Menuju konten utama
Dream Festival Trans Studio

Harga Tiket Dream Festival Bandung 2023, Cara Beli, dan Rundown

Harga Tiket Dream Festival Trans Studio Bandung 2023 dibanderol mulai Rp400 ribu. Berikut cara belinya.

Harga Tiket Dream Festival Bandung 2023, Cara Beli, dan Rundown
Dream Festival Goes To Trans Studio Bandung. Instagram/transstudio.bandung

tirto.id - Dream Festival 2023 akan diselenggarakan di Trans Studio Bandung selama tiga hari yakni tanggal 20 dan 22 Januari, serta 5 Februari 2023. Dalam rangka menyambut Imlek, pihak promotor menyediakan harga tiket promo. Cara belinya cukup mudah yakni melalui situs transentertainment.com.

Dream Festival merupakan acara musik tahunan yang dipromotori oleh Inspire Indonesia. Pada edisi 2023 ini, pihak penyelenggara menggaet nama-nama musisi kondang seperti Yura Yunita, Kahitna, dan Rossa.

Para pengunjung dapat menikmati konser musik sembari menikmati aneka wahana permainan yang ada di Trans Studio Bandung. Digelar dalam tiga hari berbeda, para musisi yang menghibur para pengunjung juga beragam, sesuai rundown.

Harga Tiket Dream Festival Bandung 2023 di Trans Studio

Berikut daftar harga tiket normal Dream Festival Trans Studio Bandung.

  • Tiket per hari: Rp400.000
  • Tiket 3 hari penuh: Rp999.000
Pihak promotor juga menyediakan promo spesial dengan nama Dream Couples Package. Anda bisa mendapatkan harga per hari Rp299.000 dengan syarat pembelian dua tiket. Dengan pembeli paket itu, Anda secara otomatis akan mendapatkan gratis nonton di platform VIU selama dua bulan.

Tidak hanya itu, pihak promotor juga menyediakan harga diskon dalam rangka menyambut Imlek. Harga per hari dari sebelumnya Rp400.000 kini menjadi Rp250.000.

Promo tersebut hanya berlaku untuk pembelian di booth Dream Festival Trans Studio Mall hingga 19 Januari 2023. Jam buka layanan mulai pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.

Line Up Dream Festival Trans Studio Bandung 2023 Beserta Rundown

Dream Festival Trans Studio Bandung 2023 akan menampilkan sederet musisi papan atas Indonesia. Acara ini akan berlangsung mulai pukul 14.00 WIB hingga maksimal 22.00 WIB.

Berikut daftar line-up musisi beserta jadwal tampilnya secara berurutan (rundown).

Hari ke-1 (20 Januari 2023)

  • Lentern Parade
  • Fourtunes
  • Naomi Ivo
  • J-Rocks
  • Marsha Zulkarnain
  • Tiara Andini
  • D'Masiv
  • Yura Yunita
  • The Changcuters

Hari ke-2 (22 Januari 2023)

  • Lentern Parade
  • Fourtunes
  • Azzahra Banilia
  • Zara Leola with Enda Ungu
  • XOIX
  • Riri Moeya
  • Devano
  • Ten2Five
  • Kahitna
  • Rossa

Hari ke-3 (5 Februari 2023)

  • Lentern Parade
  • Fourtunes
  • Gayatri Chandra
  • Olla Rosa
  • Aidil Saputra
  • Project Pop
  • Idgitaf
  • Nidji
  • Lyodra

Cara Beli Tiket Dream Festival Bandung 2023 dan Ketentuan

Pembelian tiket Dream Festival Trans Studio Bandung 2023 dapat dilakukan di loket tiket Trans Studio Bandung atau secara online melalui situs transentertainment.com.

Tata cara untuk membeli tiket Dream Festival Trans Studio Bandung 2023 sebagai berikut:

  1. Masuk ke lamantransentertainment.com.
  2. Pilih tanggal festival yang diinginkan.
  3. Klik “Beli Tiket”.
  4. Masukkan jumlah tiket yang akan dibeli.
  5. Klik “Selanjutnya”.
  6. Buat akun MPC dengan cara memasukkan data personal seperti nama lengkap, nomor ponsel, alamat email, dan password.
  7. Klik “Register MPC’’.
  8. Setelah akun MPC jadi, lakukan “Log In”.
  9. Konfirmasi pembelian tiket.
  10. Selesaikan proses pembayaran.

Syarat dan Ketentuan Pembelian Tiket:

  • Satu Tiket Masuk untuk semua usia dan gratis nonton konser musik.
  • Untuk tiket 3 hari, 1 tiket berlaku selama 3 hari (20, 22 Januari dan 5 Februari 2023).
  • Berlaku untuk semua metode pembayaran.
  • Tiket yang sudah dibeli tidak dapat reschedule atau dikembalikan.
  • Hari 1: customer akan diberi gelang oleh petugas, setelah verifikasi e-ticket, kemudian customer scan QR di gate.
  • Hari 2 dan 3: customer akan diberi gelang oleh petugas dengan menunjukan e-ticket yang telah dibeli.
  • Mohon untuk memperhatikan jam operasional, sebelum memesan tiket dan berkunjung.

Protokol Kesehatan di Trans Studio Bandung:

  • Pengunjung dihimbau untuk membeli tiket secara online.
  • Sebelum berkunjung diharapkan untuk selalu cek & menjaga kesehatan diri,
  • Pengunjung dengan suhu tubuh normal 36,1 - 37,3 celcius akan diperbolehkan masuk.
  • Jika pergi ke Trans Studio Bandung memakai kendaraan pribadi, mohon untuk mematuhi instruksi dan arahan terkait parkir kendaraan.
  • Jika berencana melakukan pembelian tiket di loket Trans Studio Bandung, dihimbau untuk melakukan pembayaran non-tunai.
  • Pengunjung dianjurkan untuk membawa peralatan salat atau ibadah pribadi, demi mengurangi kontak dengan orang lain.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Musik
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Fadli Nasrudin