tirto.id - Laga pekan kelima Shopee Liga 1 2019 ditutup oleh pertandingan antara Borneo FC vs Persebaya yang berakhir dengan skor 1-2. Digelar di Stadion Segiri, Minggu (23/6/2019) dua gol kemenangan Bajul Ijo ditorehkan Ruben Sanadi dan Oktafianus Fernando hanya mampu dibalas satu gol Terens Puhiri.
Raihan tiga poin skuat asuhan Djadjang Nurdjaman ini menjadi yang perdana. Damian Lizio dan kawan-kawan kini memperoleh poin lima hasil dari sekali menang, dua kali seri dan sekali kalah.
Peluang pertama yang berpotensi gol diciptakan oleh tuan rumah Borneo FC saat laga memasuki menit 35. Renan Silva menjadi eksekutor, tapi hasil sepakan kaki kirinya hanya membentur mistar gawang.
Alih-alih bertahan karena bermain tandang, Persebaya justru menorehkan gol pada menit 41. Dari sisi kiri, Ruben Sanadi yang melakukan overlap melepaskan tendangan keras yang tidak bisa dihadang oleh Nadeo Argawinata. Skor 0-1 dan bertahan hingga turun minum.
Shots ontarget kembali diciptakan Renan Silva di awal babak kedua. Mengkombinasikan kecepatan dengan kekuatan tendangan, Silva membuat kiper Persebaya, Miswar Saputra mesti menjaga fokusnya.
Hingga menit 65, Diego Michiels dan kawan-kawan terlihat masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Bajul Ijo. Mario Gomez pun menginginkan daya serang yang lebih mengigit. Pelatih asal Argentina itu akhirnya memasukkan Lerby Eliandry menggantikan Ambrizal Umanailo.
Namun, justru Persebaya berhasil menggandakan keunggulan pada menit 71 lewat sontekan Oktafianus Fernando. Sisi kanan pertahanan Pesut Etam menjadi titik lemah. Setelah proses gol pertama yang juga dari sisi yang sama, kali ini giliran Manu Jalilov melakukan pergerakan untuk mengecoh bek lawan untuk kemudian mengirimkan umpan matang. Skor 0-2.
Borneo FC akhirnya mampu memperkecil ketertinggalan satu menit jelang pertandingan usai melalui tendangan Terens Puhiri. Tendangan jarak dekatnya tak mampu dihalau Miswar Saputra.
Pesut Etam kembali bersemangat setelah gol Terens Puhiri. Di masa tambahan waktu, Renan Silva hampir saja mencetak gol penyama kedudukan yang sayangnya masih menyamping tipis di sisi kiri.
Peluang yang dimiliki oleh Renan Silva menjadi yang terakhir di laga ini karena tak lama kemudian wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan. Skor 1-2 untuk kemenangan Persebaya.
Susunan Pemain
Borneo FC: Nadeo Argawinata; Diego Michiels; Wildansyah; Javlon Guseynov; Abdul Rachman; Asri Akbar; Wahyudi Hamisi (Rifal Lastori); Renan Silva; Terens Puhiri; Ambrizal Umanailo (Lerby Eliandry); Matias Conti.
Cadangan: Alfonsius Kelvan; Faturrahman; Nurdiansyah; Finky Pasamba; Lerby Eliandry; Makarius Suruan; Rifal Lastori.
Persebaya: Miswar Saputra; Novan Setya; M. Syaifuddin; Hansamu Yama (Rachmat Irianto); Ruben Sanadi; M. Hidayat (Abu Rizal); Misbakus Solikin (Fandi Eko); Damian Lizio; Oktafianus Fernando; Manu Jalilov; Osvaldo Haay.
Cadangan: Imam Arief; Rachmat Irianto; Abu Rizal; Fandi Eko; Irfan Jaya; Rendi Irwan; Amido Balde.
Editor: Fitra Firdaus