Menuju konten utama

Hasil Liverpool vs Arsenal & Klasemen Liga Inggris 25 Agustus 2019

Hasil Liverpool vs Arsenal yang berakhir dengan skor 3-1 membuat The Reds makin kukuh di puncak klasemen Liga Inggris 2019/2020.

Hasil Liverpool vs Arsenal & Klasemen Liga Inggris 25 Agustus 2019
Ilustrasi. Pemain Liverpool Mohamed Salah, kanan, merayakan setelah mencetak gol pembuka timnya saat pertandingan sepak bola final Liga Champions antara Tottenham Hotspur dan Liverpool di Stadion Wanda Metropolitano di Madrid, Sabtu, 1 Juni 2019. AP / Felipe Dana

tirto.id - Liverpool berhasil meraih kemenangan saat menjamu Arsenal, di Stadion Anfield, dalam lanjutan pekan ketiga Liga Inggris, Sabtu (24/8/2019), dengan skor 3-1. Anak asuh Jurgen Klopp, menang lewat brace Mohamed Salahdan gol Joel Matip. Dengan demikian, The Reds masih menjaga rekor 100 persen mereka di Premier League, dan berhak di puncak klasemen.

Dalam laga ini, Jurgen Klopp, pelatih Liverpool, menurunkan formasi andalannya dengan mengandalkan trio Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Salah di lini depan. Sementara itu, Arsenal memasang Pierre-Emerick Aubameyang, ditopang Nicolas Pepe dan Dani Ceballos.

Kedua tim langsung menunjukkan permainan yang terbuka sejak awal laga. Pierre-Emerick Aubameyang berhasil mendapat peluang pertama di menit ke-11. Namun tendangan mendatar yang ia lepaskan dari dalam kotak penalti masih gagal menemui sasaran.

Menit ke-21, giliran Sadio Mane yang mempertontonkan aksinya. Namun, masih bisa digagalkan oleh Bernd Leno. Jual beli serangan terus dilakukan oleh kedua tim, hingga akhirnya Joel Matip berhasil mengubah skor menjadi 1-0 empat menit sebelum jeda.

Bermula dari sepak pojok yang dilakukan oleh Trent Alexander-Arnold, Matip menanduk bola ke gawang Bernd Leno. Skor 1-0 pun menandai berakhirnya babak pertama.

Memasuki babak kedua, Liverpool langsung menggandakan keunggulan menjadi 2-0 di menit 49. Bermula dari serangan yang dilakukan oleh pemain-pemain The Reds, David Luiz, dianggap melakukan pelanggaran di kotak terlarang karena menarik jersey Mohamed Salah. Sang pemain berkebangsaan Mesir mengambil sendiri penalti tersebut, dan sukses menjebol gawang Leno.

Tak hanya berhenti di situ, menit ke-58 Mohamed Salah melakukan aksi individual sebelum mencetak gol keduanya. Sebuah sepakan mendatar ke tiang jauh dilepaskannya, setelah melewati 2 pemain belakang The Gunners. Skor 3-0 untuk tuan rumah.

Tak ada peluang berarti yang tercipta selama hampir 27 menit setelah itu, sebelum Lucas Torreira akhirnya membuat gol hiburan di menit ke-85. Menerima umpan tarik dari Aubameyang di dalam kotak penalti, Torreira melepaskan sepakan mendatar yang tak mampu dihalau oleh Adrian. Skor pun menjadi 3-1 dan bertahan hingga laga usai.

Berdasarkan statistik, Liverpool mencatat penguasaan bola sebanyak 53% berbanding 47% milik Arsenal. Dalam hal menciptakan peluang, Mohamed Salah dan kolega berhasil membuat 25 upaya mencetak gol dengan 5 di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Arsenal membuat 9 upaya mencetak gol dan 3 yang tepat sasaran.

Pencetak Gol: Joel Matip '41, Mohamed Salah '49 (p), '58 (Liverpool), Lucas Torreira '85 (Arsenal).

Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3): Adrian; Trent Alexander-Arnold, Joel Matip, Vi rgil van Dijk, Andrew Robertson; Jordan Henderson, Fabinho, Giorginio Wijnaldum; Mohamed Salah, Roberto Firminho, Sadio Mane.

Arsenal (4-3-3): Bernd Leno; Ainsley Maitland-Niles, Sokratis Papastathopaulos, David Luiz, Nacho Monreal; Matteo Guendouzi, Granit Xhaka, Joe Willock; Nicola Pepe, Pierre-Emerick Aubameyang, Dani Ceballos.

Hasil ini membuat Liverpool berhasil menjaga posisinya di puncak klasemen Liga Inggris 2019/2020, dengan poin sempurna, yakni 9 dari 3 laga. Sementara Arsenal, yang menderita kekalahan pertamanya, tetap berada di posisi ke-2 klasemen sementara. Namun, posisi mereka bisa digeser oleh Mnachester City dan Tottenham Hotspur, yang baru bermain hari Minggu (25/8/2019).

Berikut ini klasemen Liga Inggris hingga Minggu (25/8/2019) pagi hari.

TimMainMenangSGPoin
Liverpool33+69
Arsenal32+06
Leicester City31+15
Manchester City21+54
Manchester United31+34
Tottenham Hotspur21+24
Brighton31+14
AFC Bournemouth21+14
Sheffield United31+04
Crystal Palace31+04
Everton31-14
Chelsea31-34
West Ham United31-34
Burnley21+23
Aston Villa31-13
Norwich City31-23
Southampton31-23
Wolverhampton20+02
Newcastle United20-30
Watford30-60

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus