Menuju konten utama

Jadwal Siaran Ulang Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis

Jadwal siaran ulang final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis di Indosiar Senin 19 Desember pukul 04.00 WIB dan di SCTV tayang pukul 08.00 WIB.

Jadwal Siaran Ulang Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis
Angel Di Maria dari Argentina mencetak gol kedua Argentina. (AP Photo/Natacha Pisarenko)

tirto.id - Jadwal siaran ulang final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis tayang di Indosiar pada Senin (19/12/2022) pukul 04.00 WIB dan di SCTV pada pukul 08.00 WIB. Final yang membuat La Albiceleste meraih gelar juara ketiga sepanjang sejarah, berlangsung epik dengan drama 6 gol dalam 120 menit, ditambah adu penalti.

Laga final Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Lusail, Qatar pada Minggu (18/12) memang dipenuhi tawa dan air mata. Total 6 gol yang tercipta di laga tersebut membuat Piala Dunia Qatar tercatat sebagai Piala Dunia tersubur alias dengan jumlah gol terbanyak dalam sejarah.

Sebelumnya, Piala Dunia dengan gol terbanyak adalah Piala Dunia 1998 di Prancis dan 2014 di Brasil. Total 171 gol tercipta dalam 64 pertandingan di kedua turnamen tersebut. Kini, Piala Dunia 2022 Qatar menyalipnya dengan rekor 172 gol dalam 64 laga, yang membuat rata-rata 2,63 gol per pertandingan.

Dikutip dari AP, dengan rata-rata gol sejumlah itu, Piala Dunia 2022 masih di bawah Piala Dunia 1954 di Swiss. Dalam turnamen tersebut, rata-rata tercipta 5,38 gol perlaga. Bedanya, Swiss 1954 hanya memiliki total 140 gol dari 26 partai. Piala Dunia tahun tersebut hanya diikuti 16 tim.

Kini, di Piala Dunia 2022, terjadi partai Argentina vs Prancis sebagai laga puncak. La Albiceleste yang berstatus juara Copa America 2021, datang ke final setelah secara beruntun mengandaskan Meksiko, Polandia, Australia, Belanda, dan Kroasia sejak fase grup hingga semifinal. Argentina tercatat cuma kalah sekali, di laga pembuka lawan Arab Saudi dengan skor 2-1.

Sementara itu, Prancis adalah juara bertahan Piala Dunia. Dalam edisi 4 tahun lampau, Les Bleus mengalahkan Kroasia di final dengan skor 4-2. Kali ini, Kylian Mbappe dan kawan-kawan lolos ke final setelah menghentikan Australia, Denmark, Polandia, Inggris, dan Maroko. Prancis hanya sekali kalah, yaitu lawan Tunisia 0-1 di laga pemungkas fase grup yang sudah tidak menentukan lagi.

Di partai final Piala Dunia 2022, Argentina menggunakan formasi 4-4-2 dengan varian 4-3-3. Lionel Messi dipadukan dengan Julian Alvarez dan Angel Di Maria di lini depan. Sementara itu, Prancis melakukan pendekatan formasi 4-2-3-1 dengan variasi 4-3-3, mengandalkan kombinasi Antoine Griezmann dan Kylian Mbappe di depan.

Drama terjadi karena laga berjalan begitu menarik. Argentina tampak bakal memenangi pertandingan setelah Lionel Messi mencetak gol penalti pada menit 23, disusul aksi Angel Di Maria (36').

Prancis kehilangan momentum sepanjang 45 menit awal, hingga pelatih Didier Deschamps memasukkan Randal Kolo Muani dan Marcus Thuram. Hasilnya, hanya dalam 2 menit singkat pada rentang menit 80 hingga 81, Kylian Mbappe mencetak sepasang gol.

Drama berlanjut di babak perpanjangan waktu karena Lionel Messi mencetak gol ketiga Argentina pada menit 108. Prancis yang pantang menyerah, memperoleh hadiah penalti usai hand ball Gonzalo Montiel. Kylian Mbappe mencetak hattricknya via titik putih dan memaksakan skor 3-3.

Drama belum selesai karena terjadi adu penalti. Di sinilah perbedaan tercipta. Dua eksekutor Prancis, yaitu Kingsley Coman dan Aurelien Tchouameni gagal menaklukkan Emi Martinez. Sebaliknya, 4 penendang Argentina mulus untuk memastikan skor 4-2, sekaligus gelar juara ketiga Albiceleste.

Berdasarkan statistik WhoScored, dalam 120 menit pertandingan, Argentina menguasai bola hingga 54,1 persen. Sebaliknya, Prancis hanya 45,9 persen. Soal tembakan, La Albiceleste juga lebih banyak dengan 20 percobaan (10 tepat sasaran). Les Bleus cuma 10 percobaan, dan 5 mengarah gawang Emiliano Martinez.

Dari segi rapor, Argentina memiliki rata-rata 6,67 atau sedikit lebih baik dari Prancis (6,61). Para penampil terbaik La Albiceleste secara beruntun adalah Lionel Messi (8,8), Angel Di Maria (8,4), Alexis Mac Allister (7,6), dan Enzo Fernandez (7,5).

Sementara itu, Prancis memiliki Kylian Mbappe (8,9) yang menjadi Man of The Match (MOTM) final Piala Dunia 2022. Penampilan cemerlangnya diikuti Randal Kolo Muani (7,7), Marcus Thuram (7,4), dan Eduardo Camavinga (7,0).

Siaran Ulang Final Piala Dunia 2022 Argentina vs Prancis

Jika tidak ada perubahan jadwal, siaran ulang Argentina vs Prancis dalam final Piala Dunia 2022 dapat ditonton melalui Indosiar pada Senin, 19 Desember 2022 sejak pukul 04.00 WIB. Sementara itu, laga ulangan yang tayang di SCTV terjadi pada Senin (19/12) pukul 08.00 WIB.

Untuk menonton Piala Dunia 2022 di Vidio, pengguna dapat mengikuti paket berlangganan terlebih dulu. Tersedia Paket FIFA World Cup Qatar 2022 dengan 2 pilihan, yaitu Paket 30 Hari Rp65.490 (untuk HP dan tablet) dan Paket 30 Hari Rp87.690 (semua perangkat). Ada pula Paket Diamond (Liga Inggris) & Piala Dunia 1 Tahun Rp631.590 (semua perangkat).

Untuk menyaksikan via tayangan NEX Parabola, Anda bisa berlangganan paket Rp749.000 dengan promo early bird Paket World Cup untuk mendapat potongan Rp50.000.

SIARAN ULANG ARGENTINA VS PRANCIS FINAL PIALA DUNIA 2022 (INDOSIAR)

SIARAN ULANG ARGENTINA VS PRANCIS FINAL PIALA DUNIA 2022 (SCTV)

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2022 atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Olahraga
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Iswara N Raditya