tirto.id - M Bloc Space menyelenggarakan festival selama tiga pekan berturut-turut dengan berbagai kegiatan. Festival ini terdiri dari The Writers Book Festival, M Bloc Music Week, Pasar Wastra, Jakarta Art Book Fair, dan M Bloc Design Week. Acara tersebut berlangsung sepanjang periode 24 September - 16 Oktober 2022.
Khusus untuk M Bloc Music Week akan dihelat 25 September - 2 Oktober 2022. M Bloc Music Week merupakan festival musik multi genre yang diadakan tahunan. Dalam setiap pelaksanaanya berlangsung selama semingguan yang diadakan melalui venue kecil bertempat di M Bloc Space.
Line up adalah band atau musisi pendatang baru. M Bloc Music Week 2022 diselenggarakan 8 hari berturut-turut dari yang diadakan dari pukul 12.00 - 23.00 WIB.
Line up yang akan mengisi M Bloc Musik Week 2022 telah dirilis melalui postingan Instagram akun MBlocFest. Penampilan perdana di hari pertama akan diisi dengan aksi dari DJ Gandhi dan DJ Raggil Suliza. Lalu, di hari terakhir, pementasan ditutup dengan penampilan Fariz RM Anthology.
Namun, line up acara tersebut masih dimungkinkan untuk ditambah. Informasi pembaruan terkini dari gelaran ini dapat diakses melalui media sosial M Block Fest atau M Bloc space.
Link dan Harga Tiket M BLOC Music Week
Tiket untuk M Bloc Music Week dapat diperoleh melalui situs Loket.com. Para penonton di event ini wajib telah berusia setidaknya 18 tahun. Panitia berhak menolak penonton yang usianya kurang dari 18 tahun dengan dibuktikan melalui KTP.
Harga tiket nonton M Bloc Music Week terbagi menjadi dua, yaitu tiket harian dan tiket seluruh hari pertunjukan. rinciannya sebagai berikut:
1. Harga tiket harian (daily pass) Rp150.000/orang/hari
2. Harga tiket 8 hari (8 days pass, 25 September - 2 Oktober 2022) Rp300.000
M Bloc Space merupakan ruang publik kreatif yang saat ini dijadikan lokasi untuk berkumpul anak muda Jakarta. Ruang kreatif tersebut terwujud atas kerjasama Perum Peruri dan PT Ruang Milenial. Letaknya ada di Jalan Panglima Polim St No.37, RW.1, Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yantina Debora