tirto.id - Live Streaming Persija vs PSM Makasar dalam laga tunda pekan ketujuh Shopee Liga 1 2019, dapat disaksikan melalui Vidio.com. Duel dua klub elite ini akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Rabu (28/8/2019) pukul 15.30 WIB.
Macan Kemayoran bertekad untuk mengulang sukses di leg pertama Final Piala Indonesi 2018/2019. Kala itu, Riko Simanjuntak dan kawan-kawan berhasil menang atas PSM di Jakarta, kendati akhirnya gagal menjadi juara setelah kalah di leg kedua yang berlangsung di Makasar.
Di lain pihak, PSM Makasar memiliki rekor buruk saat bermain di kandang lawan. Dari 5 laga tandang yang mereka lakoni di Liga 1, Wiljan Pluin dan kolega hanya meraih 1 poin saja, hasil dari 1 kali seri dan 4 kekalahan. Bahkan di laga terakhir, mereka harus tumbang atas PSS, kendati sempat memimpin 2 gol di babak pertama.
Julio Banuelos, pelatih Persija mengakui rekor tandang PSM memang tidak bagus. Namun, ia tidak mengurus hal tersebut. Yang terpenting adalah, Persija konsentrasi, karena laga kontra PSM bakal selalu sulit.
“Kami tidak mau lihat rekor buruk [PSM], yang penting kami konsentrasi dalam tim dan bagaimana kami persiapkan tim sebaik mungkin, bisa tampil, dan bisa memenangkan pertandingan. Kami tahu, pertandingan besok tidak akan mudah, dan kami akan berusaha maksimal untuk memenangkan pertandingan,” tutur Banuelos, dikutip laman resmi Persija.
Sementara itu bek tengah PSM, Abdul Rahman, mengaku telah melupakan hasil negatif di Sleman, dan bersiap untuk meraih poin di Jakarta. Ia mewaspadai ambisi Macan Kemayoran yang ingin membalas kegagalan di final Piala Indonesia 2018/2019.
"Kami sudah melupakan hasil di Sleman. Kami siap untuk bekerja keras besok [melawan Persija]. Besok pertandingan pasti akan ketat. Persija ingin memperbaiki posisi di klasemen. Persija juara liga sebelumnya. Tapi kami kemudian mengalahkan mereka di Piala Indonesia," tutur Abdul Rahman, dikutip akun Instagram PSM Makasar.
Perkiraan Susunan Pemain
Persija (4-3-3): Shahar Ginanjar; Novri Setiawan, Maman Abdurahman, Ryuji Utomo, Rezaldi Hehanusa; Rohit Chand, Tony Sucipto, Ramdani Lestaluhu; Heri Susanto, Marko Simic, Riko Simanjuntak.
PSM Makasar (4-3-3): Rivky Mokodompit; Asnawi Mangkualam, Abdul Rahman, Aaron Evans, Benny Wahyudi; Rasyid Bakrie, Marc Klok, Wiljan Pluim; M. Rahmat, Eero Markkanen, Zulham Zamrun.
Live Streaming Persija vs PSM Makasar di Vidio.com
Duel Persija Jakarta vs PSM Makasar akan dapat disaksikan melalui siaran live streaming di Vidio.com mulai pukul 15.30 WIB. Selain itu, langganan Vidio layanan Premier dapat dilakukan dengan membayar Rp 29.000 per bulan.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus