Menuju konten utama

Info BMKG: Potensi Hujan & Angin Kencang di Jakarta pada Sore Hari

Waspada potensi hujan sedang disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Pusat pada sore dan malam hari.

Info BMKG: Potensi Hujan & Angin Kencang di Jakarta pada Sore Hari
Prakiraan cuaca hujan dan berawan. FOTO/istockphoto

tirto.id - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya menginformasikan prakiraan cuaca Jakarta hari ini masih akan diguyur hujan hingga dini hari nanti, Rabu (1/1/2020).

Selain itu, BMKG juga sudah mengeluarkan peringatan dini waspada potensi hujan sedang disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Jakarta Selatan, Jakarta Timur dan Jakarta Pusat pada sore dan malam hari.

Berikut prakiraan cuaca untuk wilayah Jakarta dari pagi hingga dini hari nanti.

Kota Prakiraan Cuaca
Siang Malam Dini Hari
Jakarta Pusat Hujan Lokal Hujan Ringan Hujan Ringan
Jakarta Selatan Berawan Hujan Ringan Hujan Lokal
Jakarta Timur Berawan Hujan Ringan Hujan Sedang
Jakarta Utara Hujan Ringan Hujan Sedang Hujan Sedang
Jakarta Barat Berawan Hujan Ringan Hujan Ringan

Sementara itu, hujan yang terus mengguyur wilayah Jakarta dari tadi malam, mengakibatkan banjir di sejumlah lokasi.

Akibatnya pengendara kendaraan bermotor harus lebih waspada dan berhati-hati saat melintasi genangan, demikian imbauan Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya.

Selain itu, laman Traffic Management Center (TMC) Polda Metro Jaya pada Rabu pagi juga mengingatkan pemotor agar menghindari penggunaan jas hujan tipe ponco karena kerap terjadi kecelakaan akibat tersangkut roda belakang.

Baca juga artikel terkait INFO BMKG atau tulisan lainnya dari Nur Hidayah Perwitasari

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Nur Hidayah Perwitasari
Editor: Agung DH