Menuju konten utama

Hasil Liga Inggris: Bournemouth Tundukkan Arsenal 2-1

Pertandingan Liga Inggris antara Bournemouth vs Arsenal berakhir dengan skor 2-1.

Hasil Liga Inggris: Bournemouth Tundukkan Arsenal 2-1
Pemain Arsenal Ozil merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - Arsenal gagal mencuri poin dalam lawatan ke kandang Bournemouth pada pekan ke-23 Liga Inggris, Minggu (14/1/2018). Bertading di Stadion Dean Court, The Gunners takluk dengan skor akhir 2-1. Dua gol kemenangan tuan rumah dicetak Callum Wilson dan Jordon Ibe, sementara gol Arsenal dicetak Hector Bellerrin.

Adam Smith nyaris membawa Bournemouth unggul lebih dulu pada menit keempat. Sepakannya hanya melebar di kanan gawang Arsenal.

Tim tamu merespons empat menit kemudian lewat sepakan kaki kanan Ainsley Maitland-Niles yang menerpa mistar gawang. Sementara itu pada menit ke-10 Alex Iwobi juga gagal mencatatkan namanya di papan skor, setelah sepakan kaki kanannya dari luar kotak penalti bisa diamankan penjaga gawang.

Pada menit ke-33, giliran Granit Xhaka yang mengancam, kali ini lewat sepakan jarak jauh. Bola masih dapat diblok pemain lawan.

Dua menit kemudian Danny Welbeck melanjutkan tekanan. Sepakan kaki kanannya dari tengah kotak penalti mengarah tepat ke pelukan penjaga gawang.

Bournemouth sempat berbalik menekan lewat sepakan kaki kanan Adam Smith dari sektor kanan kotak penalti, namun bola dapat diamankan penjaga gawang Petr Cech. Sedangkan lima menit jelang paruh pertama usai sepakan kaki kiri Ryan Fraser memanfaatkan umpan Dan Gosling dapat diblok. Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.

Pada paruh kedua, tepatnya menit ke-52, Arsenal unggul. Memanfaatkan umpan terobosan Alex Iwobi, Hector Bellerin melepaskan tendangan kaki kanan dari sektor kanan kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kanan bawah gawang dan mengubah angka pada papan skor menjadi 0-1.

Tuan rumah yang tak mau kalah membalas pada menit ke-65 lewat tendangan spekulasi Ryan Fraser yang dapat diamankan Petr Chech. Semenit berselang sepakan kaki kiri Jordon Ibe juga dapat digagalkan Cech.

Usaha pantang menyerah tuan rumah untuk mengejar ketertinggalan berbuah manis pada menit ke-70. Berawal dari umpan silang Ryan Fraser, Callum Wilson mencatatkan namanya pada papan skor lewat sepakan kaki kiri dari tengah kotak penalti. Kedudukan menjadi imbang 1-1.

Bournemouth yang belum puas dengan hasil imbang di kandang sendiri kemudian sukses membalikkan kedudukan pada menit ke-74. Memanfaatkan umpan Callum Wilson, Jordon Ibe melepaskan tendangan kaki kanan yang tak kuasa dihalau Petr Cech.

Gol Ibe sekaligus menjadi yang terakhir dalam duel Bournemouth vs Arsenal. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Herdanang Ahmad Fauzan