Menuju konten utama

Grafik Harga Emas 24K dan Perhiasan 18K di Pegadaian 3 November

Grafik harga emas Pegadaian Rabu (3/11/2021) naik Rp1.000 sehinnga harga jual emas di Pegadaian di level Rp860.000 per gram.

Grafik Harga Emas 24K dan Perhiasan 18K di Pegadaian 3 November
Ilustrasi emas Pegadaian. ANTARA FOTO/Abriawan Abhe/hp.

tirto.id - Grafik harga emas Pegadaian naik Rp1.000 hari ini Rabu (3/11/2021). Melansir Pegadaian Digital, kenaikan tipis tersebut mengangkat harga jual emas di Pegadaian di level Rp860.000 sementara harga beli kembali (buyback) Rp834.000 per gram.

Kenaikan grafik yang terjadi hari ini sejalan dengan lonjakan harga emas batangan Antam dan UBS di Pegadaian. Pagi ini, Pegadaian mencatat lonjakan sebesar Rp12.000 untuk harga jual emas Antam 24 karat cetakan terkecil, yaitu 2 gram, di level Rp1.871.000.

Hal yang sama turut dialami produk emas Antam lainnya, yaitu Antam Retro dan Antam Batik. Emas Antam Retro hari ini dijual lebih tinggi Rp8.000 dibanding kemaring (2/11/2021) dengan harga jual Rp921.000 per gram. Sementara, emas Antam Batik mengalami kenaikan sebesar Rp6.000 dengan harga jual di level Rp1.123.000.

Untuk produk emas batangan UBS 24 karat Pegadaian mencatat adanya kenaikan sebesar Rp7.000 per gram. Hari ini harga jual emas batangan UBS cetakan 1 gram menguat di level Rp919.000.

Produk emas yang dijual di Pegadaian bukan hanya emas batangan, tetapi juga emas perhiasan. Produk perhiasan emas Pegadaian dijual melalui anak perusahaannya, yaitu Galeri 24. Retail emas Pegadaian itu melayani pembelian secara langsung maupun online melalui Kataloggaleri24.com.

Harga perhiasan emas yang tersedia di Galeri 24 beragam, ditentukan berdasarkan oleh berbagai faktor, salah satunya kadar karat. Kadar karat adalah satuan yang mengukur kandungan kemurnian emas dalam perhiasan.

Nilai kemurnian emas dalam perhiasan yang banyak diminati adalah 75 persen atau 18 karat. Artinya, suatu perhiasan mengandung 75 persen emas dan 25 persen logam lainnya.

Menurut Galeri 24, suatu perhiasan premium biasanya dibuat dari 75 persen emas dan 25 persen perak. Campuran kedua logam tersebut akan menghasilkan tampilan perhiasan yang berkilau dan durabilitas yang cukup baik.

Galeri 24 sendiri memiliki berbagai koleksi perhiasan emas dengan kadar 18 karat. Untuk produk cincin, Galeri 24 menjual cincin Janitra produksi UBS. Cincin emas 18 karat ini memiliki berat 1,20 gram dan harga Rp896.000.

Lalu, untuk produk anting 18 karat, Galeri 24 memiliki koleksi dari Lotus, yaitu anting emas Ribbon. Anting emas ini tersedia dalam dua varian berat. Untuk anting Ribbon seberat 1.76 gram dijual seharga Rp1.304.000. Varian lainnya dengan berat 1.78 gram dijual dengan harga Rp1.319.000.

Kadar 18 karat juga tersedia untuk perhiasan gelang emas, yaitu gelang Three Colour. Gelang emas yang diproduksi oleh UBS ini memiliki berat 6,48 gram dan dijual seharga Rp4.942.000.

Produk-produk emas di Pegadaian dapat mengalami perubahan harga dan ketersediaan stok sewaktu-waktu. Berikut daftar harga emas batangan dan perhiasan di Pegadaian maupun Galeri 24 per tanggal 3 November 2021.

Harga emas batangan di Pegadaian 3 November 2021

Harga emas Antam 2 gram – Rp1.871.000

Harga emas Antam 3 gram – Rp2.780.000

Harga emas Antam 5 gram – Rp4.598.000

Harga emas Antam 10 gram - Rp9.138.000

Harga emas Antam 25 gram - Rp22.713.000

Harga emas Antam 50 gram – Rp45.342.000

Harga emas Antam 100 gram – Rp90.603.000

Harga emas Antam 250 gram - Rp226.232.000

Harga emas Antam 500 gram - Rp452.246.000

Harga emas Antam 1000 gram - Rp904.449.000

Harga emas Antam Retro 0,5 gram – Rp491.000

Harga emas Antam Retro 1 gram – Rp921.000

Harga emas Antam Retro 2 gram – Rp1.822.000

Harga emas Antam Retro 3 gram – Rp2.706.000

Harga emas Antam Retro 5 gram – Rp4.497.000

Harga emas Antam Retro 10 gram – Rp8.938.000

Harga emas Antam Retro 25 gram – Rp22.218.000

Harga emas Antam Retro 50 gram – Rp44.355.000

Harga emas Antam Retro 100 gram – Rp88.631.000

Harga emas Antam Batik 0,5 gram – Rp608.000

Harga emas Antam Batik 1 gram – Rp1.123.000

Harga emas Antam Batik 8 gram – Rp8.478.000

Harga emas UBS 0,5 gram – Rp490.000

Harga emas UBS 1 gram – Rp919.000

Harga emas UBS 2 gram – Rp1.822.000

Harga emas UBS 5 gram – Rp4.502.000

Harga emas UBS 10 gram – Rp8.956.000

Harga emas UBS 25 gram – Rp22.344.000

Harga emas UBS 50 gram – Rp44.596.000

Harga emas UBS 100 gram – Rp89.156.000

Harga emas UBS 250 gram – Rp222.823.000

Harga emas UBS 500 gram – Rp445.121.000

Harga emas UBS 1000 gram – Rp889.280.000

Harga Perhiasan Emas di Galeri 24 Pegadaian 3 November 2021

Produk Cincin Emas

Cincin emas 8 Karat Shireen 1,02 gram by Lotus - Rp414.000

Cincin emas 8 Karat Miranda 1,20 gram by Lotus - Rp486.000

Cincin emas 18 Karat Yu Na Bi 1,17 gram by UBS - Rp874.000

Cincin emas 18 Karat Janitra 1,20 gram by UBS - Rp896.000

Cincin emas 18 Karat Kesysheva 1,98 gram by Hala Gold - Rp1.528.000

Produk Kalung Emas

Kalung emas 9 Karat Snowflakes 2,71 gram by Lotus - Rp1.098.000

Kalung emas 16 Karat Oriza 2,77 gram by UBS - Rp1.941.000

Kalung emas 16 Karat Yolanda 2,92 gram by UBS - Rp2.046.000

Kalung emas 17 Karat Morula Kids 2,27 gram by UBS - Rp1.571.000

Kalung emas 18 Karat Emilliano Kids 2,31 gram by UBS - Rp1.762.000

Produk Anting Emas

Anting emas 17 Karat Freya 2,93 gram by UBS - Rp2.001.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Arie s 0,92 gram by Galeri 24 - Rp678.000

Giwang emas 18 Karat Zodiac Taurus 0,99 gram by Galeri 24 - Rp729.000

Anting emas 18 Karat Ribbon 1,76 gram by Lotus - Rp1.304.000

Anting emas 18 Karat Ribbon 1,78 gram by Lotus - Rp1.319.000

Produk Liontin Emas

Liontin emas 17 Karat Alphabet O 1,08 gram by UBS - Rp738.000

Liontin emas 17 Karat Krans Zirconia 1,56 gram - Rp1.052.000

Liontin emas 18 Karat Little Girl 1,69 gram - Rp1.304.000

Liontin emas 18 Karat Zemira 1,79 gram - Rp1.381.000

Liontin emas 18 Karat Pony Tail 1,83 gram - Rp1.412.000

Produk Gelang Emas dan Gelang Liontin Emas

Gelang liontin emas 16 Karat Alphabet K 0,99 gram by HWT - Rp696.000

Gelang liontin emas 16 Karat Alphabet G 0,99 gram by HWT - Rp696.000

Gelang emas 16 Karat Desria 4,43 gram by UBS - Rp3.025.000

Gelang emas 16 Karat Ucan 4,61 gram by UBS - Rp3.148.000

Gelang emas 18 Karat Three Colour 6,48 gram by UBS - Rp4.942.000

Baca juga artikel terkait HARGA EMAS HARI INI atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Yonada Nancy
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yantina Debora