tirto.id - Live Streaming Arema vs Bali United dalam lanjutan pekan ke-33 Shopee Liga 1 2019 yang dihelat Senin (16/12/2019) dapat disaksikan melalui laman Indosiar dan Vidio.com layanan Premier. Duel kedua klub ini diselenggarakan pukul 15.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang.
Telah memastikan diri sebagai juara Liga 1 2019, Bali United diprediksi bakal kembali memainkan skuad lapis keduanya. Hal itu terlihat dari 20 nama pemain yang dibawa.
Mereka di antaranya yakni Irfan Bachdim, M. Taufiq, Miftahul Hamdi, dan penyerang Aldino Herdianto. Eko Purjianto, yang menjadi asisten pelatih pun bakal memberikan kesempatan kepada mereka dan berharap tetap fight di kandang Arema.
"Sekarang kami berikan kesempatan kepada pemain muda dan pemain yang jarang tampil. Ini bisa menjadi bahan pertimbangan musim depan, apakah kami masih memerlukan mereka atau tidak," ujar Eko Purjianto, melansir laman resmi Liga Indonesia, Senin (16/12).
"Saya lihat di dua laga terakhir para pemain sangat fight di lapangan. Saya harap itu berlanjut saat melawan Arema FC," tambahnya.
Sementara bagi Arema sendiri, rencana tim tamu menurukan pemain cadangannya dianggap tetap membahayakan. Milomir Seslija yang menukangi Tim Singo Edan mengatakan anak asuhnya akan tampil all out dan menilai sang lawan tetap kuat meskipun tidak dengan penggawa utama.
"Karenanya, kami akan bermain all out. Siapapun yang kami hadapi, kami akan bermain sebaik mungkin. Bali United tetaplah Bali United. Mereka adalah tim yang bagus," tutur Milo, sapaan akrab pelatih asal Bosnia tersebut.
Live Streaming Arema vs Bali United
Pertandingan Arema vs Bali United yang diselenggarakan Senin (16/12/2019) pukul 15.30 WIB di Stadion Kanjuruhan, Malang, dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut ini.
Live Streaming Arema vs Bali United di Indosiar
Live Streaming Arema vs Bali United di Vidio Premier
*Catatan: Perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu. Menonton tayangan di Vidio layanan Premier hanya dapat dilakukan dengan cara berlanggananan dengan biaya Rp29.000,- per bulan.
Perkiraan Susunan Pemain
Arema (4-3-3): Kurniawan Kartika Ajie; Alfin Tuasalamony, Hanif Sjahbandi, Johan Alfarizi, Nasir; Hendro Siswanto, Takafumi Akahoshi, Makan Konate; Dendi Santoso, Riky Kayame, Sylvano Comvalius.
Bali United (4-2-3-1): Samuel Reimas; Made Andhika Wijaya, Dallen Doke, Gunawan Dwi Cahyo, Haudi Abdillah; Kadek Agung, Taufik; Yabes Roni, Irfan Bachdim, Miftahul Hamdi; Aldino Herdianto.