Menuju konten utama
Liga Inggris 2018

Hasil Fulham vs Arsenal 1-5, Lacazette dan Aubameyang Cetak 2 Gol

Gol Aubameyang di penghujung babak kedua mengunci hasil akhir Liga Inggris antara Fulham vs Arsenal dengan skor 1-5.

Hasil Fulham vs Arsenal 1-5, Lacazette dan Aubameyang Cetak 2 Gol
Pemain Arsenal merayakan gol. Reuters/John Sibley

tirto.id - Laga pekan ke-8 Liga Inggris 2018/2019 antara Fulham vs Arsenal di Stadion Craven Cottage, Minggu (7/10/2018) berkesudahan dengan skor akhir 1-5. Arsenal melumat tuan rumah usai menjebol gawang Marcus Bettinelli empat kali di babak kedua.

Dalam laga ini, tuan rumah menggunakan patron 3-4-3 untuk menghadapi Arsenal. Ryan Sessegnon dan Cyrus Chrstie difungsikan sebagai wing back di kedua sisi. Sedangkan bek kiri Maxime Le Merchand ditarik lebih ke tengah untuk menemani Denis Odoi dan Tim Ream.

Sementara itu, Arsenal masih menurunkan formasi andalan 4-2-3-1. Alexandre Lacazette diposkan sebagai penyerang tunggal. Untuk menunjang Lacazette, Unai Emery memasang tiga gelandang serang, Alex Iwobi, Henrikh Mkhitaryan, dan Danny Welbeck.

Di babak pertama, tuan rumah lebih banyak menekan pertahanan The Gunners. Namun Arsenal berhasil unggul lebih dulu lewat aksi Lacazette pada menit 29. Menjelang babak pertama berakhir, Fulham mampu menyamakan kedudukan lewat aksi Andre Schurrle.

Memasuki babak kedua, Arsenal langsung mengambil inisiatif serangan. Pada menit 47, Hector Bellerin melepaskan sepakan first time dari pojok luar kotak penalti. Namun, Marcus Bettinelli mampu melakukan penyelamatan gemilang yang menggagalkan sepakan Bellerin.

Pada menit 49, The Gunners sukses mengembalikan keunggulan. Berawal dari umpan sundulan Danny Welbeck, Lacazette melepaskan tembakan setengah-voli ke pojok gawang Fulham. Bettinelli mencoba bereaksi, namun kiper Fulham itu gagal menjangkau tembakan keras Lacazette. Skor menjadi 1-2 untuk keunggulan Arsenal.

Kembali tertinggal membuat Fulham mengubah formasi dengan memasukkan penyerang Aboubakar Kamara. Meskipun terus menyerang, anak asuh Slavis Jokanovic selalu dikandaskan lini pertahanan The Gunners.

Pada menit 67, Fulham justru kecolongan. Arsenal sukses memperbesar keunggulan menjadi 1-3. Gol ini berawal dari kerja sama dua pemain pengganti, Pierre-Emerick Aubameyang dan Aaron Ramsey. Aubameyang beraksi di sisi kiri dan merangsek ke kotak penalti. Penyerang asal Gabon itu melepaskan umpan silang mendatar yang diselesaikan Ramsey dengan back heel. Arsenal unggul dua gol.

Tim tamu kembali memperbesar keunggulan pada menit 79. Beraksi dari sisi kanan, Bellerin melepaskan umpan silang mendatar ke kotak penalti. Bola kiriman Bellerin diterima oleh Aubameyang di kotak penalti. Penyerang asal Gabon itu mengontrol bola sebelum melepaskan tendangan setengah-voli yang menjebol gawang Bettinelli. Arsenal unggul 1-4.

Menjelang laga bubaran, Arsenal memperbesar keunggulan menjadi 1-5. Pada menit 90+1, Aubameyang mencetak gol keduanya di laga ini. Dengan memanfaatkan umpan Ramsey, penyerang asal Gabon itu menceploskan bola ke pojok gawang Fulham.

Gol Aubameyang menutup pesta gol Arsenal di Stadion Craven Cottage. Skor 1-5 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan. Sepanjang pertandingan, The Gunners mencatatkan 50% penguasaan bola dan sembilan tembakan. Sedangkan Fulham 50% penguasaan bola dan 21 tembakan.

Susunan Pemain Fulham vs Arsenal.

Fulham (3-4-3): Marcus Bettinelli; Tim Ream (Aboubakar Kamara 54'), Denis Odoi, Maxime Le Merchand; Cyrus Christie, Zambo Anguissa (Kevin McDonald 62'), Jean Michael Seri, Ryan Sessegnon; Andre Schurrle, Aleksandr Mitrovic, Luciano Vietto (Stefan Johansen 83').

Pelatih: Slavisa Jokanovic.

Arsenal (4-2-3-1): Bernd Leno; Hector Bellerin, Rob Holding, Shkodran Mustafi, Nacho Monreal; Granit Xhaka, Lucas Torreira; Alex Iwobi (Aaron Ramsey 67'), Henrikh Mkhitaryan, Danny Welbeck (Pierre-Emerick Aubameyang 62'); Alexandre Lacazette (Matteo Guendouzi 80').

Pelatih: Unai Emery.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Reporter: Ikhsan Abdul Hakim
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ibnu Azis