tirto.id - Jadwal Liga Italia 2020/2021 pekan 16 antara Cagliari vs Benevento akan dihelat di Stadion Sardegna, Rabu (6/1/2021) pukul 18.30 WIB. Jelang laga yang dapat ditonton via live streaming beIN Sports 2 ini, tuan rumah dalam situasi krisis karena tak menang dalam 8 partai pemungkas di Serie A.
Usai kekalahan 1-4 dari Napoli pada Minggu (3/1/2021), Cagliari yang ditukangi Eusebio Di Francesco bercokol di peringkat 15 klasemen Liga Italia. Ini kontras dengan musim lalu. Dengan jumlah laga yang sama, I Rossoblu berada di urutan 4 besar.
Salah satu faktor penurunan tersebut terjadi lantaran rapuhnya lini belakang. Dari 15 kali bertanding, gawang Cagliari yang dikawal Alessio Cragno telah kebobolan 31 kali, terburuk kedua setelah Crotone. Ini pula yang membuat I Rossoblu hanya berjarak 3 angka dari zona degradasi.
Di lain pihak, Benevento sedikit lebih baik. Selain peringkat di klasemen yang menempati posisi 10, skuad arahan Filippo Inzaghi meraup 2 kemenangan dalam 5 pertandingan termutakhir. Sialnya, pada laga pemungkas melawan AC Milan, Senin (4/1/2021), Gianluca Lapadula dan rekan-rekan mengalami kekalahan.
Prediksi Cagliari vs Benevento di Serie A
Merujuk catatan Whoscored, Cagliari cukup apik dari segi lini serang dengan menjadi tim terproduktif keenam hingga pekan 15. Akan tetapi, pencapaian itu tak cukup untuk bersaing, setidaknya di papan tengah, jika tidak diimbangi lini pertahanan yang kuat.
Lewat rata-rata 10,5 tembakan per laga, torehan 22 gol menunjukkan jika serangan Cagliari kerap membahayakan. Tidak berimbangnya lini depan dan belakang pun mendapat perhatian dari striker asal Argentina, Giovanni Simeone. Menurutnya, seluruh elemen tim mesti bersatu untuk keluar dari tekanan.
“Kami mesti memulihkan situasi ke jalur yang kami kehendaki dengan cepat, kami telah mencoba untuk waktu yang lama, tetapi hal tersebut tidak berjalan dengan semestinya. Ini adalah masalah mental dan kami harus keluar dari situ, bekerja sebagai tim dan memikirkan apa yang salah dari tim,” ucapnya.
Untuk meraih 3 poin, Cagliari bisa memaksa Benevento untuk bermain terbuka. Meminimalisasi pelanggaran juga patut menjadi perhatian. Pasalnya, Benevento adalah tim terbaik dalam memanfaatkan situasi bola mati guna menjadi gol.
7 gol yang dibuat tim tamu tercipta dari set piece, yang menjadikannya sebagai tim terbaik dalam memanfaatkan bola mati menjadi gol (bersama AC Milan).
Sebaliknya, Benevento diprediksi akan memanfaatkan peluang sekecil apa pun agar menghasilkan gol. Dari 2 kemenangan sebelumnya melawan Udinese dan Genoa, Filippo Inzaghi melakukan pendekatan tersebut.
Dari sisi penguasaan bola, Benevento selalu kalah. Namun, Stregoni--julukan Benevento--justru unggul dalam hal tembakan yang mengarah ke gawang.
Jika Gianluca Lapadula mengalami kebuntuan di lini depan, Gianluca Caprari kerap muncul sebagai pembeda. Jumlah 4 gol yang telah dikoleksi Caprari musim ini merupakan yang terbanyak di antara rekan-rekannya.
Dengan demikian, sulit bagi Cagliari untuk meraih hasil maksimal apabila kondisi internal tim, termasuk mental bertanding, belum bisa diperbaiki. Di lain sisi, Benevento bisa memanfaatkan situasi tersebut untuk tampil lepas dan mencuri gol dari momentum yang tidak terduga.
Jadwal Serie A 2020 Terbaru
Rabu, 6 Januari 2021
18.30 WIB: Cagliari vs Benevento (live beIN Sports 2)
21.00 WIB: Sampdoria vs Inter Milan (live beIN Sports 2)
21.00 WIB: Lazio vs Fiorentina (live beIN Sports 1)
21.00 WIB: Atalanta vs Parma (live beIN Sports Xtra)
21.00 WIB: Bologna vs Udinese (live beIN Sports Xtra)
21.00 WIB: Crotone vs AS Roma (live beIN Sports Xtra)
21.00 WIB: Sassuolo vs Genoa (live beIN Sports Xtra)
21.00 WIB: Torino vs Verona (live beIN Sports Xtra)
Head to Head (H2H) Cagliari vs Benevento
18/03/2018: Benevento vs Cagliari 1-2
26/10/2017: Cagliari vs Benevento 2-1
5 Pertandingan Terakhir Cagliari
03/01/2021: Cagliari vs Napoli 1-4
24/12/2020: AS Roma vs Cagliari 3-2
20/12/2020: Cagliari vs Udinese 1-1
17/12/2020: Parma vs Cagliari 0-0
13/12/2020: Cagliari vs Inter Milan 1-3
5 Pertandingan Terakhir Benevento
04/01/2021: Benevento vs AC Milan 0-2
24/12/2020: Udinese vs Benevento 0-2
20/12/2020: Benevento vs Genoa 2-0
16/12/2020: Benevento vs Lazio 1-1
12/12/2020: Sassuolo vs Benevento 1-0
Prediksi Susunan Pemain Cagliari vs Benevento
Cagliari: Alessio Cragno; Gabriele Zappa, Luca Ceppitelli, Sebastian Walukiewicz, Alessandro Tripaldelli; Christian Oliva, Rzvan Marin; Nahitan Nandez, Joao Pedro, Riccardo Sottil; Giovanni Simeone.
Benevento: Lorenzo Montipo; Alessandro Tuia, Kamil Glik, Federico Barba, Daam Foulon; Perparim Hetemaj, Pasquale Schiattarella, Artur Ionita; Roberto Insigne, Gianluca Caprari; Gianluca Lapadula.
Live Streaming Cagliari vs Benevento
Live streaming Cagliari vs Benevento dalam lanjutan Liga Italia 2020/2021 pekan 16, Rabu (6/1/2021) pukul 18.30 WIB bisa disaksikan via beIN Sports 2.
Untuk dapat menonton pertandingan Serie A ini, Anda mesti berlangganan paket yang tersedia di beIN Sports. Terdapat pilihan jenis paket dan biaya yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan, mulai dari Rp20.000 per minggu, Rp45.000 per bulan, atau Rp409.000 untuk satu musim penuh.
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus