Menuju konten utama
Dampak Pandemi Corona

Giant Tutup Permanen per Juli, Sebagian Dialihkan jadi Hero & IKEA

Total ada 395 gerai Giant yang ditutup oleh perusahaan. Sebagian dialihkan menjadi Hero dan IKEA.

Giant Tutup Permanen per Juli, Sebagian Dialihkan jadi Hero & IKEA
Sejumlah anak bermain bola di tempat parkir Supermarket Giant Ekstra di Kreo, Tangerang, Minggu (1/8/2021). ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga/rwa.

tirto.id - Giant, jaringan ritel swalayan penjual barang kebutuhan pokok dan rumah tangga milik PT Hero Supermarket TBK resmi menutup semua gerainya pada akhir Juli 2021. Langkah itu sebagaimana ditegaskan dalam keterbukaan informasi yang disampaikan PT Hero Supermarket sebagai induk PT Giant tertanggal 29 Juli 2021.

"Sehubungan dengan penutupan Toko Giant yang telah diumumkan pada 25 Mei 2021. Pada bulan Juli 2021, perusahaan masih dalam tahap proses penutupan toko dengan melakukan beberapa kegiatan di antaranya, konversi menjadi toko Hero, penjualan aset toko dan novasi sewa toko kepada pihak ketiga lainnya," demikian bunyi keterbukaan informasi seperti dikutip Tirto, Senin (2/8/2021).

Total ada 395 gerai Giant yang ditutup oleh perusahaan. Langkah ini sejalan dengan rencana emiten berkode saham HERO ini untuk mengubah fokus bisnisnya di tengah pandemi saat ini.

"Menyusul pengumuman perubahan pendekatan strategis PT Hero, Perseroan bermaksud untuk mengubah beberapa toko Giant menjadi IKEA dan Hero supermarket," tulis keterangan resmi perusahaan itu lagi.

Memang tak semua gerai Giant akan dialihkan menjadi IKEA dan Hero Supermarket, sebagian akan didivestasikan atau dijual sesuai dengan kesepakatan dengan pihak ketiga yang bekerja sama dengan perusahaan.

Saat ini, perseroan terus melakukan diskusi aktif dengan pihak ketiga sehubungan dengan divestasi sejumlah toko dan properti yang dimiliki yang diharapkan transaksi tersebut dapat selesai pada kuartal ketiga.

"Pendapatan yang dihasilkan dari penjualan aset akan memberikan PT Hero pendanaan untuk mendukung inisiatif pertumbuhannya di masa depan," demikian keterangan tersebut.

Baca juga artikel terkait GIANT TUTUP atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Bisnis
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Abdul Aziz