tirto.id - Semar Nusantara menjual perhiasan mulai dari Rp380 ribu per gram hari ini, Kamis (9/7/2020). Harga tersebut dipatok untuk produk perhiasan emas kuning dengan kadar 50 persen atau 12 karat. Sementara itu, perhiasan emas putih dengan kadar yang sama ditawarkan mulai dari Rp400 ribu per gram.
Perhiasan emas kuning dan putih juga dijual dalam kadar yang lebih tinggi yakni 75 persen atau 18 karat. Kalung, gelang, hingga cincin emas kuning 18 karat dijual mulai dari Rp650 ribu per gram, sedangkan perhiasan emas putih 18 karat dijual mulai dari Rp666 ribu per gram.
Dikutip dari Semar Nusantara, harga yang diberlakukan tersebut adalah harga standar. Masih terdapat banyak produk perhiasan dengan harga yang lebih murah atau pun lebih mahal. Salah satunya dipengaruhi oleh variasi dan model perhiasan emas.
Sementara itu, emas putih dijual dengan harga yang lebih mahal akibat proses pembuatannya yang lebih rumit. Emas putih terbuat dari campuran emas kuning dan beberapa logam berwarna putih termasuk perak, nikel, maupun palladium. Campuran ini lah yang menghasilkan logam putih berkilau.
Salah satu produk yang dijual adalah Amore Mio Collection, perhiasan produksi terbatas Semar Nusantara dengan kadar 75 persen. Menurut klaim Semar Nusantara, Amore Mio Collection merupakan emas masterpiece seni Eropa dan dibuat dengan teknologi terbaru 2020. Selain itu, perhiasan tersebut juga memiliki desain ekslusif dan langka di Indonesia.
Pembelian dapat dilakukan di butik Semar Nusantara terdekat, yang tersebar di wilayah Yogyakarta dan Jawa Tengah. Anda pun dapat memesannya melalui Whatsapp resmi di nomor 0812-7334-7400 atau 0819-3201-1455.
Bagi Anda yang tertarik investasi jangka panjang, Anda dapat membeli emas batangan Semar Gold yang memiliki kemurnian 99,99 persen. Semar Gold dijual Rp838 ribu per gram hari ini. Sementara, harga beli atau buyback emas tersebut dibanderol Rp818 ribu per gram.
Berikut harga emas perhiasan dan Semar Gold di Semar Nusantara hari ini:
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 1 gram – Rp380.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 2 gram – Rp760.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 3 gram – Rp1.140.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 1 gram – Rp400.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 2 gram – Rp800.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 3 gram – Rp1.200.000
Harga emas perhiasan kuning 18 karat 1 gram – Rp650.000
Harga emas perhiasan kuning 18 karat 2 gram – Rp1.300.000
Harga emas perhiasan kuning 12 karat 3 gram – Rp1.950.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 1 gram – Rp666.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 2 gram – Rp1.332.000
Harga emas perhiasan putih 12 karat 3 gram – Rp1.998.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 1 gram – Rp838.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 2 gram – Rp1.676.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 3 gram – Rp2.514.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 5 gram – Rp4.165.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 10 gram – Rp8.330.000
Harga Semar Gold 99,99 persen 25 gram – Rp20.700.000
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Yantina Debora