Empat negara Arab yang meliputi Arab Saudi, Uni Emirat Arab (UEA), Mesir dan Bahrain telah menyampaikan 13 tuntutan kepada Qatar untuk akhiri krisis diplomatik.
Uni Emirat Arab mengatakan Qatar harus mengakui kekhawatiran terhadap dukungan negara itu terhadap ekstremisme, dan memeriksa kembali kebijakan kawasannya.
Donald Trump secara terang-terangan "menyerang" Qatar, namun Pentagon mengingatkan bahwa Qatar adalah negara yang penting bagi AS terkait operasi udara melawan ISIS.
Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya menyatakan krisis Qatar bisa membawa dampak buruk ke sektor pariwisata Indonesia karena akan memangkas angka kunjungan turis asal Timur Tengah ke tanah air.
KBRI di Doha menyerukan agar semua Warga Negara Indonesia (WNI) di Qatar tetap tenang sambil terus mewaspadai kemungkinan peningkatan krisis keamanan dan politik di negara tersebut.