Menuju konten utama

Daftar Vaksin Booster Depok di rs.ui.ac.id dan loket.com

Daftar vaksinasi booster di rs.ui.ac.id dan loket.com bagi warga Depok. Vaksin dosis 3 ini dibuka untuk lansia dan pendamping lansia berusia 18 tahun.

Daftar Vaksin Booster Depok di rs.ui.ac.id dan loket.com
Ilustrasi vaksin Covid-19. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Program vaksinasi booster atau dosis ke-3 vaksin corona di wilayah Depok sudah digelar dan bisa diakses oleh masyarakat umum mulai Januari 2022.

Dikutip dari Pengumuman Dinas Kesehatan Depok, vaksinasi ini digelar di Sentra Vaksinasi RSUI bekerja sama dengan Yayasan Wings Peduli.

Syarat mengikuti vaksinasi booster di Depok yakni Warga Negara Indonesia (WNI) dan berusia 60 tahun ke atas atau lansia.

Pendamping lansia usia minimal 18 tahun (1 pendamping wajib membawa minimal 1 lansia). Syarat selanjutnya yaitu peserta telah mendapatkan vaksinasi dosis lengkap (dosis ke-1 dan 2) dengan jenis Sinovac dengan jarak pemberian minimal 6 bulan dari dosis ke-2.

Peserta telah mendapatkan tiket vaksin dosis ke-3 (booster) di aplikasi PeduliLindungi (di laman Sertifikat Vaksin). Berikut cara cek tiket di PeduliLindungi:

A. Melalui Aplikasi

  • Buka aplikasi PeduliLindungi;
  • Masuk dengan akun yang terdaftar;
  • Untuk informasi vaksin ketiga (booster), klik menu "Profil" lalu pilih "Status Vaksinasi & Hasil Tes Covid-19";
  • Untuk cek tiket vaksin, kembali ke menu "Profil" lalu pilih "Riwayat dan Tiket Vaksin".

B. Melalui Website

  • Buka web pedulilindungi.id melalui browser;
  • Masukkan "Nama Lengkap" dan "NIK";
  • Centang reCAPTCHA 'im not a robot' yang ada di sebelah kanan atau di bawah kolom NIK;
  • Klik "Periksa", akan muncul informasi vaksin ketiga (booster).

Selain itu, syarat mengikuti vaksinasi ini yaitu wajib membawa KTP (berlaku untuk seluruh wilayah). Peserta dalam keadaan sehat, berjarak 28 hari dari vaksin non COVID-19 dan tidak memiliki gejala COVID-19.

Peserta dengan penyakit penyerta dapat membawa surat kelayakan untuk divaksinasi dari dokter.

Penyintas COVID-19 dapat divaksin dengan jarak sesuai ketentuan. Peserta menggunakan baju yang longgar di area lengan atas untuk memudahkan penyuntikan.

Peserta wajib mendaftarkan diri melalui website RSUI di rs.ui.ac.id atau loket.com/event/sentravaksinasirsui-wings dan pastikan telah mendapatkan bukti pendaftaran yang akan diverifikasi oleh petugas.

Vaksinasi ini dibuka dengan jadwal:

  • Senin - Jumat pukul 08.00 - 15.00 WIB
  • Sabtu pukul 08.00 - 12.00 WIB

Program vaksinasi ini tidak dipungut biaya atau gratis. Vaksin yang digunakan sesuai dengan ketentuan dan ketersediaan vaksin yang diinformasikan pada laman pendaftaran.

Anda diimbau untuk datang sesuai waktu yang telah dipilih untuk menghindari antrian dan kerumunan dan diimbau berada di lokasi 15 menit sebelumnya.

Tersedia 2 lokasi vaksinasi booster di RSUI, Kampus UI Depok, Jawa Barat, yakni:

  • Walk in, Gedung Parkir Lantai 1
  • Drive Thru, Gedung Parkir RSUI (khusus kendaraan roda empat)

Sebelumnya, BPOM per 10 Januari 2022 menyetujui 5 jenis vaksin Covid-19 sebagai booster, yakni:

  • CoronaVac/Vaksin COVID-19 Bio Farma;
  • Vaksin Pfizer;
  • Vaksin AstraZeneca;
  • Vaksin Moderna;
  • Vaksin Zifivax
.

Vaksin adalah produk biologi yang berisi antigen berupa bagian mikroorganisme atau zat yang dihasilkannya yang telah diolah sedemikian rupa sehingga aman, yang apabila diberikan kepada seseorang akan menimbulkan kekebalan spesifik secara aktif terhadap penyakit tertentu.

Vaksin Covid-19 bermanfaat untuk memberi perlindungan tubuh agar tidak jatuh sakit akibat Covid-19 dengan cara menimbulkan atau menstimulasi kekebalan spesifik dalam tubuh dengan pemberian vaksin.

Baca juga artikel terkait DAFTAR VAKSIN BOOSTER DEPOK atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Iswara N Raditya