Menuju konten utama
Serie A

Hasil Liga Italia: Napoli vs AC Milan Babak Pertama Skor 0-1

Skor 0-1 menjadi hasil babak pertama Napoli vs AC Milan di Liga Italia Serie A musim 2018/2019 yang berlangsung di Stadion San Paolo (26/8/2018).

Hasil Liga Italia: Napoli vs AC Milan Babak Pertama Skor 0-1
Pemain AC Milan merayakan Kemenangan. FOTO/REUTERS

tirto.id - Hasil pertandingan Napoli vs AC Milan di Liga Italia 2018/2019 yang berlangsung di Stadion San Paolo berkesudahan dengan skor 0-1 hingga akhir babak pertama. Gol Giacomo Bonaventura pada menit 15 membawa Rossoneri sementara memimpin atas tuan rumah.

Carlo Ancelotti menurunkan formasi 4-3-3 dan skuat inti yang hampir sama saat berhadapan dengan Lazio pada pekan perdana Liga Italia 2018/2019. Dries Mertens kembali dibangku cadangkan oleh pelatih anyar Napoli tersebut. Lini depan dipercayakan kepada trio Arkadiuz Milik, Lorenzo Insigne dan Jose Callejon.

Perbedaan hanya terlihat di posisi penjaga gawang yang kali ini ditempati oleh pemain pinjaman dari Arsenal, David Ospina. Sebelumnya nama Orestis Karnezis mengisi posisi tersebut, usai kepindahan Pepe Reina ke AC Milan. Untuk lini tengah dan lini belakang tak ada perubahan sama sekali.

Di kubu Rossoneri, Gennaro Gattuso mendapat suntikan anyar di lini serang berkat kedatangan Gonzalo Higuain dari Juventus yang langsung diturunkan sejak menit awal. Sedang empat pemain baru lainnya masih duduk di bangku cadangan, yaitu Alen Halilovic, Diego Laxalt, Mattia Caldara, dan Tiemoue Bakayoko.

Posisi bek kanan kali ini ditempati Davide Calabria, menyusul belum pulihnya kondisi Andrea Conti dan Iganzio Abate. Pemain andalan di musim kemarin seperti Giacomo Bonaventura, Suso, Lucas Biglia dan Ricardo Rodriuguez dimainkan sejak menit pertama.

Lima menit babak pertama di mulai, tuan rumah mendominasi laga dan langsung mengancam gawang AC Milan yang dijaga Gianluigi Donnaruma. Menerima umpan pendek dari Jose Callejon, Allan melepaskan tendangan di dekat kotak penalti, namun masih mampu diantisipasi Donnaruma dengan baik.

Mendominasi pada 15 menit awal, publik San Paolo dikejutkan oleh gol Volley Giacomo Bonaventura. Berawal dari umpan lambung Suso kepada Fabio Borini, mantan pemain Sunderland itu dengan cerdik mengirim umpan dengan kepala kepada Giacomo Bonaventura yang beraliri dari lini kedua dan menyelesaikannya dengan tendangan volley yang tak mampu dibendung David Ospina. Rossoneri unggul 1-0.

Hingga menit 32, Napoli memiliki total 7 peluang, namun hanya satu yang menemui target. AC Milan sendiri tampil solid di lini tengah dan lini belakang.

Peluit akhir babak pertama berbunyi, tak ada tambahan gol dari kedua tim. Penyelesaian akhir yang buruk, membuat tuan rumah belum dapat menyamakan kedudukan di babak pertama.

Susunan Pemain

Napoli (4-3-3): David Ospina; Elseid Hysaj, Kalidou Koulibaly, Raul Albiol, Mario Rui; Piotr Zielinski, Allan, Marek Hamsik; Lorenzo Insigne, Arkadiuz Milik, Jose Callejon

AC Milan (4-3-3): Gianliugi Donnaruma; Davide Calabria, Mateo Musacchio, Alessio Romagnoli, Ricardo Rodriguez; Frank Kessie, Lucas Biglia, Giacomo Bonaventura; Suso, Fabio Borini, Gonzalo Higuain

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan