Menuju konten utama
Liga Italia

Prediksi Hellas Verona vs Cagliari: Duel Sesama Tim Kejutan Serie A

Prediksi Hellas Verona vs Cagliari di Liga Italia pada Minggu (23/2/2020): duel sesama tim kejutan ini kemungkinan dimenangi tuan rumah.

Prediksi Hellas Verona vs Cagliari: Duel Sesama Tim Kejutan Serie A
Para pemain Cagliari merayakan gol yang tercipta ke gawang Sampdoria dalam pertandingan Piala Italia di Sardegna Arena, Sardinia, Kamis (5/12/2019). ANTARA/twitter.com/CagliariCalcio

tirto.id - Laga Hellas Verona vs Cagliari dalam jadwal lanjutan giornata 15 Serie A Liga Italia 2019/2020 bakal dimainkan pada Minggu (23/2/2020) pukul 21.00 WIB di Stadion Marc'Antonio Bentegodi, Verona. Duel dua tim kejutan Serie A musim ini diprediksi berjalan sengit.

Berstatus sebagai tim promosi Serie A musim ini, Hellas Verona tampil luar biasa. Hingga pekan 24, pasukan Ivan Juric bertengger di posisi 6 klasemen Liga Italia alias berada di zona Liga Eropa dengan koleksi 35 poin.

Tim-tim papan atas berhasil mereka redam. Selain berhasil menahan imbang AC Milan dan Lazio di laga tandang, Verona bahkan sukses menundukkan juara bertahan Juventus pada giornata 23 (9/2).

Gli Scagligeri tercatat belum menelan kekalahan dalam 8 pertandingan terakhir Serie A, meraih 4 kemenangan dan 4 hasil seri. Teranyar, mereka menahan imbang tanpa gol tuan rumah Udinese (16/2).

Apabila kejutan Verona terjadi di paruh kedua musim ini, lain halnya dengan Cagliari yang digdaya pada paruh pertama.

Dari pekan perdana hingga 15, Cagliari arahan Rolando Maran sukses bertengger di posisi 4 klasemen Serie A. Akan tetapi, konsistensi mereka goyah setelah tahun baru. Klub Sardinia belum meraih kemenangan sejak 3 Desember 2019 saat menjamu Sampdoria.

Tanpa kemenangan dalam 10 giornata terakhir memaksa I Sardi turun ke peringkat 11 klasemen dengan selisih 3 poin dari Verona. Menurut Rolando Maran, penyebab buruknya penampilan tim adalah ekspektasi yang terlalu tinggi.

"Periode tanpa kemenangan ini sudah berlangsung lama. Mungkin memulai musim dengan baik menciptakan ekspektasi yang terlalu tinggi," beber Maran usai kekalahan kontra Napoli (17/2).

"Ekspektasi ini memberikan dampak buruk; para pemain harus kembali menginterpretasikan laga dengan pendekatan yang lebih tenang. Kami harus menemukan yang sangat fundamental ini," tandas sang pelatih.

Cagliari tidak dapat memainkan Leonardo Pavoletti, Paolo Farago, dan Nahitan Nandez yang menjalani skorsing. Sedangkan tuan rumah tidak akan diperkuat oleh Miguel Veloso, Fabio Borini, dan Giampaolo Pazzini.

Perkiraan Susunan Pemain

Hellas Verona (3-4-2-1): Marco Silvestri; Amir Rrahmani, Koray Gunter, Marash Kumbulla; Marco Faraoni, Sofyan Amrabat, Mattia Zaccagni, Darko Lazovic; Matteo Pessina, Valerio Verre; Mariusz Stepinski. | Pelatih: Ivan Juric.

Cagliari (4-3-2-1): Alessio Cragno; Fabrizio Cacciatore, Fabio Pisacane, Luca Cepitelli, Luca Pellegrini; Artur Ionita, Luca Cigarini, Marko Rog; Radja Nainggolan, Joao Pedro; Giovanni Simeone. | Pelatih: Rolando Maran.

Prediksi Pertandingan

Dari sejarah pertemuan, kedua kesebelasan tercatat berimbang. Baik Verona atau Cagliari sama-sama mengantongi 7 kemenangan dari total 18 duel terakhir. Sementara pertemuan pemungkas di Sardegna berakhir sama kuat.

Kedua kesebelasan kemungkinan besar akan mengandalkan serangan-serangan dari sisi sayap. 76% serangan Verona selalu berkutat di area tersebut, sementara Cagliari memiliki 2 persen catatan angka yang lebih sedikit.

Berpatokan pada sedikit catatan di atas, sulit bagi Cagliari untuk memetik poin. Jika sedikit tampil lebih baik maksimal hasil imbang yang mereka dapat. Diprediksi, Verona mampu menumbangkan Cagliari meski dengan skor tipis.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Gilang Ramadhan
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Fitra Firdaus