Menuju konten utama
Advance Server Free Fire

Cara Masuk Advance Server FF yang Dibuka Hingga 13 Januari

Advance server Free Fire resmi dibuka mulai 6-13 Januari 2022. Berikut ini cara registrasi untuk menjajal update game Free Fire sebelum rilis ke publik.

Cara Masuk Advance Server FF yang Dibuka Hingga 13 Januari
Free Fire di Advanced Server. instagram/freefirebgid's

tirto.id - Advance server gim Free Fire (FF) resmi dibuka mulai 6-13 Januari 2022. Kabar gembira itu diumumkan oleh Garena Indonesia melalui media sosialnya, Kamis (6/1/2022). Pendaftar akan mencoba berbagai fitur terbaru FF. Bagi pemain yang menemukan celah gim atau bug hunter berkesempatan memperoleh diamond secara cuma-cuma.

"Advance server gelombang kedua sudah hadir dan akan segera dibuka. Bagi kalian yang ingin merasakan update [pembaharuan] terbaru pada Free Fire di advanced server, jangan sampai ketinggalan untuk daftarkan diri sekarang," tulis Garena Free Fire Indonesia lewat pos Instagram-nya.

Advance server FF sendiri merupakan server khusus besutan Garena yang disediakan bagi pemain yang ingin mencoba update gim Free Fire, sebagaimana dilansir laman Garena.

Jadi, sebelum gim Free Fire rilis ke publik, pemain yang mendaftar di advance server berkesempatan mencoba fitur terbaru FF yang belum resmi diluncurkan.

Bagaimanapun juga, gim FF yang berada di advance server masih dalam tahap pengembangan. Masukan dan saran dari survivor di advance server akan menjadi bahan evaluasi developer untuk menyempurnakan pembaharuan terbaru gim FF.

Kelebihan bagi pemain yang mendaftar sebagai survivor di advance server adalah keuntungan menjajal item eksklusif di Store, cukup hanya dengan 1 diamond FF saja.

Tidak hanya itu, pada advance server Free Fire kali ini, pemain yang mendaftar berkesempatan memperoleh diamond secara gratis jika menemukan bug atau kecacatan dalam pengembangan Free Fire yang terbaru.

Hadiah diamond yang sudah disiapkan Garena bagi bug hunter adalah sebanyak 3.000, 2.000, dan 100 diamond.

Cara Registrasi Advance Server Free Fire Gelombang Kedua Januari 2022

Survivor yang bermaksud mendaftar masuk advance server FF harus memiliki akun Facebook sebagai syarat registrasinya.

Dengan demikian, pemain yang belum memiliki akun Facebook sebaiknya membuat akun Facebook terlebih dahulu.

Berikut ini cara registrasi advance server Free Fire gelombang kedua periode Januari 2022.

  • Masuk ke situs pendaftaran Advance Server Garena Free Fire di https://ff-advance.ff.garena.com/.
  • Setelah masuk ke dalam situs pendaftaran, login menggunakan akun Facebook.
  • Setelah berhasil masuk menggunakan akun Facebook, pendaftar diminta mengisi nama, email, dan nomor telepon aktif yang terdapat di kolom pendaftaran.
  • Apabila sudah selesai melengkapi persyaratan pendaftaran, klik daftar dan Anda telah terdaftar sebagai tester dalam update yang akan segera dilakukan oleh developer atau pengembang gim Free Fire.
  • Berikutnya, pendaftar akan masuk ke halaman baru untuk mengunduh aplikasi, klik "Download Apk"
  • Terakhir, instal dan advance server FF sudah bisa dimainkan

Durasi menjajal advance server FF tergolong singkat, yaitu dalam sepekan, mulai 6-13 Januari 2022.

Karena itu, pendaftar harus memanfaatkan momen tersebut sebaik mungkin untuk mencoba beragam fitur FF, mulai dari pet, karakter, atau senjata yang belum rilis di server aslinya nanti.

Baca juga artikel terkait FREE FIRE atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Gaya hidup
Penulis: Abdul Hadi