Menuju konten utama

Fakta-fakta Terbaru Tornado di Mississippi & Situasi Terkininya

Berikut fakta-fakta terbaru angin tornado di Mississippi dan situasi terkininya.

Fakta-fakta Terbaru Tornado di Mississippi & Situasi Terkininya
Seorang pria, tengah atas, menyelamatkan jaketnya saat melihat rumahnya yang rusak akibat tornado, Minggu, 26 Maret 2023, di Rolling Fork, Miss. (Foto AP/Julio Cortez)

tirto.id - Badai tornado yang terjadi pada 24 Maret 2023 telah menghancurkan Mississippi, wilayah bagian selatan di Amerika Serikat. Berikut adalah fakta-fakta terkininya.

Seperti diberitakan NPR, tornado tersebut menghancurkan kawasan Mississippi sejauh 170 mil dan bertahan selama satu jam. Hal itu diungkapkan oleh Badan Meteorologi dari Layanan Cuaca Nasional Mississippi Nicholas Price.

"Ini adalah salah satu tornado yang langka dalam sejarah Mississippi. Sebab, durasinya yang lama, serta kawasan yang dihancurkan tornado begitu panjang," kata Nicholas Price.

Badai tornado tersebut membuat Presiden Amerika Serikat Joe Biden angkat bicara. Biden menegaskan, pemerintahnya siap memberikan bantuan penuh atas bencana yang sangat memilukan tersebut.

Biden juga menyebut, gambar-gambar dari bencana Mississippi sangat memilukan. "Saya berdoa untuk mereka yang kehilangan orang yang dicintai dalam tornado dahsyat di Mississippi" kata Biden.

Badai tornado tidak hanya menghancurkan Mississippi, tetapi juga kota-kota tetangganya. Pasalnya, menurut laporan Reuters, tornado bergerak ke arah timur yang menyapu kota Rolling Fork, Silver City, Winona, Black Hawk, Carroll, Humphreys, Monroe, dan Sharkey.

Joe Biden juga telah memerintahkan untuk memberikan bantuan kepada negara bagian yang terkena dampak tornado. Bantuan tersebut berupa dana untuk para korban, tim penyelamat serta bantuan penuh dalam pemulihan wilayah tersebut.

Fakta-fakta Terkini Tornado di Mississippi

1. Korban Meninggal Dunia 25 Orang

Badan Manajemen Darurat Mississippi melaporkan, tornado menewaskan sedikitnya 25 orang. Bukan hanya warga Mississippi, satu orang di kota tetangganya yakni Alabama juga meninggal dunia karena tornado.

"Ini adalah peristiwa yang mengerikan," kata Gubernur Mississippi, Tate Reeves.

2. Ribuan Orang Terdampak Tornado

Wilayah Rolling Fork merupakan salah satu daerah yang paling parah terkena dampak tornado. Pasalnya, menurut laporan Reuters, jumlahnya sekitar 1.900 orang yang terkena dampak tornado.

“Kehancuran di Rolling Fork sangat memilukan. Kami berterima kasih kepada mitra federal kami yang telah berada di lapangan untuk melihat dampak dari tornado ini," tulis Tate Reeves di akun Twitternya.

"Solidaritas dan kemurahan hati warga Mississippi terlihat jelas dengan banyaknya sukarelawan dan donasi yang diberikan,” lanjutnya.

3. Puluhan Rumah Warga Hancur

Tornado yang menyapu Mississippi membuat puluhan rumah warga hancur lebur. Seperti diberitakan AP News, Walikota Rolling Fork Eldridge Walker menuturkan, kotanya telah lenyap karena tornado.

“Kerusakan dan kehancuran tersebar luas. Beberapa warga ditemukan terjebak di rumah mereka dan dilarikan ke rumah sakit,” kata Eldridge Walker.

4. Ribuan Rumah Tanpa Listrik

Tornado juga membuat listrik yang mengaliri rumah warga padam. Pasalnya, bukan saja rumah warga yang hancur berkeping-keping karena tornado. Pohon-pohon tumbang, mobil terbalik dan tiang-tiang listrik juga terputus. Setidaknya ada 11 ribu rumah dan kawasan bisnis dalam kondisi gelap.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Alexander Haryanto