Menuju konten utama

Tanggal Pendaftaran Ulang SBMPTN 2021 di UNHAS, Tata Cara, & Jadwal

Tanggal pendaftaran ulang SBMPTN 2021 di UNHAS dijadwalkan pada 15-25 Juni 2021.

Tanggal Pendaftaran Ulang SBMPTN 2021 di UNHAS, Tata Cara, & Jadwal
Peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dalam rangka Seleksi Bersama Masuk Peguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2021 di Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Jawa Tengah, Senin (12/4/2021). ANTARA FOTO/Maulana Surya/wsj.

tirto.id - Pengumuman hasil kelulusan peserta SBMPTN 2021 telah dilaksanakan pada 14 Juni lalu. Peserta jalur seleksi ini bisa mengecek status kelulusannya secara online melalui situs yang disediakan oleh LTMPT maupun link mirror di laman resmi sejumlah kampus negeri.

Tahapan berikutnya yang harus dilalui oleh calon mahasiswa baru dari jalur SBMPTN 2021 adalah melakukan pendaftaran ulang. Proses daftar ulang bisa dilakukan di masing-masing PTN yang jadi penerima peserta SBMPTN.

Mayoritas PTN memberlakukan mekanisme pendaftaran ulang secara online mengingat pada saat ini pandemi Covid-19 belum mereda. Demikian pula proses pendaftaran ulang bagi peserta yang lolos SBMPTN 2021 di Universitas Hasanuddin (UNHAS) Makassar.

Pendaftaran ulang peserta lulus SBMPTN 2021 di UNHAS bisa dilakukan oleh calon mahasiswa baru PTN ini sejak tanggal 15 Juni 2021, pukul 20.00 WITA. Pendaftaran ulang SBMPTN 2021 di UNHAS, dibuka sampai dengan tanggal 25 Juni 2021.

Berikut ini detail informasi mengenai jadwal pendaftaran ulang calon mahasiswa baru UNHAS dari jalur SBMPTN 2021 dan tata caranya.

1. Jadwal pendaftaran ulang peserta SBMPTN 2021 di UNHAS:

  • Registrasi Online tanggal 15 s.d. 25 Juni 2021
  • Verifikasi Online Akademik tanggal 16 s.d. 26 Juni 2021
  • Verifikasi Online UKT tanggal 28 Juni s.d. 16 Juli 2021
  • Pembayaran UKT tanggal 29 Juni s.d. 19 Juli 2021
  • Prosesi Penerimaan Mahasiswa Baru tanggal 9 s.d. 12 Agustus 2021
  • Kuliah Perdana tanggal 16 Agustus 2021.

2. Tata cara pendaftaran ulang peserta SBMPTN 2021 di UNHAS:

  • Buka laman regpmb.unhas.ac.id
  • Arahkan kursor ke menu Pendaftaran Camaba/Verifikasi Data
  • Lalu, klik submenu Jalur Pendaftaran dan pilih SBMPTN (Registrasi Ulang)
  • Ketik Nomor Peserta SBMPTN di kolom yang tersedia
  • Ketik Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) di kolom yang tersedia
  • Ketik Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) di kolom yang tersedia
  • Setelah itu, klik tombol Verifikasi
  • Lalu, login di menu Form Login Pendaftaran Camaba untuk isi Biodata dan upload berkas
  • Untuk login, masukkan username berupa nomor peserta SBMPTN
  • Lalu ketik password berupa tanggal lahir (2 digit) bulan (2 digit) tahun (4 digit)
  • Contoh password jika tanggal lahir 1 April 2003 adalah: 01042003
  • Setelah login, klik menu Isi Biodata
  • Isi Biodata secara cermat
  • Setelah mengisi Biodata, Klik tombol Simpan pada menu di bagian bawah
  • Kemudian, klik menu Upload Berkas
  • Upload/unggah berkas sesuai dengan format yang ditentukan
  • Kemudian, cetak Formulir
  • Tandatangani Formulir yang sudah dicetak
  • Lalu, tunggu proses verifikasi akademik dan UKT secara online
  • Jika sudah, cetak Tagihan UKT Semester I
  • Tagihan UKT dicetak via laman regpmb.unhas.ac.id (login pakai akun masing-masing)
  • Bayar SPP/UKT via BTN (Mobile Banking BTN, ATM BTN, Teller BTN)
  • Pembayaran SPP/UKT pada 29 Juni - 19 Juli 2021
  • Info tata cara pembayaran SPP/UKT via link ini
  • Usai membayar SPP/UKT, peserta dapat mencetak Nomor Induk Mahasiswa (NIM)
  • NIM dapat dicetak via laman regpmb.unhas.ac.id (login pakai akun masing-masing)
  • Setelah itu, pengisian KRS dilakukan via laman neosia.unhas.ac.id
  • Untuk login di laman di atas username pakai NIM dan Password menggunakan kode akses yang tertera di bukti pembayaran UKT.
  • Jadwal pengisian KRS ditentukan oleh Fakultas masing-masing.

Baca juga artikel terkait SBMPTN 2021 atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Addi M Idhom