Menuju konten utama

Daftar Juara MPL ID Semua Season: Jadwal & Bagan Playoff MPL S10

Daftar juara MPL ID semua season menunjukkan dominasi RRQ dengan koleksi 4 trofi. ONIC dan EVOS di posisi kedua mengemas 2 piala. Bagaimana tim lainnya?

Daftar Juara MPL ID Semua Season: Jadwal & Bagan Playoff MPL S10
Logo MPL ID S10. Foto/id-mpl.com

tirto.id - Daftar juara Mobile Legends: Bang Bang Professional League Indonesia (MPL ID) semua season menunjukkan dominasi RRQ Hoshi yang menjadi kampiun sebanyak 4 kali. Posisi RRQ Hoshi disusul oleh ONIC Esports dan EVOS Legends yang sama-sama pernah menjadi jawara 2 kali.

Sementara itu, juara MPL ID S10 baru akan diketahui setelah laga Grand Final dilaksanakan pada Minggu, 23 Oktober 2022 mendatang. Berikut ini informasi jadwal dan bagan Playoffs MPL S10 lengkap.

Daftar Juara MPL MPL ID Semua Season

MPL ID merupakan turnamen tingkat 1 Mobile Legend Bang Bang di Indonesia, yang diselenggarakan Moonton, perusahaan penyedia game moba tersebut. MPL ID telah dilaksanakan sejak tahun 2018 dan hingga kini telah menyelenggarakan sebanyak 10 musim.

Meskipun demikian, MPL ID S10 baru menyelesaikan babak Regular Season pada Minggu, Oktober 2022 lalu. Sementara itu, babak Playoffs akan dilaksanakan pada 19-23 Oktober 2022 mendatang di Jakarta International Expo. Oleh karena itu, juara MPL ID S10 belum terungkap.

MPL ID sejauh ini telah menghasilkan sebanyak 9 juara season. RRQ Hoshi menjadi tim yang paling banyak menjadi juara dengan 4 kali trofi. Meskipun demikian, RRQ Hoshi bukanlah tim pertama yang menjuarai MPL ID.

Situs web MPL Indonesia menuliskan daftar juara MPL ID semua season sebagai berikut:

  • Juara MPL ID S1: NXL
  • Juara MPL ID S2: RRQ Hoshi
  • Juara MPL ID S3: ONIC Esports
  • Juara MPL ID S4: EVOS Legends
  • Juara MPL ID S5: RRQ Hoshi
  • Juara MPL ID S6: RRQ Hoshi
  • Juara MPL ID S7: EVOS Legends
  • Juara MPL ID S8: ONIC Esports
  • Juara MPL ID S9: RRQ Hoshi

Jadwal dan Bagan Playoff MPL S10

Playoffs MPL ID S10 akan diselenggarakan pada 19-23 Oktober 2022 mendatang. Sebanyak 6 tim terbaik babak Regular Season: ONIC Esports, RRQ Hoshi, Alter Ego, Bigetron Alpha, Rebellion Zion, dan Aura Fire akan bersaing memperebutkan gelar raja terbaru.

Mengenai bagan pertandingan Playoffs MPL ID S10 dapat dilihat di sini. Sedangkan tampilan bagannya secara lengkap adalah sebagai berikut:

Bagan Playoffs MPL ID S10 2022

Bagan Playoffs MPL ID S10 2022. foto/https://id-mpl.com/

Sementara itu, mengutip laman Liquipedia, berikut ini jadwal pertandingan Playoffs MPL ID S10 lengkap:

Rabu, 19 Oktober 2022: Upper Bracket Quarterfinals

  • Match 1: Alter Ego vs Aura Fire (pukul 13.30 WIB-selesai)
  • Match 2: Bigetron Alpha vs Rebellion Zion (pukul 18.30 WIB-selesai)

Kamis, 20 Oktober 2022: Upper Bracket Semifinals

  • Match 3: RRQ Hoshi vs Pemenang Match 1 (pukul 13.30 WIB-selesai)
  • Match 4: ONIC Esports vs Pemenang Match 2 (pukul 18.30 WIB-selesai)

Jumat, 21 Oktober 2022

  • Match 6 Lower Bracket Semifinal: Tim kalah Match 3 dan Match 4 (pukul 14.00 WIB-selesai)
  • Match 7: Upper Bracket Final: Pemenang Match 3 dan Pemenang Match 4 (18.30 WIB-selesai)

Sabtu, 22 Oktober 2022: Lower Bracket Final.

  • Match 8: Tim kalah Match 7 vs Pemenang Match 6 (pukul 16.30 WIB)

Minggu, 23 Oktober 2022: Grand Final

  • Pemenang Match 7 dan Pemenang Match 8 (pukul 16.30 WIB)

Baca juga artikel terkait MPL ID S10 atau tulisan lainnya dari Syamsul Dwi Maarif

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Syamsul Dwi Maarif
Penulis: Syamsul Dwi Maarif
Editor: Ibnu Azis