Menuju konten utama

Apa Itu Parade Sound System yang Viral di Medsos & Ada Di Mana?

Viral parade sound system sampai rubuhkan rumah, apa itu sebenarnya karnaval sound system dan ada di mana saja?

Apa Itu Parade Sound System yang Viral di Medsos & Ada Di Mana?
Ilustrasi sound system, ANTARA FOTO/Abim Malisi Raswanta

tirto.id - Karnaval sound system atau parade sound system di daerah Malang membuat heboh warga dan viral di sosial media. Pasalnya, geberan suara dan getaran yang dihasilkan dari sejumlah sound system peserta karnaval telah merusak beberapa bangunan hingga merobohkan rumah warga.

Dipantau dari akun Instagram @sound_system_battle, salah satu postingan yang diunggah pada 11 Agustus 2023 lalu memperlihatkan bahwa cek sound dari para peserta sampai membuat genteng rumah warga rontok.

Kemudian salah satu akun Twitter @Heraloebss mengunggah video pada Selasa, 5 September 2023 dan memperlihatkan, rumah warga yang terbuat dari kayu serta bambu sampai roboh.

“Rumah warga roboh akibat getaran suara sound system battle,” tulis akaun @Heraloebss.

Tidak hanya itu, bahkan beredar video yang memperlihatkan beberapa orang membongkar pagar jembatan dengan menggunakan palu besar. Ini dilakukan supaya truk yang mengangkut sound system bisa lewat jalur itu.

Tak pelak kejadian ini membuat karnaval sound system banjir kritik, banyak yang menganggap bahwa perhelatan ini hanya mengganggu ketenangan, merusak, dan membahayakan kesehatan pendengaran.

Peraturan ParadeSound System

Menanggapi semua kehebohan dan kerusakan yang telah ditimbulkan oleh penyelenggaraan karnaval sound system ini. Pemerintah Kabupaten Malang secara khusus merilis Surat Edaran (SE) Nomor 200.1.1/9081/35.07.207/2023 tentang Penyelenggaraan Karnaval/Cek Sound dan Hiburan Keramaian.

Peraturan itu memuat 10 poin aturan yang merujuk Peraturan Daerah Nomor 11 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ketertiban Umum, meliputi:

1. Mendapatkan Izin Tertulis dari Polres/ Polsek setempat.

2. Dilarang melanggar norma kesusilaan.

3. Dilarang mengandung unsur pornografi.

4. Dilarang mempertentangkan unsur suku, agama, ras dan antar golongan.

5. Tetap menjaga ketentraman dan ketertiban umum.

6. Dilarang disertai dengan kegiatan mabuk minum-minuman keras atau barang terlarang lainnya, membawa senjata tajam dan praktek perjudian.

7. Dilarang menggunakan alat pengeras suara/sound system dengan intensitas kekuatan suara lebih dari 60 (enam puluh) desibel sehingga dapat membahayakan kesehatan serta merusak lingkungan/konstruksi bangunan

8. Kegiatan penggunaan sound system maksimal pukul 23.00 wib.

9. Panitia pelaksana bertanggung jawab atas kerusakan/kerugian secara material dan non material akibat segala yang ditimbulkan dari kegiatan tersebut.

10. Pelanggaran terhadap ketentuan sebagaimana tersebut di atas, maka pejabat yang mengeluarkan izin dapat mengenakan sanksi berupa.

a. Teguran.

b. Peringatan tertulis.

c. Penghentian kegiatan,

d. Penyitaan benda dan kendaraan.

e. Denda administratif.

Apa Itu Karnaval Sound System atau Parade Sound System?

Karnaval sound system ini pada awalnya diselenggarakan di wilayah Malang, namun karena kepopulerannya, karnaval sound system juga menyebar di beberapa daerah Jawa Timur lainnya seperti Kediri dan Tulungagung.

Mengenai jadwal penyelenggaraan karnaval sound system, biasanya karnaval akan mulai digelar di bulan Agustus berlanjut hingga bulan September.

Detail jadwal lengkap karnaval sound system bisa dipantau melalui laman Instagram @sound_system_malang atau @sound_system_battle.

Seperti namanya, karnaval sound system adalah pawai sound system yang dilakukan dengan cara menyusuri jalur yang telah ditentukan oleh panitia penyelenggara.

Peserta karnaval adalah mereka yang memiliki sound system dan bersedia mengarak dan unjuk kebolehan sound systemnya.

Peserta karnaval umumnya akan membawa perangkat sound system mereka berupa gabungan banyak speaker dan peralatan lainnya.

Tidak tanggung-tanggung setiap peserta bahkan memerlukan truk atau fuso untuk memboyong sound system mereka yang besar dan banyak itu.

Selain rangkaian pawai, karnaval sound system juga menggelar acara battle sound system antar peserta yang kerap dilaksanakan di lapangan.

Sehingga, pada acara ini suara yang menggelegar dan menghentak akan terdengar hingga jarak ratusan meter.

Baca juga artikel terkait PARADE SOUND SYSTEM atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Nur Hidayah Perwitasari