tirto.id - Leg kedua babak semifinal Piala Liga Inggris atau EFL Cup antara Chelsea vs Tottenham bakal dihelat di Stadion Stamford Bridge, Jumat (25/1/2019). Duel kedua tim bisa dipantau melalui live streaming TVRI mulai pukul 02.45 WIB.
Tuan rumah dihadapkan pada catatan yang kurang memihak jika melihat rekor head-to-head melawan Tottenham. Dalam lima laga terakhirnya, The Blues meraih dua kemenangan sementara Spurs mendapatkan tiga kali kemenangan.
Selain itu, kepercayaan diri skuat asuhan Maurizio Sarri juga tengah menurun usai kalah di laga pemungkasnya saat bersua Arsenal. Hasil tersebut membuat Eden Hazard dan kawan-kawan mesti bekerja keras guna mengamankan jatah satu tiket menuju partai final.
Di lain pihak, Tottenham yang memiliki bekal kemenangan 1-0 saat berlaga di kandang pada semifinal leg pertama tetap mesti waspada. Mereka dipastikan tak diperkuat penyerang andalan Harry Kane yang tengah mengalami cedera dan Son Heung-min yang memperkuat negaranya di ajang Piala Asia 2019.
Namun, suntikan semangat dimiliki Totenham lantaran pada pertandingan terakhir yang dijalani, skuat asuhan Mauricio Pochettino meraih kemenangan atas Fulham.
Tim yang lolos di babak semifinal ini dipastikan bakal menghadapi Manchester City di partai final setelah Sergio Aguero dan kolega mengandasakan perlawanan Burton dengan agregat 0-10.
Andai tidak ada perubahan jadwal, laga Chelsea vs Tottenham bisa dipantau lewat live streaming mulai pukul 02.45 WIB. Selain melalui streaming, laga malam nanti pun dapat ditonton melalui siaran langsung TVRI.
Perkiraan Susunan Pemain
Chelsea: Kepa Arizzabalaga; Cesar Azpilicueta, Antonio Rudiger, Andreas Christensen, Marcos Alonso; N’Golo Kante, Jorginho, Ross Barkley; Callu Hudson-Odoi, Eden Hazard, Willian
Tottenham: Paulo Gazzaniga; Kieran Trippier, Toby Alderweireld, Davinson Sanchez, Jan Vertonghen, Ben Davies; Christian Eriksen, Harry Winks, Eric Dier, Georges-Kevin Nkoudou; Fernando Llorente.
Laga Chelsea vs Tottenham dapat disaksikan melalui live streaming lewat tautan berikut ini:
Live Streaming Chelsea vs Tottenham
*catatan: perubahan jadwal dan kebijakan penayangan dapat terjadi sewaktu-waktu
Editor: Hendi Abdurahman