Menuju konten utama

Daftar HP Terima Android 12 Beta, Link Download dan Cara Update

Android 12 Beta dapat diinstal ke HP tipe tertentu dari merek Asus, Google Pixel, Oneplus, OPPO, Realme, Sharp, Tecno, TCL, Vivo, Xiaomi, dan ZTE.

Daftar HP Terima Android 12 Beta, Link Download dan Cara Update
Android 12. foto/https://blog.google/

tirto.id - Android 12 kini telah memasuki tahap beta. Publik sudah bisa mencobanya, tetapi hanya HP Android tertentu yang mendukungnya.

Google pada 18 Mei 2021 mengumumkan kehadiran Android 12 Beta yang masih dalam tahap 1. Sebelumnya, statusnya Developer Preview tahap 3 pada April lalu.

Dikutip dari situs Android Developer, Android 12 Beta bisa digunakan oleh 11 merek ponsel tertentu dengan tipe yang bervariasi. Mengenai ke-11 merek ponsel itu ialah Asus, Google Pixel, Oneplus, OPPO, Realme, Sharp, Tecno, TCL, Vivo, Xiaomi, dan ZTE.

Berikut daftar HP yang dapat update Android 12 Beta*:

Asus Zenfone 8

Google Pixel 3

Google Pixel 3 XL

Google Pixel 3a

Google Pixel 3a XL

Google Pixel 4

Google Pixel 4 XL

Google Pixel 4a

Google Pixel 4a (5G)

Google Pixel 5

Oneplus 9

OPPO Find X3 Pro

Realme GT

TECNO Camon 17

TCL 20 Pro 5G

Vivo iQOO 7 Legend

Xiaomi MI 11

Xiaomi MI 11 ULTRA

Xiaomi MI 11i

Xiaomi MI 11X PRO

ZTE Axon 30 Ultra 5G

*Sharp tidak menyebutkan tipe perangkat yang spesifik.

Lantas bagaimana cara update atau download Android 12 Beta untuk diinstal ke perangkat yang mendukung?

Setiap merek atau tipe HP prosesnya berbeda. Namun, masing-masing manufaktur ponsel telah memberikan langkah-langkahnya secara detail melalui laman tertentu. Kunjungi beberapa link berikut untuk mengetahuinya, sesuai dengan merek dan tipe HP yang Anda miliki:

Asus

Google Pixel

Oneplus

OPPO

Realme

Sharp

Tecno

TCL

Vivo

Xiaomi

ZTE

Untuk pengguna Google Pixel, update dapat dilakukan dengan membuka menu Setelan > Sistem > Lanjutan > Update Sistem. Update tidak selalu langsung tersedia dan mungkin perlu waktu hingga 24 jam untuk muncul. Namun, dibutuhkan proses registrasi dalam program beta ini.

Perlu diketahui, versi beta dari Android 12 adalah bagian dari program pra-rilis. Dan, mungkin berisi error dan cacat yang dapat memengaruhi fungsi normal perangkat.

Android 12 adalah versi ke-19 dari Android, sistem operasi seluler dari Google, yang akan menjadi rilis utama ke-12.

Android 12 pertama kali diperkenalkan pada 18 Februari 2021. Google mengumumkan preview pertama dari Android 12 melalui sebuah unggahan di Android Developers Blog pada hari yang sama. Saat itu, statusnya masih Developer Preview Tahap 1.

Google tidak secara detail menyebut kapan Android 12 final akan dirilis. Namun, berdasarkan garis waktu, tahap pencapaian, dan update-nya, diprediksi Android 12 versi final dirilis pada akhir tahun ini.

Bila berkaca dari pengalaman dua versi sebelumnya, yakni Android 10 dan 11, yang versi finalnya dilepas pada bulan September, bukan tidak mungkin Android 12 juga akan dirilis pada bulan yang sama. Mengingat pada Agustus statusnya sudah Beta Tahap 4 atau pengujian publik tahap terakhir.

Baca juga artikel terkait ANDROID 12 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH