Menuju konten utama

Hasil Indonesia U-16 vs Iran U-16: Bagus dan Bagas Cetak Gol

Bagus Kahfi dan Bagas Kahfa mencetak gol dalam laga Indonesia U-16 vs Iran U-16 yang berakhir dengan skor 2-0.

Hasil Indonesia U-16 vs Iran U-16: Bagus dan Bagas Cetak Gol
Pesepak bola Indonesia U-16 Amirudin Bagus Kahfi dan Amiruddin Bagas Kaffa. ANTARA FOTO/Zabur Karuru

tirto.id - Saudara kembar Bagus Kahfi dan Bagas Kahfa masing-masing mencetak satu gol dalam pertandingan Timnas Indonesia U-16 vs Iran U-16. Dua gol Indonesia ini mengantarkan Indonesia meraih tiga poin pertama pada babak penyisihan Grup C Piala AFC U-16 2018.

Pada laga yang digelar di Stadion Nasional, Bukit Jalil, Malaysia, Jumat (21/9/2018) Bagus Kahfi lebih dulu mencetak gol cepat ketika laga memasuki menit keempat. Usai menerima umpan tarik dari Supriadi di sisi kiri. Bagus yang berdiri bebas di mulut gawang menyambut umpan itu dan berbuah gol. Sebiji gol ini mengantarkan Indonesia unggul sampai babak pertama rampung.

Pada babak kedua, Indonesia yang bermain dengan formasi 4-3-3 terus menekan pertahanan Iran. Tapi Iran yang bermain dengan skema 4-2-3-1 berhasil meredam permainan agresif tim asuhan Fakhri Husaini ini. Hasilnya kedua tim sama-sama menciptakan peluang tapi urung menciptakan gol sampai dengan menit 75.

Fakhri akhirnya mengubah skema permainan dengan melakukan dua pergantian pemain secara beruntun. Muchammad Supriadi yang cedera digantikan oleh Muhammadd Salman pada menit 78. Menyusul berikutnya Sutan Zico masuk menggantikan pemain sayap Amanar Abdillah.

Gol Indonesia baru tercipta di masa injury time. Terpatnya di menit 91. Bagas Kaffa yang membawa bola dari tengah sukses mengelabuhi hadangan pemain Iran. Dengan kaki kirinya Bagas melepaskan sepakan ke sudut kiri gawang. Bola bergulir melewati garis gawang. Indonesia menang 2-0, melalui Bagus dan Bagas.

Susunan Pemain Timnas U-16 Indonesia vs Iran

Timnas Indonesia U-16: Ernando Ari Sutaryadi; Bagas Kaffa, Fadhillah Nur Rahman, Komang Teguh, Yudha Febrian; Andre Oktaviansyah, Brylian Aldama, David Maulana; Amanar Abdillah (Sutan Zico '78), M Supriadi (Muhammad Salman '78), Bagus Kahfi.

Timnas U-16 Iran: Amirhossein Nikpour; Amirhossein Azizi, Mohammad Amin Hazbavi, Pouria Teymori, Abolfazl Alizadeh (Hossein Shaverdi '76); Amir Shabani, Alireza Bavieh (Amir RezaEslamtalab '62), Mohammad Reza Shakibkhoo, Mahdi Seyedi (Hossein Hajizadeh '42), Yasin Salmani; Amir Jafari.

Baca juga artikel terkait PIALA AFC U-16 2018 atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Olahraga
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH