Menuju konten utama
Hasil Al Nassr vs Ettifaq

Hasil Al-Nassr vs Al Ittifaq Skor 1-0: Ronaldo Debut Tanpa Gol

Hasil Al-Nassr vs Ettifaq Liga Arab Saudi 2023 tadi malam skor akhir 1-0 via Talisca, Cristiano Ronaldo gagal cetak gol dalam laga debut resmi di Al-Nassr.

Hasil Al-Nassr vs Al Ittifaq Skor 1-0: Ronaldo Debut Tanpa Gol
Cristiano Ronaldo, melakukan pemanasan saat latihan pertamanya setelah perkenalan resmi sebagai anggota baru klub sepak bola Al Nassr di Riyadh, Arab Saudi, pada 3 Januari 2023. (AP Photo/Amr Nabil, File)

tirto.id - Hasil Al-Nassr vs Ettifaq Liga Arab Saudi 2023 tadi malam berakhir dengan skor 1-0 via gol tunggal Talisca. Cristiano Ronaldo yang menjalani debut resmi untuk Al Nassr di Mrsool Park pada Senin (23/1/2023) gagal mencetak gol meski bermain penuh 90 menit sebagai kapten tim.

Kemenangan atas Ettifaq mengukuhkan posisi Al-Nassr di puncak klasemen Liga Arab Saudi 2023. Tim asuhan Rudi Garcia mengoleksi 33 poin dari 14 pertandingan, dan unggul dari rival abadi mereka, Al-Hilal dengan perbedaan satu angka saja.

Cristiano Ronaldo didatangkan Al-Nassr pada bursa transfer musim dingin 2023 dengan status free agent. Sang bintang sudah memutuskan kontrak bersama Manchester United, klub lamanya, sebelum terjun ke Liga Arab Saudi. Ronaldo diperkirakan menerima gaji sekitar 200 juta Euro pertahun dalam kontrak yang berdurasi 2,5 musim.

Ronaldo datang ke Al-Nassr dalam usia menjelang 38 tahun. Ia sebelumnya sudah mencetak 145 gol untuk Manchester United, 450 gol bersama Real Madrid, dann 101 gol untk Juventus. Namun, mencetak gol di Liga Arab Saudi dalam laga debut bukanlah perkara mudah.

Ronaldo diplot sebagai penyerang utama dalam skema 4-2-3-1 yang dikembangkan Rudi Garcia. Penyerang internasional Portugal berdiri di depan Pity Martinez, Talisca, dan Abdulrahman Ghareeb. Menit 7, Pity Martinez mengirim bola untuk Ronaldo, tetapi tembakan kaki kanan sang striker veteran bisa diblok pemain belakang Ettifaq.

Menghadapi Ettifaq yang cuma peringkat 10 dari total 16 peserta Liga Arab Saudi, Al-Nassr mendominasi penguasaan bola. Sepanjang babak pertama, pasukan Rudi Garcia memonopoli bola hingga 64 persen. Namun, Al-Nassr cuma melepaskan 4 percobaan, dan hanya 1 yang tepat sasaran.

Setelah menunggu cukup lama, gol untuk tuan rumah datang juga. Menit 31, Abdulmajeed Al Sulaiheem melepaskan umpan silang yang disambut Talisca dengan tandukan jarak dekat. Kiper Ettifaq, Paulo Victor tidak bisa lagi menghadang laju bola. Skor 1-0, tuan rumah memimpin.

Berselang 3 menit, Al Nassr mendapatkan hadiah tendangan bebas atas pelanggaran terhadap Talisca. Cristiano Ronaldo coba mengirim tembakan langsung, tetapi bolanya terlalu tinggi. Ettifaq tidak mau tinggal diam, mereka membalas lewat Mohammed Al-Kuwaykibi, tetapi upayanya diamankan (38').

Babak kedua, Al Nassr tetap bernafsu untuk mencetak gol. Ronaldo punya kesempatan lain pada menit 54, tetapi kembali diblok. Sang bintang tidak hanya rajin menembak. Ia mengirim bola apik untuk Pity Martinez pada menit 58, tetapi tembakan kaki kiri gelandang Argentina ke sudut kanan gawang Ettifaq masih bisa diamankan.

Rudi Garcia melakukan perombakan dengan masuknya Ayman Yahya dan Sami Al Naji untuk menyegarkan tim. Namun, justru Al Nassr yang terancam untuk kebobolan. Menit 69, Youssouf Niakate mengirim tembakan yang melebar, sedangkan tandukan Marcel Tisserand (71') diamankan.

Peluang berikutnya untuk Ronaldo tiba 12 menit jelang bubaran. Ia bergerak setelah menerima bola dari Abdullah Al Khaibari. Namun, legenda bernomor punggung 7 itu melepaskan tembakan kaki kiri dari sudut sempit. Upayanya masih mentah.

Sampai akhir, kedudukan tidak berubah. Skor 1-0 untuk Al Nassr yang kembali ke puncak klasemen Liga Arab Saudi 2023 menggeser Al Hilal. Ronaldo gagal mencetak gol dalam laga debut resminya, tetapi ada kesempatan lain lawan Al Ittihad di Piala Super Arab Saudi pada Jumat (27/1).

Al Nassr (4-2-3-1): Nawaf Al Aqidi; Sultan Al Ghanam, Abdulelah Al Amri, Abdullah Madu, Ali Al Oujami; Abdulmajeed Al Sulaiheem (Ali Al Hassan 75'), Abdullah Al Khaibari; Pity Martinez (Sami Al Najei 66'), Talisca, Abdulrahman Ghareeb (Ayman Yahya 66'); Cristiano Ronaldo

Ettifaq (4-4-1-1): Paulo Victor; Saeed Al Mowalad (Oumar Abdulrahman 83'), Saad Al Mousa, Marcel Tisserand, Abdullah Khateeb; Mohammed Al Kuwaykib, Faisel Al Ghamdi (Hamed Al Ghamdi 81'), Ali Hazzazi, Vitinho (Abdullah Al Salem 90+1'); Robin Quaison (Ali Al Ghamdi 81'); Youssouf Niakate

Pencetak Gol: Talisca 31'

Baca juga artikel terkait LIGA ARAB SAUDI atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya