah handball terlebih dahulu.
Empat menit jelang berakhirnya laga, Madura United mesti bermain dengan sepuluh orang setelah Asep Berlian mendapatkan kartu kuning kedua. Wasit memberikan hukuman tersebut lantaran menganggap Asep melanggar Oktafianus Fernando.
Di sisa waktu, Persebaya masih terus melancarkan serangan. Sebaliknya, tim tamu mencoba bertahan dengan melancarkan serangan balik. Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Persebaya.
Susunan Pemain Persebaya vs Madura United
Persebaya: Miswar Saputra; Syaifuddin; Otavio Dutra; Hansamu Yama; Novan Setya; Alwi Slamat; Misbakus Solikin; Damian Lizio; Irfan Jaya; Manu Jalilov; Amido Balde.
Cadangan: Imam Arief; Rachmat Irianto; Oktafianus; Rendi Irwan; Abu Rizal; M. Hidayat; Osvaldo Haay.
Madura United: M. Ridwan; Marckho Meraudje; Fachruddin; Jaimerson Da Silva; Rendika Rama; Asep Berlian; Zulfiandi; Zah Rahan; David Laly; Alberto Goncalves; Aleksandar Rakic.
Cadangan: Satria Tama; Alfath Fathier; Guntur Ariyadi; Fandri Imbiri; Slamet Nurcahyo; Dane Milovanovic; Andik Vermansah.
Editor: Fitra Firdaus