Menuju konten utama

GIIAS 2021: Harga All New Avanza yang Baru Dirilis dan Spesifikasi

Harga All New Avanza terbaru dan promo menarik pembelian Avanza di GIIAS yang digelar 11-21 November 2021.

GIIAS 2021: Harga All New Avanza yang Baru Dirilis dan Spesifikasi
All New Avanza (ANTARA/HO-Toyota)

tirto.id - Toyota All New Avanza resmi diluncurkan di Indonesia pada 10 November 2021 dengan harga mulai Rp206,2 juta hingga Rp264,4 juta. Mobil Avanza baru ini turun meramaikan GIIAS 2021.

All New Avanza ini memiliki empat tipe yaitu 1.3 E M/T yang dijual Rp206,2 juta, All New Avanza 1.5 G M/T yang dijual Rp228,5 juta.

Selanjutnya All New Avanza 1.5 G CVT yang dibanderol Rp241,4 juta dan All New Avanza 1.5 G CVT TSS yang dijual dengan herga Rp264,4 juta.

Selama perhelatan pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 11-21 November 2021, Toyota Indonesia menyediakan promo menarik untuk pembelian All New Avanza.

Spesifikasi Avanza Terbaru

All New Avanza memiliki dimensi berukuran panjang 4.395 mm, lebar 1.730 mm, dan tinggi 1.700 mm, sedangkan wheelbase tercatat 2.750 mm dan radius putar 4,9 meter.

Kendaraan ini hadir dengan eksterior yang terkesan kokoh, tercipta dari desain bumper depan bold dan desain headlamp LED tajam, disandingkan dengan velg 16 inci dua tone.

Sementara tampilan eksterior belakang nampak terkesan lebar dengan kombinasi fascinating LED rear baru dan backdoor lamp.

Dari segi interior, All New Avanza mencoba menawarkan tampilan premium dengan desain dashboard baru disertai panel instrumen yang dapat memberikan berbagai informasi melalui TFT MID 4,2 ini baru. Selain itu, terdapat pula iluminasi baru pada tombol Start/Stop.

Dari segi hiburan, All New Avanza menghadirkan head unit 9 inci baru yang dapat dihubungkan dengan radio, USB, dan Bluetooth. Selain itu, terdapat fitur tilt dan telescopic steering dengan audio dan MID Switch.

Toyota menyematkan sejumlah fitur keselamatan pada All New Avanza, seperti Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Fitur Brake Distribution (EBD) dan Brake Assist (BA).

All New Avanza hadir dengan dua mesin seri NR yang telah ditingkatkan, yaitu mesin 1NR-VE 1.329 cc 4 silinder yang menghasilkan tenaga 98 PS dan torsi 12,4 Kgm serta mesin 2NR-VE 1.496 cc 4 silinder yang menghasilkan tenaga 106 PS dan torsi 14 Kgm.

Toyota juga menyematkan teknologi Dual VVT-i dan transmisi CVT baru. Transmisi baru ini dilengkapi split gear yang dikembangkan untuk memberikan rasio gigi yang lebih lebar.

Baca juga artikel terkait HARGA AVANZA atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Otomotif
Penulis: Yantina Debora
Editor: Iswara N Raditya