Menuju konten utama

Daftar Magang Umum Magenta FHCI BUMN 2023, Syarat & Kriterianya

Cara daftar magang umum Magenta FHCI BUMN 2023, termasuk syarat dan kriterianya.

Daftar Magang Umum Magenta FHCI BUMN 2023, Syarat & Kriterianya
Menteri BUMN Erick Thohir menjawab pertanyaan awak media usai mengikuti Penguatan Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) BUMN di Menara Mandiri, Jakarta, Rabu (12/2/2020). PMMB ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/ama.

tirto.id - Magang umum merupakan salah satu jenis program Magang Generasi Teralenta dari Badan Usaha Milik Negara atau biasa disebut Magenta BUMN 2023. Pendaftaran magang ini sudah dibuka sejak hari Rabu, 25 Januari 2023 melalui portal resmi Magenta FHCI BUMN 2023.

Magenta BUMN 2023 sendiri menjadi salah satu program magang dari suatu perusahaan yang sudah terafiliasi BUMN, di mana peserta magang akan mendapatkan jatah menapaki dunia pekerjaan profesional minimal 1 bulan serta maksimal 12 bulan.

Program magang Magenta BUMN 2023 ini memiliki 4 jenis program dengan syarat dan kriteria yang berbeda-beda.

Empat jenis Magenta BUMN 2023 itu mencakup Magang Umum, Magang Santri, Kampus Merdeka @BUMN, dan Indonesia Global Talent Internship.

Magenta BUMN 2023 sendiri merupakan salah satu program magang yang ditujukan bagi kalangan tertentu yang ingin meningkatkan skill di dunia pekerjaan serta menambah pengalaman.

Selain itu, program magang di Magenta BUMN 2023 ini bisa menjadi pijakan pertama bagi Anda yang belum sempat merasakan dunia pekerjaan secara profesional. Lebih dari itu, Magenta juga bisa jadi penunjang karir cemerlang untuk kedepannya.

Melansir laman magenta.fhcibumn.com, program Magenta 2023 ini ditujukan untuk santri, mahasiswa, serta fresh graduate baik lulusan dalam negeri maupun luar negeri.

Apa Itu Magang Umum Magenta BUMN 2023

Magang Umum adalah salah satu program pemerintah yang sudah terintegrasi sekaligus bentuk peningkatan dari magang-magang BUMN non SKS yang sebelumnya sempat dijalankan secara mandiri.

Dalam hal ini, Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia atau FHCI berkolaborasi serta bersinergi untuk membangun program dalam bentuk magang.

Tak hanya memberikan pengalaman di dunia kerja, program Magenta BUMN 2023 ini juga memiliki tujuan untuk melahirkan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, kompeten, serta memiliki daya saing, terutama di dunia pekerjaan.

Melalui Magang Umum Magenta BUMN 2023 ini, pemagang berkesempatan ikut andil dalam beberapa proyek perusahaan yang dituju serta mendapatkan relasi untuk menunjang karier di masa depan.

Syarat dan Kriteria Pendaftaran Magang Umum Magenta BUMN 2023

Bagi pemagang yang hendak mengikuti pendaftaran Magang Umum Magenta BUMN 2023, harus memenuhi syarat dan kriteria terlebih dahulu.

Pendaftar Magang Umum ini terbagi ke dalam kualifikasi umum dan khusus. Untuk kualifikasi umum, pendaftar merupakan golongan siswa/mahasiswa/fresh graduate atau jenjang SMA hingga D4 dan S1.

Sementara untuk syarat pendaftarannya, pemagang harus menyertakan beberapa dokumen persyaratan, di antaranya;

  • KTP
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Ijazah atau Surat Keterangan Lulus bagi yang belum memiliki ijazah
  • Transkrip Nilai

Tata Cara Pendaftaran Magenta BUMN 2023

Sebelum mengikuti pendaftaran Magenta BUMN 2023, pendaftar diwajibkan memiliki akun terlebih dahulu dengan cara mengakses laman https://maenta.fhcibumn.com/daftaruser, kemudian melengkapi data diri sesuai arahan yang tersedia.

Jika sudah selesai membuat akun, login kembali menggunakan email yang sudah terdaftar di laman yang sama.

Langkah selanjutnya yakni melengkapi “Data Pribadi”, “Informasi Akademik”, dan “Kelengkapan Data Pemagang” yang ada pada menu “Lihat Profil”.

Kemudian, untuk mencari lowongan magang yang dituju, Anda tinggal klik menu “Lowongan Magang”. Jika sudah memilih lowongan magang, klik “Daftar Magang”.

Setelah itu, calon pemagang akan mendapatkan notifikasi diterima atau tidaknya dalam program Magenta BUMN 2023. Jika sudah diterima, selanjutnya tinggal menunggu arahan yang akan diberikan.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Alexander Haryanto