Menuju konten utama

Agus Klaim Sudah Jaring Aspirasi Difabel di Jakarta

Agus Harimurti Yudhoyono mengklaim telah banyak menemui para warga DKI Jakarta dari kalangan difabel selama bergerilya di masa kampanye.

Agus Klaim Sudah Jaring Aspirasi Difabel di Jakarta
Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) disaksikan Calon Wakil Gubernur Slyviana Murni menjawab pertanyaan dalam debat ketiga Pilkada DKI Jakarta di Jakarta, Jumat (10/2/2017). Debat ketiga diselenggarakan dengan mengangkat tema Kependudukan dan Peningkatan Kualitas Hidup Masyarakat Jakarta. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay.

tirto.id - Calon Gubernur DKI Jakarta Nomor Urut 1, Agus Harimurti Yudhoyono mengklaim telah banyak menemui para warga DKI Jakarta dari kalangan difabel selama bergerilya di masa kampanye Pilgub DKI Jakarta 2017.

Agus mengatakan hal itu saat berbicara dalam Debat Cagub DKI Jakarta 2017 Ketiga di Hotel Bidakara, Jakarta pada Jumat (10/2/2017).

Putra Presiden Keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu mengatakan hal demikian saat menjawab pertanyaan Tim Panelis, yang dibacakan oleh moderator Alfito Deannova, tentang target Agus untuk mengembangkan tata ruang universal selama lima tahun ke depan agar menciptakan lingkungan kehidupan yang ramah bagi digabel, lansia dan anak-anak.

“Banyak yang bilang susah cari transportasi publik yang aman dan nyaman (di Jakarta),” ujar Agus.

Tapi, Agus melanjutkan, banyak dari kalangan difabel di Jakarta juga mengaku bahwa mereka, “Tidak butuh dikasihani, melainkan diberdayakan.”

Karena itu Agus menjanjikan akan menciptakan aksesibilitas di sarana transportasi umum Jakarta. Dia mencobntohkan, hal ini mulai dari membangun ram (jalan datar berbentuk bidang miring) di semua halte dan membuat ruang khusus di kendaraan bagi penumpang yang berkebutuhan khusus.

“Itu tak sulit, tak perlu teknologi macam-macam,” ujar Agus.

Agus menambahkan juga bertekad untuk membuka kesempatan pendidikan bagi kaum difabel di Jakarta secara seluas-luasnya.

“Kami ingin tambah jumlah sekolah inklusi yang jumlahnya 800-an,” kata dia.

Baca juga artikel terkait AGUS-SYLVIANA atau tulisan lainnya dari Addi M Idhom

tirto.id - Politik
Reporter: Addi M Idhom
Penulis: Addi M Idhom
Editor: Addi M Idhom