Menuju konten utama

Mega Yakin Ahok-Djarot Menang Satu Putaran

Megawati Soekarnoputri optimis pasangan Ahok-Djarot memperoleh suara maksimal dan memenangkan Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta satu putaran.

Mega Yakin Ahok-Djarot Menang Satu Putaran
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (kanan) bersama Menteri PMK Puan Maharani (kiri) menunjukkan tanda tinta di jari kelingking saat menggunakan hak pilih, di Jakarta, Rabu (15/2). Pilkada DKI Jakarta diikuti tiga pasang calon yaitu Agus-Sylvi, Ahok-Djarot dan Anies-Sandi dan dilakukan secara serentak. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja.

tirto.id - Ketua Umun PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, optimis pasangan Ahok-Djarot memperoleh suara maksimal dan memenangkan Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta satu putaran. Hal itu dikatakan Megawati usai menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara 027, di depan kediamannya di Jalan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

"Kalau lihat suasana beberapa hari yang lalu, rasanya kita sudah tahu. Mudah-mudahan," ujar Megawati usai menggunakan hak pilihnya di TPS 027, di Jalan Kebagusan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Rabu (15/2/2017).

Di lain sisi, Mega mengimbau kepada warga Jakarta, agar memilih pasangan calon sesuai dengan visi misi mereka. "Mudah-mudahan, atas dukungan seluruh rakyat, DKI bisa secara rasional objektif memilih pemimpinnya," ujarnya.

Dalam Pilkada kali ini Mega ditemani cucu dari Puan Maharani, Pinka Haprani. Sekaligus memperkenalkan Pinka, Mega mengatakan anak pertama dari Puan Maharani itu juga baru kali pertama menggunakan haknya sebagai pemilih.

"Bagi keluarga besar Bung Karno, ini pertama kali sejarah cucu pertama saya sebagai pemilih pemula untuk ikut nyoblos . Ini mbak Pinka jadi paling tidak sudah menambah satu suara." Kata Mega.

Megawati menggunakan hak pilihnya pada pukul 10.00. Dia ditemani Puan Maharani dan Pinka Haprani masuk ke TPS. Bersama Megawati, terlihat pula Djarot Saiful Hidayat dan istrinya Happy Farida yang datang sejak pukul sembilan pagi. Djarot datang usai melakukan pencoblosan di TPS 08, Kuningan Timur, Jakarta Selatan.

Baca juga artikel terkait PILGUB DKI JAKARTA 2017 atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Politik
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Yantina Debora