Menuju konten utama

PPDB Denpasar SMP Jalur Zonasi: Jadwal, Alur, Cara & Link Daftar

Jadwal PPDB Denpasar SMP jalur zonasi kategori bina lingkungan, termasuk alur, cara dan link pendaftaran.

PPDB Denpasar SMP Jalur Zonasi: Jadwal, Alur, Cara & Link Daftar
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - Proses pendaftaran untuk PPDB wilayah Denpasar jenjang SMP pada Jalur Zonasi Kategori Bina Lingkungan telah mulai dibuka pada tanggal 29 – 30 Juni 2022.

Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) jenjang SMP membuka jalur zonasi sebagai salah satu jalur yang berdasarkan pada jarak lokasi tempat tinggal calon siswa dengan lokasi SMP yang dituju.

PPDB SMP kota Denpasar membagi lagi penerimaan melalui jalur zonasi ini menjadi 3 kategori berbeda yakni:

  • Zonasi Kategori Umum dengan
  • Zonasi Kategori Covid-19
  • Zonasi Kategori Bina Lingkungan

Selain jalur zonasi, jalur penerimaan lainnya sama seperti di kota-kota lain di tanah air yakni jalur afirmasi, jalur prestasi, hingga jalur perpindahan orang tua/wali.

Merujuk pada Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kota Denpasar No. 422/2474/DIKPORA/202, daya tampung atau kuota untuk jalur zonasi kategori umum tersedia sebanyak 50 persen, jalur zonasi terdampak Covid-19 sebanyak 8 persen, dan jalur zonasi bina lingkungan adalah sebanyak 12 persen.

Jadwal Pendaftaran PPDB SMP Jalur Zonasi Bina Lingkungan

  • Untuk proses pendaftarannya dilakukan secara online melalui laman https://denpasar.siap-ppdb.com pada tanggal 29 – 30 Juni 2022 pukul 09.00 – 15.00 WITA
  • Sedangkan proses seleksi dilakukan pada tanggal 29 – 30 Juni 2022 09.00 – 15.00 WITA
  • Untuk pengumuman hasil dilakukan pada tanggal 2 Juli 2022 pukul 06.00 WITA
  • Terakhir adalah daftar ulang dilakukan pada 4 – 6 Juli 2022 selama 24 jam.

Alur Pelaksanaan Pendaftaran Zonasi Kategori Bina Lingkungan

Berikut adalah penjelasan dari alur pelaksanaan PPDB SMP Zonasi Kategori Bina Lingkungan di Kota Denpasar Periode 2022/2023:

  • Calon peserta didik baru menyiapkan berkas persyaratan;
  • Calon peserta didik baru melakukan akses laman situs ppdb online: https://denpasar.siap-ppdb.com;
  • Calon peserta didik baru melakukan pengajuan pendaftaran mandiri dengan mengisi formulir secara online;
  • Calon peserta didik baru mengunggah / upload dokumen persyaratan;
  • Calon peserta didik baru memilih sekolah tujuan;
  • Calon peserta didik baru mencetak bukti pengajuan pendaftaran;
  • Operator sekolah melakukan verifikasi pendaftaran secara online;
  • Calon peserta didik baru melihat hasil seleksi dan pengumuman secara online di laman situs ppdb online; (https://denpasar.siap-ppdb.com).

Tata Cara Daftar Jalur Zonasi Kategori Bina Lingkungan SMP Denpasar

Mengutip pada juknis tata cara daftar yang dilansir laman resmi Siap PPDB, berikut ini khusus untuk kategori Zonasi Bina Lingkungan:

Bagi Calon Peserta Didik Baru yang mendaftar pada Jalur Zonasi Kategori Bina Lingkungan wajib memiliki Persyaratan Khusus, terdiri dari:

  • Memiliki Kartu Keluarga Kota Denpasar yang dikeluarkan oleh Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Denpasar yang diterbitkan paling singkat 1 Juni 2021;
  • Status Calon Peserta Didik Baru dalam Kartu Keluarga adalah sebagai Anak, Famili Lain, dan Cucu;
  • Memiliki Ijazah atau Surat Keterangan Lulus Sekolah Dasar atau Kesetaraan yang dikeluarkan oleh Sekolah;
  • Memiliki Surat Keterangan Hasil Belajar yang dikeluarkan oleh Sekolah di Kota Denpasar, sedangkan bagi lulusan luar Kota Denpasar wajib menyertakan Nilai Hasil Belajar 5 Semester terakhir kelas 4, 5 dan kelas 6 Semester I untuk Mata Pelajaran Bahasa Indonesia, Matematika, dan Ilmu Pengetahuan Alam yang telah dilegalisir oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota setempat dan dikirim melalui email: ppdb@denpasarkota.go.id mulai tanggal 2- 9 Juni 2022 terakhir pukul 15.00 WITA; dan
  • Hanya boleh mendaftar pada 1 Sekolah Menengah Pertama Negeri dari 15 Sekolah Menengah Pertama Negeri yang ada di Kota Denpasar.

Link Pendaftaran

Untuk melakukan pendaftaran Jalur Zonasi Kategori Bina Lingkungan, berikut ini link yang dapat digunakan:

Link Daftar Jalur Zonasi Bina Lingkungan SMP Denpasar

Baca juga artikel terkait PPDB DENPASAR SMP atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Alexander Haryanto