Indonesia dan Amerika Serikat sedang menghadapi situasi yang sama. Presiden kedua negara menghadapi reaksi keras dalam bentuk gerakan ekstra parlementer yang melibatkan massa.
Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat (kanan) bersama istrinya Happy Farida (tengah) berkampanye di kawasan Kebayoran Lama, Jakarta, Kamis (17/11).
Partai pendukung pasangan calon gubernur no dua tetap berkomitmen mendukung Ahok-Djarot meskipun sang calon gubernur Basuki Tjahaja Purnama ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus dugaan penistaan agama.
Sejumlah anggota tim pemenangan Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Saiful Hidayat (Ahok-Djarot) melakukan pertemuan tertutup di posko pemenangan di Jalan Borobudur, Jakarta.
Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok (tengah) menyapa warga saat melakukan "blusukan" di kawasan Bali Mester, Jatinegara, Jakarta, Selasa (15/11).
Beberapa orang menolak kedatangan Ahok-Djarot di Mampang, namun masyarakat setempat mengkonfirmasi bahwa beberapa oknum yang menolak dengan menggunakan pengeras suara tersebut bukan warga Mampang Prapatan.
Djarot Saiful Hidayat mempersilakan agar masyarakat membanding-bandingkan terlebih dahulu visi, misi, dan program kerja para kandidat sebelum menentukan pilihan.
Djarot Saiful Hidayat mengklaim, setiap dirinya mengunjungi tempat-tempat kumuh di DKI, ia selalu disemangati warga agar tidak takut dan warga akan tetap memilih pasangan Ahok-Djarot.
Selain ziarah ke makam Gus Dur, Djarot juga berziarah ke makam pendiri NU KH Hasyim Ashari dan KH Abdul Wahid Hasyim sebagai wujud penghormatan serta mendoakan arwah para pejuang kemerdekaan.
Penurunan jumlah suara pasangan Basuki-Djarot menyebabkan bertambahnya jumlah pemilih mengambang, dari bulan Oktober 2016 sebesar 28,2 persen menjadi 34,5 persen pada November 2016.
Kapolri, Tito Karnavian, mengatakan gelar perkara dugaan penistaan agama yang dilakukan Gubernur Basuki Tjahaja Purnama akan dilangsungkan secara terbuka. Ini preseden baru karena biasanya gelar perkara berlangsung tertutup. Benarkah KUHAP melarang gelar perkara digelar terbuka?
Demonstrasi 4 November silam yang dilakukan ribuan anggota ormas Islam dinilai bukan semata untuk menjatuhkan calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama namun juga berusaha menjatuhkan pemerintahan Jokowi-JK.
Untuk menghindari aksi unjuk rasa dari warga sekitar, Polsek Pasar Minggu mengerahkan 55-60 personil untuk menjaga kegiatan blusukan Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ke Pejaten Timur, Jakarta Selatan.
Calon gubernur DKI Anies Baswedan menganggap Jakarta yang sudah terlalu lama terkotak-kotak perlu membangun persatuan. Ini disebut Anies sebagai kampenye kemenangannya bersama Sandiaga Uno dalam Pilkada DKI 2017 mendatang.
Petahana calon wakil gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat melakukan agenda blusukan ke Cengkareng dalam rangka Pilkada 2017. Dalam kunjungan itu, Djarot mendapat banyak keluhan.