Menuju konten utama

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Babak 16 Besar BAC 2019

Tiga wakil Indonesia lolos ke babak perempat final Badminton Asia Championships (BAC) 2019.

Hasil Lengkap Wakil Indonesia di Babak 16 Besar BAC 2019
Pebulu tangkis ganda putri Indonesia, Rizki Amelia Pradipta dan Della Destiara Haris berfoto bersama usai bertanding melawan pebulu tangkis Malaysia Chow Mei Kuan dan Lee Meng pada turnamen China Open 2018 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, Changzhou, Cina, Selasa (18/9/2018). ANTARA FOTO/HO/Humas PBSI

tirto.id - Dari sebelas wakil Indonesia yang berlaga untuk babak 16 besar Badminton Asia Championships (BAC) 2019 di Wuhan, Cina, hari ini Kamis (25/4/2019), tiga di antaranya berhasil lolos ke perempat final (8 besar). Mereka berasal dari sektor ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran, yang masing-masing meloloskan satu wakilnya.

Ganda putra unggulan pertama Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melewati hadangan wakil Hong Kong, Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok, lewat pertarungan straight game yang berakhir dengan skor identik 21-18, 21-18, dalam tempo 25 menit saja.

"Memang tiap tanding maunya sih menang terus, tapi kan lawannya bagus-bagus. Persaingan sekarang ramai, tapi kami tidak ada beban. Walaupun diunggulkan, tapi kami tidak terbebani, ya dinikmati saja," ujar Marcus Gideon selepas laga, seperti dikutip dari laman PBSI, Kamis (25/4).

Ganda campuran ranking-7 dunia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, kantongi tiket perempat final usai menekuk wakil India, juga lewat pertarungan dua set langsung. Hal senada juga berhasil dibukukan oleh ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta, yang sukses menyingkirkan wakil tuan rumah, Dong Wenjing/Feng Xueying.

Namun sayangnya kontingen Indonesia dari sektor tunggal putra dan tunggal putri tak ada satu pun yang sanggup menembus babak perempat final, setelah semua wakil takluk di tangan lawan masing-masing.

Berikut hasil lengkap wakil Indonesia di babak 16 besar Badminton Asia Championships 2019, Kamis (25/4/2019).

  • [Tunggal Putra] Shesar Hiren Rhustavito vs Tien Minh Nguyen (Vietnam) / 15-21, 21-13, 13-21.
  • [Tunggal Putra] Tommy Sugiarto vs Lu Guangzu (Cina) / 18-21, 19-21
  • [Tunggal Putri] Choirunnisa vs Pusarla V. Sindhu (India) / 15-21, 19-21
  • [Tunggal Putri] Gregoria Mariska Tunjung vs Chen Yufei (Cina) / 21-15, 14-21, 15-21
  • [Ganda Putra] Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Jiting/Tan Qiang (Cina) / 23-21, 19-21, 19-21.
  • [Ganda Putra] Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok (Hong Kong) / 21-18, 21-18.
  • [Ganda Putra] Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang) / 11-21, 6-21
  • [Ganda Putri] Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta vs Dong Wenjing/Feng Xueying (Cina) / 21-18, 21-16.
  • [Ganda Campuran] Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Utkarsh Arora/Karishma Wadkar (India) / 21-10, 21-15.
  • [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang) / 18-21, 14-21.
  • [Ganda Campuran] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) / 15-21, 21-17, 17-21.

Baca juga artikel terkait BADMINTON ASIA CHAMPIONSHIPS 2019 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Fitra Firdaus