Menuju konten utama
Liga Inggris 2019

Hasil Bournemouth vs Man City, Tamu Dominan Tapi Tumpul di Babak 1

Skor 0-0 tanpa gol tercipta sebagai hasil Bournemouth vs Manchester City di babak pertama dalam laga Liga Inggris pada Sabtu (2/3/2019).

Hasil Bournemouth vs Man City, Tamu Dominan Tapi Tumpul di Babak 1
Manchester City. twitter/ ManCity

tirto.id - Pertandingan antara Bournemouth vs Manchester City di Stadion Vitality pada Sabtu (2/3/2019) masih imbang tanpa gol di babak pertama. Tim tamu yang mendominasi jalannya pertandingan, gagal mencetak gol, bahkan tidak ada peluang berarti yang di dapat kedua tim hingga turun minum.

Menghadapi sang juara bertahan, Eddie Howe memasang skema 4-4-1-1 dengan menempatkan 2 gelandang bertahan Jack Simpson dan Andrew Surman, sementara Joshua King, diandalkan sebagai ujung tombak.

Sementara itu, The Citizens bermain menggunakan formasi andalan Pep Guardiola 4-3-3, dengan menempatkan Bernardo Silva, Sergio Aguero, dan Raheem Sterling, sebagai trio di lini depan.

The Citizens langsung mengambil inisiatif serangan dan menguasai jalannya pertandingan. Peluang pertama baru tercipta di menit ke-19 untuk tim tamu, setelah Kevin De Bruyne, mengirim umpan matang ke dalam kotak penalti, yang diterima oleh Bernardo Silva. Namun, nama yang disebut belakangan gagal memanfaatkan peluang setelah tendangannya dari dalam kotak penalti, gagal menemui sasaran.

Tim tamu terus berupaya untuk menciptakan tekanan, dan berupaya mengancam pertahanan tuan rumah. Namun, usaha yang dilakukan oleh Sergio Aguero dan kolega selalu digagalkan oleh barisan pertahanan tuan rumah.

Sementara itu, tuan rumah yang terus tertekan di sepanjang 45 menit babak pertama, nyaris tanpa peluang dan praktis hanya memainkan bola di area pertahanan sendiri. Tidak ada peluang berarti yang diciptakan kedua tim, bahkan Manchester City, kendati tampil mendominasi hanya mampu membuat satu tendangan yang mengarah ke gawang.

Sepanjang babak pertama, berdasarkan statistik tim tamu mendominasi jalannya pertandingan dengan penguasaan bola mencapai 83%, berbanding 17% milik tuan rumah. Sergio Aguero dan rekan-rekan juga berhasil mencatatkan 8 kali percobaan tendangan, namun tidak ada yang berhasil menemui sasaran.

Sementara tuan rumah sama sekali tidak berkutik, dengan hanya bermain bertahan di paruh pertama, tanpa menciptakan satu pun percobaan tendangan ke gawang Manchester City, yang dijaga oleh Ederson. Bahkan, Andrew Surman dan rekan-rekan hanya melakukan 89 kali passing, berbanding 431 passing yang dilakukan David Silva dan kolega.

Bournemouth (4-4-1-1): Artur Boruc; Nathaniel Clyne, Chris Mepham, Nathan Ake, Charlie Daniels; Adam Smith, Jack Simpson, Andrew Surman, Ryan Fraser; David Brooks; Joshua King.

Manchester City (4-3-3): Ederson; Kyle Walker, John Stones, Nicolas Otamendi, Oleksandr Zinchenko; Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan, David Silva; Bernardo Silva, Sergio Aguero, Raheem Sterling.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus