Menuju konten utama

Bank Apa Saja yang Buka Saat Libur Lebaran 2021 & Jam Operasional

Bank apa saja yang buka selama libur Lebaran 2021 dan jam operasionalnya.

Bank Apa Saja yang Buka Saat Libur Lebaran 2021 & Jam Operasional
Ilustrasi Bank Indonesia. foto/Istockphoto

tirto.id - Sejalan dengan larangan mudik yang dikeluarkan pemerintah dalam rangka Hari Raya Idulftri 1442 H, transaksi untuk mengirimkan uang kepada sanak saudara kampung, dan lain-lain sangat dibutuhkan. Namun, beberapa bank berhenti beroperasi pada tanggal merah.

Pemerintah menetapkan tanggal libur dan cuti bersama Idulfitri 1442, sebagaimana yang tertera dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 281 Tahun 2021, Nomor 1 Tahun 2021.

Surat itu mengatur tentang Perubahan Atas Keputusan Bersama Nomor 642 Tahun 2020, Nomor 4 Tahun 2020, mengenai jadwal Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2021, serta dalam rangka menyediakan infrastruktur bagi pelayanan kepentingan transaksi perbankan untuk masyarakat.

Menteri Peninjauan SKB Cuti Bersama tahun 2021 yang dipimpin oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy.

Maka dipastikan kegiatan transaksi yang dilakukan di bank harus mengikuti ketentuan Bank Indonesia dalam menetapkan kegiatan operasional pada Hari Raya Idulfitri 1442 H/Tahun 2021 yang dapat dilihat dari link ini.

Adapun bank yang masih beroperasional pada tanggal 12 Mei 2021 hingga 14 Mei 2021, di antaranya adalah:

1. Bank BNI (Jam layanan 08.30--14.00 WST

Sampai tanggal 12 Mei 2021, Kantor Cabang BNI Utama masih melakukan pelayanan secara normal. Selanjutnya pada tanggal 13 Mei 2021, BNI libur dan kembali pada 14 Mei 2021 dengan cabang yang terbatas. Untuk mengetahui lokasi kantor cabang dan jam bukanya bisa dicek melalui link berikut ini.

Jadwal operasional Bank BNI

2. Bank Mandiri (Jam Layanan 08.30--15.00 WST)

Bank Mandiri menyampaikan di laman resminya "Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan dan memberikan perlindungan kepada Nasabah, bersama ini kami informasikan penyesuaian jam Layanan kepada Nasabah di Kantor Cabang Bank Mandiri selama bulan Ramadan (13 April - 16 Mei 2021) yaitu pukul 8.30 - 15.00 waktu setempat," tulis Mandiri.

Untuk mengetahui lokasi kantor cabang yang menyedikan layanan dan jam bukanya, dapat dilihat melalui link berikut ini:

Tanggal 12 Mei 2021, Tanggal 13 Mei 2021, Tanggal 14 Mei 2021

3. Bank BCA (Jam Layanan 08.15-14.30 WST)

BCA Bank BCA tidak melayani transaksi atau libur selama tanggal 12 sampai 14 Mei 2021. BCA akan beroperasional kembali pada tanggal 17 Mei 2021.

4. BRI

Jadwal libur Lebaran BRI 2021 mengikuti anjuran pemerintah, mulai 12 Mei 2021 dan buka kembali pada 17 Mei. Namun, BRI tetap membuka sejumlah cabang selama periode libur Idul Fitri 2021.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2021 atau tulisan lainnya dari Nika Halida Hashina

tirto.id - Ekonomi
Kontributor: Nika Halida Hashina
Penulis: Nika Halida Hashina
Editor: Dipna Videlia Putsanra