Menuju konten utama

Pawai Obor Asian Games Hari Pertama Berlangsung Lancar di Jakarta

“Suasana kondusif dan aman,” kata Kabagops Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Sudarmanto.

Pawai Obor Asian Games Hari Pertama Berlangsung Lancar di Jakarta
Api obor Asian Games 2018 diarak dari Kramat Jati menuju Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta, Rabu (15/8/2018). Kramat Jati menkadi tempat pertama yang disinggahi obor di Jakarta. Pawai obor tersebut akan digelar selama 4 hari berturut-turut di 5 wilayah kota dan 1 kabupaten Provinsi DKI Jakarta. tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kabagops Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya AKBP Sudarmanto mengatakan selama pelaksanaan Pawai Obor Asian Games hari pertama di Jakarta tidak ada kendala.

“Suasana kondusif dan aman,” kata dia ketika dihubungi Tirto, Rabu (15/8/2018).

Sudarmanto menambahkan pihaknya melakukan penjagaan area, pengaturan arus lalu lintas dan pengawalan peserta pawai sesuai dengan prosedur.

Dia juga menyatakan tidak ada penutupan jalan maupun pengalihan arus lalu lintas. “Semua berjalan normal sebagaimana mestinya,” ujar dia.

Ditlantas Polda Metro Jaya mengerahkan 424 personel yang tersebar di lima wilayah hukum Polda Metro Jaya untuk mengamankan jalannya pawai obor tersebut.

Para personel terdiri dari 64 personel Polres Jakarta Timur, 110 personel Polres Jakarta Selatan, 78 personel Polres Jakarta Pusat, 98 personel Polres Jakarta Utara serta 74 personel Polres Jakarta Barat.

Pengamanan bertujuan agar terwujud kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas).

Pelaksanaan kirab obor atau torch relay di Jakarta berlangsung dari tanggal 15-18 Agustus. Hari ini kota administrasi Jakarta Timur dan Jakarta Selatan sebagai lintasan pawai. Ini rute Pawai Obor Asian Games 2018 hari pertama:

1. Lippo Mal Kramat Jati-Gedung Sasono Abdi Guna TMII

2. Gedung Sasono Langgeng Budoyo TMII-Lapangan terbuka Gedong

3. Lapangan Terbuka-Halte Rawa Bambu Jaksel

4. Kolong Flyover Jagakarsa-Pintu Utama Kebon Binatang Ragunan

5. Halte Rawa Bambu-Pintu Utama Kebon Binatang Ragunan

6. Kebon Binatang Ragunan-Pengadilan Negeri Jakarta Selatan

7. Pengadilan Negeri Jakarta Selatan-Walikota Jakarta Selatan

8. Wali Kota Jakarta Selatan-Balai Kota DKI Jakarta

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Adi Briantika

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Adi Briantika
Penulis: Adi Briantika
Editor: Yantina Debora