Menuju konten utama

Hasil Liga Italia: AS Roma vs Atalanta Skor Akhir 1-2

Pertandingan Liga Italia antara AS Roma vs Atalanta berakhir dengan skor 1-2.

Hasil Liga Italia: AS Roma vs Atalanta Skor Akhir 1-2
Pemain AS Roma merayakan gol. FOTO/REUTERS

tirto.id - AS Roma meraih hasil minor dalam lanjutan Liga Italia di Stadion Olympico, Minggu (7/1/2018) dini hari. Menjamu Atalanta, Serigala Roma takluk dengan skor 1-2. Gol tunggal AS Roma yang tak berarti banyak dicetak Edin Dzeko, sedangkan dua gol Atalanta dicetak Andreas Cornelius dan Marten de Roon.

AS Roma sebenarnya lebih dulu membuka peluang. Pada menit keenam, Lorenzo Pellegrini melepaskan tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti. Bola hanya mengarah ke tengah dan mampu ditangkap dengan baik oleh penjaga gawang.

Enam menit kemudian giliran Stephan El Shaarawy yang gagal. Tendangan spekulasi pemain asal Italia itu mengarah ke sudut kiri bawah gawang dan dapat diselamatkan.

Sayangnya, dua menit kemudian justru AS Roma menjadi pihak yang kebobolan. Memanfaatkan umpan Josip Ilicic situasi fast-break, Andreas Cornelius melepaskan tendangan kaki kiri dari sektor kiri kotak penalti. Bola mengarah ke sudut kiri bawah dan mengoyak gawang AS Roma. Skor menjadi 0-1.

Andreas Cornelius bahkan nyaris mencetak gol keduanya pada menit ke-16. Beruntung lantaran pemain tuan rumah dapat memblok bola hasil sepakan sang pemain yang dilepaskan dengan kaki kiri.

Namun, situasi tersebut tak bertahan lama. Pada menit ke-19 akhirnya gawang tuan rumah kemasukan untuk kali kedua. Marten de Roon mencatatkan namanya pada papan skor. Memanfaatkan umpan Alejandro Gomez, sepakan kaki kirinya dari tengah kotak penalti meluncur deras ke sudut kanan bawah gawang dan mengubah kedudukan menjadi 0-2.

AS Roma sempat merespons lewat sundulan Diego Perotti memangaatkan umpan silang Stephan El Sharaawy pada menit ke-32, namun bola masih melayang kelewat tinggi dari gawang. Kegagalan Edin Dzeko mencetak gol lewat tendangan kaki kanan di penghujung babak menjadi penutup paruh pertama. Skor 0-2 bertahan hingga turun minum.

Pada babak kedua Atalanta lebih dulu menggedor. Menit ke-49 Alejandro Gomes mendapat peluang, namun sepakan kaki kirinya dari sektor kiri kotak penalti dapat diamankan penjaga gawang Ramses Becker.

Sementara itu peluang lanjutan Bryan Cristante dari sepak pojok gagal pula. Sundulannya memanfaatkan umpan Alejandro Gomez sekadar berada tipis di atas gawang.

AS Roma yang berstatus tuan rumah seolah tak mau kehilangan poin. Asa sempat kembali melambung kala pada menit ke-56 Serigala Roma mampu memperkecil ketertinggalan. Memanfaatkan umpan terobosan Stephan El Shaarawy, Edin Dzeko mencatatkan namanya pada papan skor lewat sepakan kaki kirinya.

Namun, gol tersebut menjadi yang terakhir dalam pertandingan dan AS Roma gagal mengamankan satu pun poin di kandangnya sendiri. Skor akhir 1-2 untuk keunggulan tim tamu Atalanta.

Baca juga artikel terkait LIGA ITALIA atau tulisan lainnya dari Herdanang Ahmad Fauzan

tirto.id - Olahraga
Reporter: Herdanang Ahmad Fauzan
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Yuliana Ratnasari