Menuju konten utama

Live Sassuolo vs Milan, Prediksi Skor H2H, Liga Italia TV Malam Ini

Pertandingan Sassuolo vs AC Milan dapat ditonton secara live streaming di beIN Sports pada malam ini mulai pukul 21.00 WIB.

Live Sassuolo vs Milan, Prediksi Skor H2H, Liga Italia TV Malam Ini
Penyerang AC Milan Ante Rebic (tengah) merayakan gol penentu kemenangan atas Udinese yang dicetaknya, bersama Rade Krunic (kiri) dan Theo Hernandez (kanan), dalam pertandingan Liga Italia yang dimainkan di San Siro, Milan, Minggu (19/1/2020). (ANTARA/AFP/MARCO BERTORELLO)

tirto.id - Duel Sassuolo vs AC Milan dalam jadwal lanjutan pekan ke-13 Serie A Liga Italia 2020/2021 yang akan berlangsung di Stadion Mapei dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports dan TV nasional pada Minggu (20/12/2020) mulai pukul 21.00 WIB. Dari rekor head to head (H2H), kemenangan diprediksi mengarah ke kubu tim tamu.

Dalam laga sebelumnya, AC Milan ditahan imbang oleh tuan rumah Genoa. Sempat tertinggal 2-1 hingga paruh babak kedua, Rossoneri akhirnya berhasil menyamakan kedudukan di menit ke-83. Hasil seri ini bertahan hingga akhir laga.

Tak jauh berbeda, Sassuolo juga mendapatkan hasil seri digelaran Serie A pekan sebelumnya. Melawat ke markas Fiorentina, tim asuhan Roberto De Zirbi hanya bisa membawa pulang satu poin. Hasil ini membuatnya tertahan di posisi keenam klasemen sementara.

Perbandingan Statistik Sassuolo vs AC Milan

Jika menilik rekam jejak pertemuan kedua tim, I Rossoneri lebih dominan dalam duel ini. Dari enam kali pertemuan, Milan tidak sekalipun menelan kekalahan dari Sassuolo. Rekor empat kali kemenangan dan dua kali seri telah dicatatkan oleh skuad asuhan Stefano Pioli ini.

Menariknya, tiga dari empat kemenangan itu diraih Milan dari lawatannya ke Stadion Mapei. Selain itu, mereka selalu mencetak setidaknya dua gol setiap laga tandangnya melawan Sassuolo.

I Rossoneri memang terbukti lebih garang dari musim sebelumnya. Hingga pekan ke-12, mereka telah melesatkan 27 gol, dan merupakan yang terbanyak kedua setelah Inter (30 gol). Dari total gol tersebut, 13 di antaranya dicetak dari lawatannya ke kandang lawan. Selain itu, Donnarumma dan kolega tercatat selalu mencetak tidak kurang dari dua gol di setiap laga dalam 14 pertandingan terakhir.

Dari total 27 gol yang sudah dicetak oleh Milan, sebanyak 15 gol merupakan buah dari permainan terbuka atau open play. Servis bola mati Milan juga terbilang cukup bagus, sebanyak lima gol telah dilesatkan. Sisanya, berasal dari titik putih (5 gol), serangan balik (1 gol), dan bunuh diri pemain lawan (1 gol)

Sedangkan lawannya, I Neroverdi telah mencetak 22 gol dari 12 pertandingan di Liga Domestik dan 13 kali kebobolan. Namun, buruknya, dari 13 gol yang bersarang, delapan di antaranya terjadi di kandang sendiri.

Total gol yang dicetak Domenico Berardi dan kawan-kawan terbagi menjadi beberapa gaya bermain. 13 gol merupakan hasil dari permainan terbuka. Sisanya, berasal dari tendangan bebas (3 gol), Penalti (4 gol), serangan balik (1 gol), dan bunuh diri pemain lawan (1 gol).

Efektivitas serangan kedua tim sebenarnya cenderung berimbang. Seperti dilaporkanwhoscored, Milan secara rata-rata telah melesatkan 17,1 tembakan dan menghasilkan 2,3 gol per laga. Sedangkan Sassuolo, rerata melakukan 13,3 kali tembakan percobaan dan menghasilkan 1,8 gol per pertandingan. Nilai konversi gol kedua tim sama, yakni 13 persen.

AC Milan saat ini masih bertengger di puncak klasemen dengan 28 poin. Hanya terpaut satu poin dari rival sekotanya, Inter, yang berada di posisi runner up. Oleh karenanya, mereka bakal sekuat tenaga mempertahankan posisinya untuk dapat meraih gelar juara liga. Pasalnya, mereka sudah lama puasa gelar sejak musim 2010/2011.

Meski tanpa mesin golnya Ibrahimovic yang telah mencetak 10 gol di liga domestik, Stefano Pioli tetap optimistis dalam pertandingan ini. Rebic, yang baru pulih dari cedera, dapat menjadi salah satu opsi untuk menggantikan posisi Ibra.

“Rebic memang belum mencetak gol, tetapi itu juga karena kiper lawan yang hebat atau karena kurang baik dalam mencari posisi. Meski begitu, saya sudah cukup puas dengan hasrat dan kecepatannya di lapangan,” kata dia melalui laman resmi klub.

Bagi skuad asuhan Roberto De Zerbi, laga ini membawa misi tersendiri untuk memutus rantai rekor tak terkalahkan Milan di Liga Domestik musim ini. Selain itu, jika berhasil mengemas tiga poin, mereka akan merangsek ke posisi tiga klasemen sementara. Menggeser Napoli dan AS Roma yang baru akan bertanding keesokan harinya.

Prediksi Susunan Pemain

Sassuolo (4-2-3-1): Andrea Consigli (GK); Jerremy Toljan, Marlon Santos, Gian Marco Ferrari, Rogerio; Maxime Lopez, Pedro Obiang; Domenico Berardi, Hamed Junior Traore, Jeremie Boga; Francesco Caputo.

AC Milan (4-2-3-1): Gianluigi Donnarumma (GK); Davide Calabria, Pierre kalulu Kyatengwa, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Franck Kessie; Samu Castillejo, Rafael Leao, Hakan Calhanoglu; Ante Rebic.

Head to Head (H2H) Sassuolo vs AC Milan

22/07/2020: Sassuolo vs AC Milan 1-2

15/12/2019: AC Milan vs Sassuolo 0-0

03/03/2019: AC Milan vs Sassuolo 1-0

01/10/2018: Sassuolo vs AC Milan 1-4

09/04/2018: AC Milan vs Sassuolo 1-1

Lima Pertandingan Terakhir Sassuolo

17/12/2020: Fiorentina vs Sassuolo 1-1

12/12/2020: Sassuolo vs Benevento 1-0

06/12/2020: AS Roma vs Sassuolo 0-0

11/11/2020: Sassuolo vs Inter Milan 0-3

22/11/2020: Verona vs Sassuolo 0-2

Lima Pertandingan Terakhir AC Milan

17/12/2020: Geno vs AC Milan 2-2

14/12/2020: AC Milan vs Parma 2-2

11/12/2020: Sparta Praha vs AC Milan 0-1

07/12/2020: Sampdoria vs AC Milan 1-2

04/12/2020: AC Milan vs Celtic 4-2

Live Streaming Sassuolo vs AC Milan

Pertandingan Sassuolo vs AC Milan dapat ditonton secara live streaming di beIN Sports pada 20 Desember 2020 mulai pukul 21.00 WIB. Untuk menyaksikan tayangan di beIN Sports penggemar sepak bola diwajibkan mengikuti paket berlangganan terlebih dahulu.

BeIN menawarkan biaya berlangganan Rp20.000 per pekan atau Rp45.000 per bulan. Paket tersebut juga bisa digunakan untuk mengakses berbagai tayangan olahraga, seperti Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Perancis, FA Cup, MLS, juga Liga Australia.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Muhammad Fadli Nasrudin Alkof

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Penulis: Muhammad Fadli Nasrudin Alkof
Editor: Alexander Haryanto