Menuju konten utama

Conte Ingatkan Tottenham Soal Tulah Bahaya Wembley

Spurs kalah 1-2 melawan Chelsea di Wembley. Bagi pelatih Chelsea, kekalahan itu karena Spurs menggunakan Wembley sebagai markas sementara.

Conte Ingatkan Tottenham Soal Tulah Bahaya Wembley
Harry Kane, striker Tottenham Hotspur. PA Wire/Press Association Images

tirto.id - Hasil pertandingan Liga Inggris pada Minggu (20/8/2-17) mengecewakan Tottenham Hotspurs. Klub asal London Utara itu ditaklukkan Chelsea 1-2 di Stadion Wembley, menyusul dua kekalahan sebelumnya. Usai pertandingan, pelatih Chelsea, Antonio Conte, mengingatkan Tottenham jika Stadion Wembley bisa menjadi tulah yang membahayakan Spurs sendiri.

Komentar Conte bukannya tanpa alasan. Menurut pelatih asal Italia itu, fakta bahwa Wembley merupakan Stadion termegah di Inggris membuat atmosfer di markas timnas Inggris tersebut selalu meriah dan penuh gengsi. Selain itu, meski terletak di London, Wembley bukan Stadion miliki Tottenham, sehingga para tim tandang akan merasa bermain di tempat netral.

Tottenham sendiri sepanjang musim ini akan menggunakan Stadion Wembley sebagai markas sementara, menyusul sedang berlangsungnya mega proyek pembangunan stadion baru.

“Wembley adalah tempat fantastis. Atmosfernya luar biasa, termasuk untuk lawan. Para pendukung kami [Chelsea] mencoba mengimbangi, meski pendukung Tottenham 70 ribu [lebih banyak]. Tetapi, jujur, atmosfer seperti ini turut menguntungkan tim tamu,” komentar Conte seperti dikutip The Guardian.

Bagi Chelsea, kemenangan atas Tottenham merupakan hal yang melegakan. Pekan lalu secara mengejutkan Alvaro Morata dan kawan-kawan takluk 2-3 dari tim promosi Burnley.

Selain itu, kemenangan atas Tottenham terasa semakin indah mengingat kondisi The Blues yang sedang kehilangan banyak pemain. Saat ini Chelsea kehilangan Gary Cahill dan Cesc Fabregas karena sanksi akibat menerima kartu merah pada laga pembuka. Sedangkan Garry Cahill dan Diego Costa belum dapat bermain karena masih cidera.

“Saya harus bersyukur para pemain memberikan segalanya hari ini. Mereka melakukan hal yang sama musim lalu. Akan ada lebih banyak kesulitan musim ini, tapi satu-satunya cara melewati kesulitan ini adalah dengan bekerja,” pungkas Conte.

Kekalahan ini tentu menjadi pil pahit Tottenham. Terlebih, kekalahan tersebut merupakan kekalahan kandang perdana bagi Harry Kane dan kawan-kawan sejak Mei 2016.

Sementara itu, pelatih Tottenham Mauricio Pochettino menyanggah komentar Conte soal "tulah" Wembley. Menurutnya, kekalahan Tottenham atas Chelsea bukan disebabkan faktor bermain di Wembley. Pria asal Argentina itu juga mengatakan jika kekalahannya hanya karena faktor ketidakberuntungan, mengingat sepanjang pertandingan tuan rumah lebih banyak mendominasi dan mengancam gawang The Blues.

“Kami bermain lebih baik dan membuat banyak peluang mencetak gol. Tapi itulah sepak bola. Kami harus menerima bahwa mereka lebih baik dalam mencetak gol ketimbang kami,” ujarnya.

Baca juga artikel terkait TOTTENHAM HOTSPUR atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Agung DH