Menuju konten utama
Friendly Match 2022

Benfica vs Sevilla Friendly 2022: Jadwal, Prediksi, Live Skor

Prediksi Benfica vs Sevilla dalam jadwal friendly match 2022 berpotensi berjalan sengit. Live skor Benfica vs Sevilla pada Senin (12/12) pukul 00.00 WIB.

Benfica vs Sevilla Friendly 2022: Jadwal, Prediksi, Live Skor
Pemain Benfica Darwin Nunez merayakan gol ketiga mereka selama Liga Champions pada pertandingan Grup E Benfica melawan FC Barcelona di Estadio da Luz, Lisbon, Portugal, Rabu (29/9/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Pedro Nunes/FOC/sa.

tirto.id - Prediksi Benfica vs Sevilla dalam jadwal friendly match 2022 berpotensi berjalan sengit. Pertandingan yang diagendakan berlangsung di Stadion Algarve, Portugal, dijadwalkan memulai kick off pada Senin (12/12/2022), mulai pukul 00.00 WIB dini hari. Jalannya pertandingan bisa diakses via live skor.

Benfica yang belum terkalahkan dalam 13 pekan awal Liga Portugal 2022/2023, bertekad untuk melanjutkan tren positif saat kompetisi dilanjutkan. Oleh karenanya, tim berjuluk As Aguias itu mempersiapkan tim dengan melakukan uji coba kontra Sevilla.

Meski sejumlah pemain andalan seperti Goncalo Ramos dan Enzo Fernandez belum bisa bergabung, lantaran masih memperkuat negara mereka di Piala Dunia 2022. Benfica dinilai tetap memiliki skuad yang berkualitas.

Di sisi lain, Sevilla juga membutuhkan uji coba untuk bersiap melanjutkan kompetisi 2022/2023. Pasalnya, pada awal musim ini Los Nervionenses tampil buruk dalam 14 pertandingan LaLiga 2022/2023, dengan hanya membukukan 2 kemenangan, 5 imbang, dan 7 kali kalah.

Prediksi Benfica vs Sevilla: Jadwal Friendly Match 12 Desember 2022

Benfica dijadwalkan menghadapi Moreirense di Taca da Liga (Piala Liga Portugal), pada 17 Desember 2022 mendatang. Karenanya laga uji coba kontra Sevilla bakal dimanfaatkan anak asuh Roger Schmidt, untuk mengembalikan kondisi fisik usai libur Piala Dunia 2022.

Meski tidak diperkuat para pemain andalan ketika menghadapi Sevilla juga dalam lanjutan Taca da Liga 2022/2023 mendatang, Benfica dinilai masih memiliki skuad yang solid. Komposisi pemain As Aguias diperkirakan baru kembali lengkap ketika menghadapi Braga, pada pekan ke-15 Liga Portugal 2022/2023.

Dikutip dari laman resmi klub, sejumlah pemain Benfica yang masih berlaga di Piala Dunia 2022 Qatar antara lain, Nicolas Otamendi, Enzo Fernandez, Goncalo Ramos, Joao Mario, dan Antonio Silva. Sementara gelandang Rodrigo Pinho juga dinyatakan absen karena mengalalami radang amandel.

Di sisi lain, Sevilla terus berusaha memperbaiki performa tim untuk bangkit pada paruh kedua kompetisi. Los Nervionenses juga sudah melakoni uji coba kontra AS Monaco pada 8 Desember 2022 lalu, yang berkesudahan imbang 1-1.

Tidak jauh beda dengan Benfica, Sevilla juga belum diperkuat para pemain andalan, seperti: Yassine Bounou dan Youssef En-Nesyri yang memperkuat Timnas Maroko di Piala Dunia 2022. Ada pula Marcos Acuna, Gonzalo Montiel, dan Papu Gomez yang memperkuat Timnas Argentina.

Selain 6 nama di atas, masih ada pemain Sevilla lain yang belum bergabung dengan klub usai tampil di Piala Dunia 2022. Mereka adalah: Alex Telles, Kasper Dolberg, Nemanja Gudelj, dan Jesus Manuel Corona.

Head to Head (H2H) Benfica vs Sevilla

Dari rekor head to head (H2H) Benfica dan Sevilla tercatat 2 kali bertemu, salah satunya terjadi saat final Liga Europa 2014. Ketika itu Los Nervionenses berhasil menang melalui adu penalti 4-2, usai bermain imbang tanpa gol selama 120 menit.

Sementara di pertemuan terakhir yang berlangsung pada Pramusim 2018, Benfica sukses meraih kemenangan atas Sevilla dengan skor tipis 0-1.

Hasil Pertemuan Terakhir Benfica vs Sevilla

21/07/18: Sevilla vs Benfica 0-1

15/05/14: Sevilla vs Benfica 0-0 (adu penalti 4-2)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Benfica

27/11/22: Benfica vs Penafiel 2-0

21/11/22: Estrela Amadora vs Benfica 2-3

14/11/22: Benfica vs Gil Vicente 3-1

10/11/22: Estoril vs Benfica 0-1

07/11/22: Estoril vs Benfica 1-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Sevilla

08/12/22: Sevilla vs AS Monaco 1-1

13/11/22: Velarde CF vs Sevilla 0-2

10/11/22: Sevilla vs Real Sociedad 1-2

07/11/22: Betis vs Sevilla 1-1

03/11/22: Man City vs Sevilla 3-1

Prediksi Susunan Pemain Benfica vs Sevilla

Tanpa para pemain yang tampil di Piala Dunia 2022, Benfica diprediksi bermain dengan formasi 4-2-3-1. Petar Musa diperkirakan menjadi penyerang tunggal, menggantikan posisi Goncalo Ramos.

Di sisi lain, Sevilla asuhan Jorge Sampaoli diprediksi turun dengan skema 4-3-3. Suso, Rafa Mir, dan Óliver Torres yang tampil sebagai starter melawan Monaco, kali ini diperkirakan tetap jadi pilihan utama.

Benfica (4-2-3-1): Odysseas Vlachodimos; Gilberto, João Victor, Felipe Morato, John Brooks; Florentino Luís, Chiquinho; David Neres, Henrique Araujo, Julian Draxler; Petar Musa. Pelatih: Roger Schmidt.

Sevilla (4-3-3): Marko Dmitrović; Jesús Navas, José Ángel Carmona, Tanguy Nianzou, Karim Rekik; Ivan Rakitić, Fernando, Joan Jordán; Suso, Rafa Mir, Óliver Torres. Pelatih: Jorge Sampaoli.

Live Skor Benfica vs Sevilla Friendly Match 2022

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Benfica vs Sevilla dalam laga uji coba (friendly match) akan berlangsung di Stadion Algarve, Portugal, pada Senin (12/12/2022) pukul 00.00 WIB. Jalannya pertandingan dapat dipantau melalui link live score di bawah ini.

Link Live Score Benfica vs Sevilla

*Jadwal Friendly Match 2022 dan stasiun TV yang menayangkan Benfica vs Sevilla dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait FRIENDLY atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama